PENGARUH MOTIVASI DAN MINAT BELAJAR TERHADAP HASIL BELAJAR MATEMATIKA SISWA KELAS XI MA MIFTAHUL ULUM SUREN LEDOKOMBO JEMBER TAHUN PELAJARAN 2020/2021

Sulistiyo, Joko (2022) PENGARUH MOTIVASI DAN MINAT BELAJAR TERHADAP HASIL BELAJAR MATEMATIKA SISWA KELAS XI MA MIFTAHUL ULUM SUREN LEDOKOMBO JEMBER TAHUN PELAJARAN 2020/2021. Undergraduate thesis, UIN Kiai Achmad Shiddiq Jember.

[img] Text
joko Perpus (1).pdf

Download (4MB)

Abstract

Joko Sulistiyo, Pengaruh Motivasi dan Minat Belajar Terhadap Hasil Belajar Matematika Siswa Kelas XI MA Miftahul Ulum Suren Ledokombo Jember Tahun pelajaran 2020/2021.

Kata Kunci : Motivasi, Minat Belajar, Hasil Belajar

Penelitian ini dilatarbelakangi oleh beberapa faktor internal yang mempengaruhi hasil belajar. Salah satu factor internal yaitu meliputi faktor internal psikologi. Faktor psikologi berhubungan dengan faktor-faktor onfisik, seperti minat, motivasi, bakat, sikap, dan kebiasaan. Motivasi da minat merupakan salah satu faktor yang mempengaruhi hasil belajar.
Penelitian ini bertujuan untuk, 1) Mendeskripsikan motivasi belajar siswa kelas XI MA Miftahul Ulum Suren Ledokombo Jember Tahun Pelajaran 2020/2021. 2) Mendeskripsikan minat belajar siswa kelas XI MA Miftahul Ulum Suren Ledokombo Jember Tahun Pelajaran 2020/2021. 3) Mendeskripsikan Hasil belajar siswa kelas XI MA Miftahul Ulum Suren Ledokombo Jember Tahun Pelajaran 2020/2021. 4) Mengetahui Pengaruh Motivasi Dan Minat Belajar Seara Bersama-Sama terhadap Hasil Belajar Matematika siswa kelas XI MA Miftahul Ulum Suren Ledokombo Jember Tahun Pelajaran 2020/2021. 5) Mengetahui Pengaruh Motivasi Dan Minat Belajar Secara Individu terhadap Hasil Belajar Matematika siswa kelas XI MA Miftahul Ulum Suren Ledokombo Jember Tahun Pelajaran 2020/2021.
Jenis penelitian ini adalah asosiatif dengan pendekatan kuantitatif dilakukan di MA Miftahul Ulum Suren Ledokombo Jember. Populasi meliputi seluruh siswa kelas XI yang berjumlah 83. Penetuan jumlah sampel dengan rumus slovin diperoleh 45,355 siswa tetapi dalam penelitian ini dibulatkan menjadi 46 siswa, dengan menggunakan Teknik Cluster Random Sampling maka diambil sebanyak 3 kelas yang berjumlah 53 siswa. Tekhnik pengumpulan data menggunakan angket dan dokumentasi serta analisis data menggunakan analisis regresi linear berganda.
Hasil penelitian menunjukkan bahwa : 1) Motivasi belajar siswa kelas XI MA Miftahul Ulum Suren Ledokombo Tahun Pelajaran 2020/2021 dengan kategori tinggi (11,3%) sedang (77,4%), dan rendah (11,3%). 2) Minat siswa kelas XI MA Miftahul Ulum suren Ledokombo Jember tahun Pelajaran 2020/2021 dengan kategori tinggi (37,7%), sedang (55%), dan rendah (7,5%).3) Hasil yang diperoleh siswa berupa nilai ulangan harian matematika 2020/2021. Nilai siswa dikategorikan baik, diketahui bahwa hasil belajar dari 53 siswa sebagai sampel, menyatakan dengan kategori sangat tinggi (32%), dan tinggi (68%). 4) Terdapat pengaruh signifikan motivasi dan minat belajar secara bersama-sama terhadap hasil belajar matematika siswa kelas XI MA Miftahul Ulum suren Ledokombo Jember tahun Pelajaran 2020/2021. Motivasi dan minat belajar secara bersama-sama berpengaruh signifikan terhadap hasil belajar matematika siswa kelas XI sebesar 12,7%. Sedangkan sisanya sebesar 87,3% dipengaruhi oleh dimensi lain di luar penelitian. 5) Setelah dilakukan uji hipotesis dengan menggunakan teknik analisis regresi linear berganda didapatkan hasil bahwa kedua variable tidak signifikan sehingga hal ini membuat tidak berpengaruh secara signifikan terhadap hasil belajar matematika siswa kelas XI MA Miftahul Ulum suren Ledokombo Jember tahun Pelajaran 2020/2021.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Subjects: 13 EDUCATION > 1399 Other Education > 139999 Education not elsewhere classified
Divisions: Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Keguruan > Tadris Matematika
Depositing User: mr Joko Sulistiyo
Date Deposited: 11 Jul 2022 07:53
Last Modified: 11 Jul 2022 07:53
URI: http://digilib.uinkhas.ac.id/id/eprint/9640

Actions (login required)

View Item View Item