Pengaruh Online Customer Review Dan Country Of Origin Terhadap Keputusan Pembelian Produk Kosmetik Halal Pada Konsumen SOciolla

Nushaibah, Azizah (2023) Pengaruh Online Customer Review Dan Country Of Origin Terhadap Keputusan Pembelian Produk Kosmetik Halal Pada Konsumen SOciolla. Undergraduate thesis, UIN KH Achmad Siddiq Jember.

[img] Text
Nushaibah Azizah ES Skripsi.pdf

Download (4MB)

Abstract

Nushaibah Azizah, Nur Hidayat., S.E. M.M 2023: Pengaruh Online Customer Review dan Country Of Origin Terhadap Kepurusan Pembelian Produk Kosmetik Halal Pada Konsumen Sosiolla.
Online customer review merupakan salah satu media konsumen untuk melihat langsung dari konsumen tekait penilaian suatu produk, layanan perusahaan sehingga menjadi bahan evaluasi untuk meningkatkan kualitas dalam pelayanan dalam proses transaksi. Selain online customer review ada juga yang dapat mempengaruhi keputusan pembelian pada kosmetik halal yakni country of origin. country of origin sering kali digunakan oleh konsumen sebagai bahan isyarat dalam mengevaluasi suatu produk sampai mengetahui tolak ukur untuk melihat apakah baik buruknya terhadap kualitas dan keamananya.
Rumusan masalah dalam skripsi ini adalah: 1) apakah online customer review mempengaruhi keputusan pembelian produk kosmetik halal pada konsumen Sociolla? 2) apakah country of origin mempengaruhi keputusan pembelian produk kosmetik halal pada konsumen Sociolla? 3) apakah online customer review dan country of origin mempengaruhi keputusan pembelian produk kosmetik halal pada konsumen Sociolla?
Adapun tujuan penelitian ini yakni: 1) untuk mengetahui pengaruh online customer review terhadap keputusan pembelian produk kosmetik halal pada konsumen Sociolla. 2) untuk mengetahui pengaruh country of origin terhadap keputusan pembelian produk kosmetik halal pada konsumen Sociolla. 3) untuk mengetahui pengaruh online customer review dan country of origin terhadap keputusan pembelian produk kosmetik halal pada konsumen Sociolla.
Penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif deskriptif dengan jenis penelitian sistematis (populasi dan sampel). Adapun lokasi penelitian ini di Kota Jabodetabek. Teknik instrumennya menggunakan non probability sampling. Sedangkan teknik pengumpulan datanya yaitu kuesioner dan sumber data (data primer dan data skunder). Adapun teknik analisis datanya menggunakan deskriptif statistik yang terbagi dalam uji validitas, uji reabilitas, uji asumsi klasik, dan analisis regresi berganda.
Penelitian ini mendapat kesimpulan 1) online customer review dalam penelitian ini secara parsial berpengaruh signifikan dalam keputusan pembelian. Hasil perhitungan menunjukkan bahwa ketika ulasan pada suatu produk kosmetik halal semakin banyak maka keputusan pembelian semakin tinggi. 2) country of origin secara parsial berpengaruh signifikan terhadap keputusan pembelian yang artinya ketika negara suatu asal pada suatu kosmetik semakin banyak maka keputusan pembeliannya semakin tinggi. 3) online customer review dan country of origin sama-sama mempengaruhi terhadap keputusan pembelian produk kosmetik halal.

Kata kunci: Online Customer Review, Country Of Origin, Kosmetik Halal

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Subjects: 14 ECONOMICS > 1401 Economic Theory > 140199 Economic Theory not elsewhere classified
14 ECONOMICS > 1499 Other Economics > 149999 Economics not elsewhere classified
Divisions: Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam > Ekonomi Syariah
Depositing User: Ms Nushaibah Azizah
Date Deposited: 29 Dec 2023 03:25
Last Modified: 29 Dec 2023 03:25
URI: http://digilib.uinkhas.ac.id/id/eprint/31296

Actions (login required)

View Item View Item