Jual Beli model Mendreng Di Dusun Sumber Tengah Desa Mumbulsari Kecamatan Mumbulsari Kabupaten Jember Dalam Perpektif Ekonomi Islam

Rahmatullah, Muhammad Ulum (2016) Jual Beli model Mendreng Di Dusun Sumber Tengah Desa Mumbulsari Kecamatan Mumbulsari Kabupaten Jember Dalam Perpektif Ekonomi Islam. Undergraduate thesis, Universitas Islam Negeri Kiai Haji Achmad Siddiq Jember.

[img] Text
Muhammad Ulum Rahmatullah_083 112 109.pdf

Download (1MB)

Abstract

Jual beli adalah suatu akad yang diperbolehkan dalam Islam asalkan memenuhi syarat dan tidak mengandung unsur yang dilarang di dalamnya. Salah satunya adalah transaksi jual beli mendreng atau jual beli dengan sistem kredit secara langsung antar perseorangan tanpa memperlibatkan lembaga. Dalam proses transaksinya biasanya calon pembeli memesan barang kepada penjual agar menyediakan barang yang dibutuhkan, terkadang pula jika barang yang dimaksudkan sudah tersedia, maka kedua pihak akan melakukan transaksi jual beli dengan menyertakan beberapa kesepakatan perihal jual beli tersebut (misalnya tentang waktu dan biaya angsuran) tanpa adanya uang muka dan jaminan. Akan tetapi jika dalam waktu tertentu pihak pembeli tidak mampu melunasi maka pihak penjual akan memberikan denda kepada pihak pembeli sebesar 10% dari harga pembelian. Oleh karena itu transaksi jual beli mendreng ini akan menarik jika ditinjau dari prinsip-prinsip transaksi dalam ekonomi Islam serta dianalisis keabsahan hukumnya dengan fiqih muamalah. Fokus penelitian yang diteliti dalam skripsi ini adalah: 1) Bagaimana mekanisme jual beli mendreng di Dusun Sumber Tengah Desa Mumbulsari Kabupaten Jember ? 2) Bagaimana perspektif ekonomi Islam terhadap transaksi jual beli mendreng di Dusun Sumber Tengah Desa Mumbulsari Kecamatan Mumbulsari Kabupaten Jember ? Tujuan penelitian ini adalah : 1) Untuk mendiskripsikan bagaimana mekanisme jual beli mendreng di Dusun Sumber Tengah Desa Mumbulsari Kabupaten Jember. 2) Untuk mendiskripsikan bagaimana perspektif Ekonomi Islam terhadap transaksi jual mendreng di Dusun Sumber Tengah Desa Mumbulsari Kecamatan Mumbulsari Kabupaten Jember. Penelitian ini menggunakan pendekatan kualatitaif dengan analisis deskriptif, dengan menganalisis jual beli mendreng di dusun sumber tengah desa mumbulsari kecamatan mumbulsari kabupaten jember guna mengidentifikasi permasalahan tersebut. Teknik pengumpulan data dalam penelitian ini menggunakan wawancara, observasi, dokumenter dan studi kepustakaan. Hasil dari penelitian ini adalah: 1) Mekanisme jual beli mendreng yang dilakukan oleh masyarakat Dusun Sumber Tengah Desa Mumbulsari yaitu mereka senantiasa melakukan transaksi jual beli kredit yang tanpa disertai dengan bukti tertulis kecuali dari catatan pihak penjual sendiri. Dalam transaksinya tidak ada aturan pasti tentang lamanya angsuran yang harus dibayar oleh pihak pembeli. Dan apabila sudah jatuh tempo serta pihak pembeli tidak dapat melunasi kreditannya, maka penjual akan memberikan denda kepada pembeli sebesar 10% dari barang yang sudah dibeli. 2) Mekanisme jual beli mendreng yang dilakukan oleh masyarakat Dusun Sumber Tengah ditinjau dari perspektif ekonomi Islam tidak bisa dibenarkan. Karena dalam transaksinya pihak penjual masih memberlakukan denda dengan meminta sejumlah uang kepada pembeli karena tidak bisa melunasi barang yang sudah dibeli.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Subjects: 15 COMMERCE, MANAGEMENT, TOURISM AND SERVICES > 1505 Marketing
Divisions: Fakultas Syariah > Hukum Ekonomi Islam
Depositing User: Ms Diva Magang
Date Deposited: 03 Feb 2023 03:12
Last Modified: 03 Feb 2023 03:12
URI: http://digilib.uinkhas.ac.id/id/eprint/18403

Actions (login required)

View Item View Item