Analisis Kemampuan Komunikasi Matematis dalam Menyelesaikan Soal Aritmatika Sosial Ditinjau dari Kecerdasan Emosional Siswa Kelas VIII G Di Madrasah Tsanawiyah Al-Hidayah Arjasa Sumenep

Firdausiyah, Nikmah (2022) Analisis Kemampuan Komunikasi Matematis dalam Menyelesaikan Soal Aritmatika Sosial Ditinjau dari Kecerdasan Emosional Siswa Kelas VIII G Di Madrasah Tsanawiyah Al-Hidayah Arjasa Sumenep. Undergraduate thesis, UIN Kiai Haji Achmad Siddiq Jember.

[img] Text
NIKMAH WTM.pdf

Download (3MB)

Abstract

Nikmah Firdausiyah, 2022: Analisis Kemampuan Komunikasi Matematis dalam
Menyelesaikan Soal Aritmatika Sosial Ditinjau dari Kecerdasan Emosional Siswa
Kelas VIII G di Madrasah Tsanawiyah Al-Hidayah.
Kata kunci: kemampuan komunikasi matematis, kecerdasan emosional.
Komunikasi matematis adalah kemampuan dalam mengorganisir dan
mengkonsolidasi gagasan matematika melalui komunikasi secara tulis dan lisan.
Komunikasi lisan dapat berupa penjelasan ataupun pengungkapan secara verbal
mengenai suatu gagasan matematika. Sedangkan komunikasi tulis ialah
kemampuan yang dapat berupa penggunaan tabel, gambar, kata-kata, dan lain
sebagainya yang mengambarkan suatu proses berpikir siswa. Terdapat beberapa
faktor yang dapat mempengaruhi kemampuan komunikasi matematis diantaranya
kecerdasan emosional siswa. Yang dimaksud kecerdasan emosional di sini yaitu
kemampuan dalam memotivasi diri sendiri, mengatasi frustasi, berempati,
menguasai suasana hati serta kemampuan dalam bekerja sama.
Fokus penelitian ini adalah bagaimana kemampuan komunikasi matematis
siswa Madrasah Tsanawiyah (MTs) ditinjau dari kecerdasan emosional tinggi,
sedang dan rendah. Tujuan penelitian ini untuk mendeksripsikan kemampuan
komunikasi matematis siswa ditinjau dari kecerdasan emosional tinggi, sedang
dan rendah.
Jenis penelitian ini adalah penelitian deskriptif kualitatif. Instrumen yang
digunakan yakni angket kecerdasan emosional, tes kemampuan komunikasi tulis
dan pedoman tes kemampuan komunikasi matematis lisan (wawancara). Subjek
penelitian yakni 3 siswa dari kelas VIII G MTs Al-Hidayah dengan masing-
masing 1 siswa dengan kecerdasan emosional tinggi, sedang, dan rendah. Analisis
data pada penelitian ini menggunakan model Miles, Huberman dan Saldana.
Keabsahan data menggunakan triangulasi waktu.
Hasil analisis data pada siswa yang memiliki kecerdasan emosional tinggi
yakni siswa S1 mampu memenuhi 4 indikator kemampuan komunikasi matematis
baik tulis maupun lisan. Namun pada indikator ketiga, kemampuan komunikasi
tulis siswa S1 tidak menuliskan kesimpulan akhir dalam lembar jawaban. Pada
siswa dengan kecerdasan emosional sedang yakni siswa S2 mampu memenuhi 3
indikator dari total 4 indikator kemampuan komunikasi matematis baik tulis
maupun lisan. Pada siswa dengan kecerdasan emosional rendah, siswa S3 mampu
memenuhi 2 indikator dari total 4 indikator kemampuan komunikasi matematis
baik tulis maupun lisan.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Subjects: 01 MATHEMATICAL SCIENCES > 0199 Other Mathematical Sciences > 019999 Mathematical Sciences not elsewhere classified
Depositing User: Nona Nikmah Firdausiyah
Date Deposited: 08 Jul 2022 02:27
Last Modified: 08 Jul 2022 02:27
URI: http://digilib.uinkhas.ac.id/id/eprint/9167

Actions (login required)

View Item View Item