Sunur, Muhammad Ichwanus (2018) Pengaruh Pelayanan, Tramsparansi dan Akuntabilitas Terhadap Kepuasan dan Loyalitas Yayasan Dana Sosial Al-Falah Jember. Masters thesis, Universitas Islam Negeri Kiai Haji Achmad Siddiq Jember.
Text
Muhammad Ichwanus Sunur_0839216001.pdf Download (14MB) |
Abstract
Kata Kunci: Pelayanan, Transparansi, Akuntabilitas, Kepuasan, Loyalitas. Zakat ditinjau dari segi istilah fiqih berarti sejumlah harta tertentu yang diwajibkan Allah diserahkan kepada orang-orang yang berhak, disamping berarti mengeluarkan jumlah tertentu itu sendiri. Salah satu permasalahan yang di hadapi oleh dunia perzakatan Indonesia adalah jauhnya selisih antara potensi Zakat Nasional dengan zakat yang terkumpulkan. Seharusnya, apabila potensi zakat tersebut dapat tercapai maka berbagai program dapat terlaksanakan untuk meningkatkan kesejahteraan masyarakat dan mengurangi kemiskinan. Penelitian ini bertujuan untuk menguji secara empiris variabel-variabel dalam penelitian yang telah dirumuskan dalam rumusan masalah. Yaitu bagaimana pengaruh Pelayanan (X1) terhadap Kepuasan (Z), bagaimana pengaruh Transparansi (X2) terhadap Kepuasan (Z), bagaimana pengaruh Akuntabilitas (X3) terhadap Kepuasan (Z), bagaimana pengaruh Pelayanan (X1) terhadap Loyalitas (Y), bagimana pengaruh Transparansi (X3) terhadap Loyalitas (Y), bagiamana pengaruh Akuntabilitas (X3) terhadap Loyalitas (Y), dan bagaimana pengaruh Kepuasan (Z) terhadap Loyalitas (Y). pengambilan sampel dalam penelitian ini dengan menggunakan teknik Purposive Sampling sejumlah 102 Muzakki orang dari 3500 Populasi Muzakki yang menyalurkan dana zakatnya kepada Yayasan Dana Sosial Al-Falah Jember. Analisis yang dilakukan dengan menggunakan Path Analisis (Analisis Jalur). Dan Uji hipotesis dilakukan dengan bantuan software Statistical Package for the Sciences (SPSS) versi 17. Hasil penelitian menunjukkan bahwa pengaruh Pelayanan terhadap Kepuasan adalah signifikan dengan koefisien jalur standardize pengaruh langsung sebesar 1,184. Pengaruh Transparansi terhadap Kepuasan adalah signifikan dengan Koefisien Jalur Standardize pengaruh langsung sebesar 0,050. Pengaruh Akuntabilitas terhadap Kepuasan adalah signifikan dengan Koefisien Jalur Standardize pengaruh langsung sebesar 0,522. Pengaruh Pelayanan terhadap Loyalitas adalah tidak signifikan dengan Koefisien Jalur Standardize pengaruh langsung sebesar 0,403. Pengaruh Transparansi terhadap Loyalitas adalah signifikan dengan Koefisien Jalur Standardize pengaruh langsung sebesar 0,324. Pengaruh Akuntabilitas terhadap Loyalitas adalah signifikan dengan Koefisien Jalur Standardize pengaruh langsung sebesar 0,380. Pengaruh Kepuasan terhadap Loyalitas adalah signifikan dengan Koefisien Jalur Standardize pengaruh langsung sebesar 0,356
Item Type: | Thesis (Masters) |
---|---|
Subjects: | 15 COMMERCE, MANAGEMENT, TOURISM AND SERVICES > 1504 Commercial Services > 150499 Commercial Services not elsewhere classified |
Divisions: | Program Magister > Ekonomi Syariah |
Depositing User: | Ms Retno Amelia |
Date Deposited: | 20 Mar 2023 07:30 |
Last Modified: | 20 Mar 2023 07:30 |
URI: | http://digilib.uinkhas.ac.id/id/eprint/20681 |
Actions (login required)
View Item |