Implementasi Kegiatan Ekatraurikuler Kaligrafi Dalam Mengembangkan Kecerdasan Visual Spasial Peserta Didik di Madrasah Ibtidaiyah Al-Muawanah 2 Barurejo Banyuwangi Tahun Pelajaran 2021/2022

Atiqo', Septiani Hidayatul (2022) Implementasi Kegiatan Ekatraurikuler Kaligrafi Dalam Mengembangkan Kecerdasan Visual Spasial Peserta Didik di Madrasah Ibtidaiyah Al-Muawanah 2 Barurejo Banyuwangi Tahun Pelajaran 2021/2022. Undergraduate thesis, UIN KH Achmad Siddiq Jember.

[img] Text (penelitian ini meneliti tentang penerapan kegiatan ekstrakuriuler kaligrafi dalam mengembangkan kecerdasan visual spasial peserta didik di madrasah ibtidaiyah)
Septiani Hidayatul Atiqo'_T20184009.pdf

Download (5MB)

Abstract

Manusia merupakan mahluk yang paling sempurna dibanding mahluk lain. Allah menciptakan manusia dengan kecerdasan yang kompleks. Setiap manusia memiliki kecerdasan yang berbeda-beda dan dapat dikembangkannya hingga dewasa. Salah satu kecerdasan yang dimiliki oleh manusia adalah kecerdasan visual spasial. Terdapat berbagai cara dalam mengembangkan kecerdasan visual spasial ini, salah satunya yaitu melalui kegiatan ekstrakurikuler kaligrafi.
Fokus penelitian ini adalah: 1) Bagaimana implementasi kegiatan ekstrakurikuler kaligrafi dalam mengembangkan kecerdasan visual spasial peserta didik di MI Al-Muawanah 2? 2) Bagaimana faktor penghambat dan faktor pendukung pada pelaksanaan kegiatan ekstrakurikuler kaligrafi dalam mengembangkan kecerdasan visual spasial peserta didik di MI Al-Muawanah 2?
Tujuan penelitian ini adalah: 1) mendeskripsikan dan menganalisis implementasi ekstrakurikuler kaligrafi dalam mengembangkan kecerdasan visual spasial peserta didik di MI Al-Muawanah 2. 2) menjelaskan kendala dan upaya yang dihadapi pembina ekstrakurikuler kaligrafi dalam mengembangkan kecerdasan visual spasial peserta didik di MI Al-Muawanah 2.
Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif dan jenis penelitian studi kasus. Penentuan subjek penelitian menggunakan teknik purposive. Teknik pengumpulan data menggunakan observasi partisipatif, wawancara semi terstruktur dan dokumentasi. Sedangkan analisis data menggunakan model dari Miles Huberman dan Saldana serta keabsahan data menggunakan triangulasi sumber dan triangulasi teknik.
Hasil dari penelitian ini antara lain; 1) Implementasi kegiatan ekstrakurikuler kaligrafi dalam mengembangkan kecerdasan visual spasial peserta didik di MI Al-Muawanah 2 dilakukan dengan tiga tahapan yaitu; Pertama, tahap perencanaan, dalam tahap ini pembina mempersiapkan apa yang dibutuhkan pada pembelajaran ekstrakurikuler kaligrafi. Kedua, tahap pelaksanaan, yang terdiri dari kegiatan pendahuluan, inti dan penutup. Ketiga,tahap evaluasi, pada tahap ini selalu pembina berikan setiap akhir pembelajaran. 2) Faktor penghambat pada pembelajaran ekstrakurikuler kaligrafi yaitu waktu yang terbatas. Sedangkan faktor pendukungnya yaitu sarana dan prasarana, dorongan dari pembina serta semangat dalam diri peserta didik.
Kata Kunci : kegiatan ekstrakurikuler; kaligrafi; kecerdasan visual spasial

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Subjects: 13 EDUCATION > 1301 Education Systems > 130105 Primary Education
Divisions: Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Keguruan > Pendidikan Guru Madrasah Ibtidaiyah
Depositing User: Nn Septiani Hidayatul Atiqo'
Date Deposited: 08 Jul 2022 07:10
Last Modified: 08 Jul 2022 07:10
URI: http://digilib.uinkhas.ac.id/id/eprint/9153

Actions (login required)

View Item View Item