TRADISI KAJIAN TAFSIR JALALAIN PADA MALAM JUM’AT PON (Study Living Al-Quran Di Pondok Pesantren Madinatul Ulum Cangkring Jenggawah Jember)

Lutfi, Ahmad (2022) TRADISI KAJIAN TAFSIR JALALAIN PADA MALAM JUM’AT PON (Study Living Al-Quran Di Pondok Pesantren Madinatul Ulum Cangkring Jenggawah Jember). Undergraduate thesis, UIN KH Achmad Siddiq Jember.

[img] Text
Ahmad Lutfi_082142018..pdf

Download (4MB)

Abstract

Kata Kunci: Tradisi; Tafsir; Tafsir Jalalain

Berdasarkan latar belakang masalah, fakta realita yang terjadi di masyarakat sekarang ini banyak kaum muslimin menjadikan alqur’an hanya sebagai hiasan dinding dan juga dijadikan sebagai cara penyembuhan. sedangkan Alqur’an sesungguhnya untuk dipelajari dan diamalkan karena Alqur’an diturunkan sebagai petunjuk (hudallinnas). Dalam hal ini ada sebuah kajian di jember yaitu kajian tafsir jalalain di Pondok Pesantren Madinatul Ulum Cangkring jenggawah Jember. Dimana antusias dan keistiqomahan banyaknya yang menghadiri dan mengikuti kajian tafsir tersebut samgatlah tinggi, dengan banyak macam motif dan alas an yang berbeda-beda serta faktor-faktor yang mendorong masyarakat untuk mengikuti kajian tafsir tersebut .
fokus masalah dalam penelitian ini, pertama: Bagaimanakah pelaksanaan tradisi kajian tafsir jalalain pada malam jum’at pon di Pndik Pesantren Madinatul Ulum ?. kadua: apa faktor yang memotifasi Masyarakat untuk mengikuti kajian tafsir Jalalain pada malam jua’at Pon di Pondok Pesantren Madinatul Ulum?. katiga : Bagaiman impilkasi dari kajian tafsir jalalain pada malam Jum’at pon di Pondok Pesantren Madinatul ulum bagi masyarakat luas?.sedangkan tujuan dari penelitian ini yaitu untuk mengetahui pelaksanaan kajian Tafsir jalalain, faktor-faktor yang memotifasi jamaah serta implikasi kajian tafsir jalalain bagi masyarakat luas.
Penelitian ini menggunakan jenis penelitian lapangan (field Research) dengan pendekatan kualitatif deskriptif. sumber data yang didapat berasal dari informan kunci yaitu kiyai dan jamaah dan informan pendukung yakni pengurus pondok dan pihak pihak yang terkait dengan penyelenggaraan kajian tafsir. dengan teknik purposive sampling dalam menentukan informan. teknik pengumpulan data menggunakan teknik wawancara, observasi dan dokumentasi.
Dari penelitian ini mempunyai kesimpulan bahwa kajian tafsir jalalain di Pondok Pesantren Madinatul ulum dilaksanakan setiap satu bulan sekali tepatnya pada malam Jum’at pon yang di pinpin langsung oleh KH Luthfi Ahmad dan berlangsung selama kurang lebih tiga jam, dengan agenda acara dimulai dari tahlil dilanjutkan dengan kajian inti yaitu kajian tafsir jalalain karya imam jalaluddin Al mahalli dan Imam Jalaluddin as-suyuthi dan diakhiri dengan do’a bersama

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Subjects: 16 STUDIES IN HUMAN SOCIETY > 1608 Sociology > 160805 Social Change
16 STUDIES IN HUMAN SOCIETY > 1608 Sociology > 160806 Social Theory
16 STUDIES IN HUMAN SOCIETY > 1608 Sociology > 160809 Sociology of Education
Divisions: Fakultas Ushuluddin, Adab dan Humaniora > Ilmu Al-Qur'an dan Tafsir
Depositing User: Ahmad lutfi Sahud
Date Deposited: 11 Mar 2022 01:24
Last Modified: 11 Mar 2022 01:24
URI: http://digilib.uinkhas.ac.id/id/eprint/4778

Actions (login required)

View Item View Item