IMPLEMENTASI KOMPETENSI GURU PENDIDIKAN AGAMA ISLAM DI MADRASAH TSANAWIYAH AL-HAMIDI CANGKRING KECAMATAN JENGGAWAH KABUPATEN JEMBER

DUROTUN NAFISAH, 084 116 022 (2015) IMPLEMENTASI KOMPETENSI GURU PENDIDIKAN AGAMA ISLAM DI MADRASAH TSANAWIYAH AL-HAMIDI CANGKRING KECAMATAN JENGGAWAH KABUPATEN JEMBER. ["eprint_fieldopt_thesis_type_Undergraduate" not defined] thesis, IAIN JEMBER.

[img]
Preview
Text
DEPAN_NAFIS.pdf

Download (462kB) | Preview
[img]
Preview
Text
BAB_1.pdf

Download (450kB) | Preview
[img]
Preview
Text
BAB_2.pdf

Download (473kB) | Preview
[img]
Preview
Text
BAB_3.pdf

Download (424kB) | Preview
[img]
Preview
Text
BAB_4.pdf

Download (528kB) | Preview
[img]
Preview
Text
!! pustaka.pdf

Download (384kB) | Preview

Abstract

ABSTRAK
Durotun Nafisah, 2015. Implementasi Kompetensi Guru Pendidikan Agama Islam di MTs. Al-Hamidi Cangkring Kecamatan Jenggawah Kabupaten Jember.

Pendidikan merupakan ujung tombak proses menuju perkembangan manusia, bahkan dapat dikatakan bahwa maju mundurnya suatu bangsa dapat dilihat bagaimana kemajuan pendidikannya, baik dari segi sarana maupun mutunya. Manusia sebagai makhluk yang diberi akal oleh Allah punya peranan
yang sangat penting dalam rangka meningkatkan mutu pendidikan tersebut. Salah satu faktor utama keberhasilan program pendidikan termasuk PAI adalah guru yang berkompeten atau ahli dalam bidangnya. Pendidikan Agama Islam sebagai salah satu mata pelajaran di madrasah mempunyai peranan yang sangat strategis dan signifikan dalam pembentukan moral, akhlaq dan etika peserta didik yang sekarang ini sedang berada pada titik rendah dalam perkembangan masyarakat
Indonesia. Fokus penelitian dalam skripsi ini adalah tentang bagaimana implementasi kompetensi guru Pendidikan Agama Islam di MTs. Al-Hamidi Cangkring, Kec. Jenggawah, Kab. Jember .
Tujuan umum penelitian ini yaitu untuk mendeskripsikan implementasi kompetensi guru Pendidikan Agama Islam di MTs. Al-Hamidi Cangkring, Kec. Jenggawah, Kab. Jember .
Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif. Untuk mengumpulkan data digunakan metode sebagai berikut : a) Observasi, b) Interview dan c) Dokumenter. Sedangkan analisis data menggunakan analisis data kalitatif dengan langkah-langkah: reduksi data, penyajian data, penarikan kesimpulan/verifikasi. Untuk keabsahan data peneliti menggunakan triangulasi sumber dan metode.
Kesimpulan secara umum dari skripsi ini yaitu : Guru-guru Pendidikan Agama Islam di MTs. Al-Hamidi telah mengimplementasikan kompetensinya masing-masing, di antaranya kompetensi pedagogik, kompetensi kepribadian, kompetensi sosial, dan kompetensi profesional dalam melaksanakan tugas dan profesinya dalam pembelajaran. Adapun kesimpulan secara khusus yaitu 1)
Implementasi kompetensi pedagogik oleh guru PAI di MTs. Al-Hamidi terlaksana dalam bentuk pemahaman terhadap profil anak didiknya serta melakukan perencanaan, pelaksanaan dan evaluasi dalam pembelajaran, 2) Implementasi kompetensi kepribadian oleh guru PAI di MTs. Al-Hamidi terlaksana dalam bentuk perilaku yang menggambarkan manusia yang berilmu, sehat jasmani dan
rohani, berakhlak mulia, dan bertanggung jawab, 3) Implementasi kompetensi sosial oleh guru PAI di MTs. Al-Hamidi mampu menyesuaikan diri dengan lingkungan kerjanya sehingga guru Pendidikan Agama Islam dapat melakukan pembelajaran dengan baik. Demikian pula dengan memampuan menjalin kerja, baik dengan kepala madrasah, menjalin kerjasama dengan sesama guru maupun menjalin kerjasama dengan staf lainnya, dan 4) Implementasi kompetensi profesional oleh guru PAI di MTs. Al-Hamidi terlihat dari kemampuan guru menguasai bahan, mengelola kelas, menggunakan media/sumber serta melakukan evaluasi terhadap siswa.

Item Type: Thesis (["eprint_fieldopt_thesis_type_Undergraduate" not defined])
Uncontrolled Keywords: IMPLEMENTASI KOMPETENSI
Subjects: 13 EDUCATION > 1301 Education Systems > 130103 Higher Education
13 EDUCATION > 1303 Specialist Studies In Education > 130304 Educational Administration, Management and Leadership
Divisions: Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Keguruan > Pendidikan Agama Islam
Depositing User: Masrur Rizqon
Date Deposited: 13 Sep 2017 03:43
Last Modified: 13 Sep 2017 03:43
URI: http://digilib.uinkhas.ac.id/id/eprint/43

Actions (login required)

View Item View Item