Nurul, Khofifah (2022) INTERNALISASI NILAI KARAKTER KEDISIPLINAN SANTRI PUTRI DI PONDOK PESANTREN DARUN NAJAH AL-IRFANY PATRANG JEMBER. Undergraduate thesis, UIN Kiai Haji Achmad Siddiq Jember.
Text
NURUL HOFIFAHwm (1).pdf Download (4MB) |
Abstract
Nurul Hafifah, 2022. Internalisasi Nilai Kedisiplinan Santri Putri di Pondok
Pesantren Darun Najah Al-Irfany Patrang Jember.
Kata Kunci: Internalisasi, Nilai Karakter, Kedisiplinan
Krisisnya etika dan moral yang terjadi dikalangan pemuda terjadi akibat
penyalah gunaan teknologi komunikasi. Pondok pesantren mempunyai peran
penting untuk mengatasi krisis moral. Pondok pesantren Darun Najah Al-Irfany
berperan aktif dalam membentuk karakter mulia santri melalui internalisasi nilainilai ajaran Islam dalam praktik dan pembiasaan santri. melalui kegiatan-kegiatan
keagamaan diharapkan terbentuk sikap disiplin dalam diri santri, kegiatan tersebut
yaitu shalat dhuha, shalat tahajjud, shalat lima waktu, membaca Al-Qur’an,
mengaji kitab, menghafalkan Juz Amma, kegiatan jam belajar, madrasah diniyah,
dan menjaga kebersihan.
Fokus penelitian: 1)Bagaimana pelaksanaan internalisasi nilai karakter
kedisiplinan santri putri pada kegiatan ibadah di Pondok Pesantren Darun Najah
Al-Irfany? 2)Bagaimana pelaksanaan internalisasi nilai karakter kedisiplinan
santri putri pada kegiatan belajar di Pondok Pesantren Darun Najah Al-Irfany
Patrang Jember? 3)Bagaimana pelaksanaan internalisasi nilai karakter kedisplinan
santri putri pada kegiatan menjaga kebersihan di Pondok Pesantren Darun Najah
Al-Irfany Patrang Jember?. Tujuan penelitian ini ialah untuk: 1)Mendeskripsikan
pelaksanaan internalisasi nilai karakter kedisplinan santri putri pada kegiatan
ibadah di Pondok Pesantren Darun Najah Al-Irfany, 2)Mendeskripsikan
pelaksanaan internalisasi nilai karakter kedisplinan santri putri pada kegiatan
belajar di Pondok Pesantren Darun Najah Al-Irfany Patrang Jember,
3)Mendeskripsikan pelaksanaan internalisasi nilai karakter kedisiplinan santri
putri pada kegiatan menjaga kebersihan di Pondok Pesantren Darun Najah AlIrfany Patrang Jember.
Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif dengan jenis penelitian
studi kasus. Teknik pengumpulan data teknik observasi, wawancara semi
terstruktur, dan dokumentasi. Sedangkan untuk menganalisis data menggunakan
teori Miles, Huberman dan Saldana. Terakhir untuk membuktikan keabsahan data
menggunakan teknis triangulasi sumber dan teknik.
Penelitian ini memperoleh kesimpulan: 1)kegiatan shalat dhuha, shalat
tahajjud dan shalat lima waktu merupakan kegiatan yang membentuk karakter
disiplin 2)kegiatan keagamaan dalam belajar yakni belajar membaca Al-Qur’an,
mengaji kitab, menghafalkan Juz Amma, kegiatan jam belajar, dan madrasah
diniyah (Madin) merupakan kegiatan yang membentuk disiplin dalam melakukan
pekerjaan dan tugas, serta bekerja keras dalam belajar. 3)kegiatan menjaga
kebersihan di dalam lingkungan pesantren putri merupakan kegiatan membentuk
disiplin santri dalam bertanggung jawab terhadap kebersihan, dan melakukan
pekerjaan dan tugas secara disiplin.
Item Type: | Thesis (Undergraduate) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Internalisasi, Nilai Karakter, Kedisiplinan |
Subjects: | 13 EDUCATION > 1303 Specialist Studies In Education > 130302 Comparative and Cross-Cultural Education |
Divisions: | Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Keguruan > Pendidikan Agama Islam |
Depositing User: | Nurul Hafifah PAI |
Date Deposited: | 15 Jul 2022 06:44 |
Last Modified: | 15 Jul 2022 06:44 |
URI: | http://digilib.uinkhas.ac.id/id/eprint/10292 |
Actions (login required)
View Item |