Penerapan Strategi Reading Guide Melalui Reading For Fun Dalam Pembelajaran Tematik di SDN Curahlele 03 Kecamatan Balung Kabupaten Jember Tahun Pelajaran 2021/2022

Fatimah, Nur Habibah Sulis (2022) Penerapan Strategi Reading Guide Melalui Reading For Fun Dalam Pembelajaran Tematik di SDN Curahlele 03 Kecamatan Balung Kabupaten Jember Tahun Pelajaran 2021/2022. Undergraduate thesis, UIN KH. Achmad Siddiq Jember.

[img] Text
NUR HABIBAH SULIS FATIMAH_NIM.T20184050.pdf

Download (4MB)

Abstract

SDN Curahlele 03 merupakan salah satu sekolah yang menggunakan strategi reading guide pada pembelajaran tematik terpadu. Strategi reading guide adalah strategi yang dimana peserta didik diberi suatu bahan bacaan yang berisi intisari materi tematik yang diajarkan. Dengan adanya penggunaan strategi tersebut dapat menciptakan pembelajaran yang aktif, efektif dan menyenangkan.
Fokus penelitian ini adalah 1) Bagaimana penerapan strategi reading guide dalam pembelajaran tematik di SDN Curahlele 03 Kecamatan Balung Kabupaten Jember Tahun Pelajaran 2021/2022? 2) Apakah kendala yang dihadapi pada penerapan strategi reading guide dalam pembelajaran tematik di SDN Curahlele 03 Kecamatan Balung Kabupaten Jember Tahun Pelajaran 2021/2022?
Tujuan penelitian ini adalah 1) Untuk mengetahui penerapan strategi reading guide dalam pembelajaran tematik di SDN Curahele 03 Kecamatan Balung Kabupaten Jember Tahun Pelajaran 2021/2022. 2) Untuk mengetahui kendala yang dihadapi pada penerapan strategi reading guide dalam pembelajaran tematik di SDN Curahlele 03 Kecamatan Balung Kabupaten Jember Tahun Pelajaran 2021/2022.
Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode kualitatif deskriptif dengan jenis field research (penelitian lapangan). Adapun teknik pengumpulan data yang digunakan yaitu observasi, wawancara, dan dokumentasi. Analisis data menggunakan model Miles, Huberman dan Saldana yakni kondensasi data, penyajian data dan kesimpulan. Keabsahan data dalam peneitian ini menggunakan triangulasi sumber dan teknik.
Temuan dari hasil penelitian ini menyatakan bahwa strategi reading guide mempunyai 8 tahapan, yaitu 1) Menentukan bahan bacaan. 2) Membuat pertanyaan yang sesuai dengan bahan bacaan. 3) Pemberian reading for fun berupa game dan ice breaking. 4) Bahan bacaan dibagikan kepada peserta didik. 5) Peserta didik membaca dan memahami matei bahan bacaan. 6) Proses tanya jawab. 7) Kesimpulan dari tiap pertanyaan. 8) Kesimpulan seluruh materi dan tindak lanjut. Dalam penerapan strategi reading guide ini juga terdapat beberapa kendala. yaitu 1) Merasa jenuh. 2) Merasa tertekan bagi yang malas membaca. 3) Kurangnya sarana dan prasarana. 4) Kesulitan dalam menguasai kelas. 5) Rendahnya keterampilan membaca dan memahami suatu bacaan. Solusi yang ditemukan oleh guru yaitu berupa penerapan reading for fun yang diselingi dengan ice breaking. Dengan adanya hal itu membuat peserta didik antusias dalam belajar bahkan peserta didik tidak telihat jenuh dan tertekan serta dapat mengatasi kendala-kendala lainnya yang terjadi.
Strategi Reading Guide; Pembelajaran Tematik

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Subjects: 13 EDUCATION > 1301 Education Systems > 130105 Primary Education
Divisions: Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Keguruan > Pendidikan Guru Madrasah Ibtidaiyah
Depositing User: Mrs Nur Habibah Sulis Fatimah
Date Deposited: 13 Jul 2022 01:18
Last Modified: 13 Jul 2022 01:18
URI: http://digilib.uinkhas.ac.id/id/eprint/9469

Actions (login required)

View Item View Item