eka utari, dwi (2020) Analisis Pemanfaatan Laboratorium IPA dalam Pembelajaran Biologi di MAN 1 Jember Tahun Pelajaran 2019/2020. Undergraduate thesis, Universitas Islam Negeri Kiai Haji Achmad Shiddiq Jember.
Text
DWI EKA UTARI_T20158042.pdf Download (3MB) |
Abstract
Skripsi ini membahas tentang Analisis Pemanfaatan Laboratorium IPA dalam Pembelajaran Biologi di MAN 1 Jember Tahun Pelajaran 2019/2020. Kajiannya dilatarbelakangi oleh laboratorium yang termasuk salah satu sarana penting yang harus tersedia di sekolah menengah, untuk memfasilitasi dan menunjang proses pembelajaran. Namun pada kenyataannya, laboratorium IPA yang ada, masih belum terkoordinir dengan baik. Sehingga penelitian ini dilaksanakan pada pemanfaatan laboratorium IPA dalam Pembelajaran Biologi. Fokus penelitian yang diteliti dalam skripsi ini, yaitu: 1) Bagaimana kondisi labolatorium IPA dalam pembelajaran biologi di MAN 1 Jember tahun pelajaran 2019/2020, 2) Bagaimana pengelolaan labolatorium IPA dalam pembelajaran biologi di MAN 1 Jember tahun pelajaran 2019/2020, 3)Bagaimana pemanfaatan labolatorium IPA dalam pembelajaran biologi di MAN 1 Jember tahun pelajaran 2019/2020 Tujuan penelitian ini yaitu: 1) Mendeskripsikan kondisi laboratorium IPA dalam pembelajaran biologi di MAN 1 Jember Tahun Pelajaran 2019/2020. 2) Mendeskripsikan pengelolaan laboratorium IPA dalam pembelajaran biologi di MAN 1 Jember Tahun Pelajaran 2019/2020. 3) Mendeskripikan pemanfaatan laboratorium IPA dalam pembelajaran biologi di MAN 1 Jember Tahun Pelajaran 2019/2020. Penelitian menggunakan pendekatan penelitian kualitatif, dengan jenis penelitian field research. Pemilihan subyek penelitian menggunakan purposive. Teknik pengumpulan data menggunakan observasi, wawancara, dan dokumentasi. Adapun analisis data menggunakan model Miles, Huberman dan Johnny Saldana yang meliputi kondensasi data, penyajian data, dan penarikan kesimpulan /verifikasi. Keabsahan data menggunakan triangulasi sumber dan teknik. Hasil penelitian menunjukkan bahwa : 1) Kondisi labolatorium IPA di MAN 1 Jember termasuk kategori cukup karena ukuran dan pencahayaan cukup memadai. Namun kondisi dan kelengkapan alat belum memadai, karena ada alat yang kondisinya kurang bagus seperti sebagian mikroskop fokusnya sudah kendor, bagian samping hot plate sudah terlihat berkarat, torso manusia yang sebagian tulangnya sudah lepas, serta ada alat belum tersedia seperti, mikroskop binokuler, preparat awetan hewan dan fotometer 2) Pengelolaan labolatorium IPA di MAN 1 Jember termasuk kategori cukup, penggunaan laboratorium belum terdapat penjadwalan praktikum yang terkonsep di awal semester, belum terdapat bon alat yang tertulis di laboratorium, belum terdapat pengawasan yang jelas. Evaluasi laboratorium dilakukan secara insidental. 3) Pemanfaatan laboratorium memiliki dua aspek yaitu pemanfaatan fungsi dan pemanfaatan alat. Pemanfaatan fungsi dan pemanfaatan alat sudah dikategorikan baik, dengan telah terselenggaranya praktikum. Namun kompetensi dasar materi biologi masih belum sepenuhnya tercapai karena terkendala oleh terbatasnya waktu dan bahan saat praktikum serta rasional jumlah alat masih kurang memadai.
Item Type: | Thesis (Undergraduate) |
---|---|
Subjects: | 06 BIOLOGICAL SCIENCES > 0699 Other Biological Sciences > 069999 Biological Sciences not elsewhere classified |
Divisions: | Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Keguruan > Tadris Biologi |
Depositing User: | Anak PSG |
Date Deposited: | 19 Dec 2023 02:12 |
Last Modified: | 19 Dec 2023 02:12 |
URI: | http://digilib.uinkhas.ac.id/id/eprint/30496 |
Actions (login required)
View Item |