Relasi Sosial Muslim Dan Kristiani Di Desa Sidorejo Kecamatan Umbulsari Kabupaten Jember Pada Tahun 1970-2019.

ZAINURI, AHMAD (2020) Relasi Sosial Muslim Dan Kristiani Di Desa Sidorejo Kecamatan Umbulsari Kabupaten Jember Pada Tahun 1970-2019. Undergraduate thesis, Universitas Islam Negeri Kiai Haji Achmad Siddiq Jember.

[img] Text
AHMAD ZAINURI_U20164018.pdf - Submitted Version

Download (3MB)

Abstract

Relasi sosial merupakan sebuah hubungan timbal balik antara individu dengan individu, kelompok dengan kelompok yang saling membangun interaksi dalam kehidupan masyarakat. Relasi sosial akan terbangun dengan indah dan harmonis ketika dalam sebuah kehidupan masyarakat terbangun kontak sosial yang intensif antar kelompok masyarakat. Terutama menjalin relasi sosial antarumat agama di Desa Sidorejo. Merawat keharmonisan dalam masyarakat yang beragam agama membutuhkan sebuah upaya yang amat indah dalam mempersatukannya. Keharmonisan antarumat beragama seperti yang ada pada masyarakat Sidorejo sudah terjalin lama dan menjadikan rentang sejarah dalah kehidupan mereka. Sejak datangnya umat Kristiani di Desa Sidorejo, disana sudah ada beberapa kelompok penganut agama Islam. Sehingga mereka sudah terbiasa dengan pluralitasnya agama dengan lingkup pedesaan. Fokus penelitian yang diteliti dalam skripsi ini adalah : 1. Bagaimana relasi sosial umat Muslim dan Kristiani di Desa Sidorejo? 2. Bagaimana upaya umat Muslim dan Kristiani dalam merawat keharmonisan di Desa Sidorejo? Tujuan penelitian ini adalah Mendeskripsikan relasi sosial umat Muslim dan Kristiani di Desa Sidorejo. Mendeskripsikan upaya umat Muslim dan Kristiani dalam merawat keharmonisan di Desa Sidorejo. Adapun metodologi penelitian ini penulis menggunakan desain riset kualitatif dengan konsep studi kasus tepatnya di Desa Sidorejo. Pendekatan yang kami gunakan ialah pendekatan historis, social dan religious. Adapun sumber data yang kami dapatkan ialah dengan purposive pada informan dengan beberapa kriteria di antaranya; kepala desa, tokoh agama, tokoh masyarakat, tokoh pemuda dan perangkat desa. Lokasi dalam penelitian ini ialah Desa Sidorejo, yakni desa yang terletak di sebelah Tenggara Kabupaten Jember lebih tepatnya di Kecamatan Umbulsari. Batasan waktu yang penulis tentukan dalam penelitian ini ialah ketika peristiwa era orde baru hingga era reformasi yakni 1970-2019. Dalam rentang waktu itu penulis menemukan beberapa catatan peristiwa isu-isu keagamaan, seperti isu moral, isu sektarian, isu komunal, dan isu teorisme. Dalam teknik pengumpulan data ada beberapa klasifikasi yakni tahapan heuristik, tahapan kritik sejarah. Dalam teknik analisis data ada beberapa klasifikasi yakni, tahapan interpretasi, tahapan historiografi. Dalam menganalisis realitas kehidupan masyarakat Sidorejo penulis menggunakan kacamata ilmiah, yakni teori ilmiah. Teori yang penulis gunakan ialah teori solidaritas sosial dari Emile Durkheim dalam menganalisis fokus penelitian yang pertama, kemudian penulis menggunakan teori interaksi sosial dari Gillin dan Gillin dalam menganalisis fokus penelitian yang kedua, dan untuk melihat secara umum dalam realitas masyarakat Sidorejo yang harmonis penulis menggunakan konsep teori dari pandangan Faisal Ismail dalam menganalisis kehidupan yang harmonis dan rukun dalam pluralitas agama pada masyarakat Sidorejo. Dari penelitian yang diperoleh penulis bahwa, relasi sosial kehidupan masyarakat Sidorejo sangat rukun dan harmonis. Karena dalam menjalin kehidupan yang majemuk antarumat beragama di Desa Sidorejo, mereka saling menanamkan nilai-nilai sosial-humanis untuk membangun kemajemukan agama menjadi keharmonisan agama. Bentuk-bentuk relasi sosial mereka tunjukkan seperti gotong royong, kerja sama, kerja bakti yang terjalin dalam kehidupan masyarakat Sidorejo yang mendorong untuk terbentuknya masyarakat yang solidaritasnya kuat dan harmonis, sehingga menjadi masyarakat madani yang mampu bersikap humanis-pluralis. Banyak bentuk kegiatan yang dilakukan oleh masyarakat secara bersama�sama dalam mewujudkan Sidorejo yang inklusif dan damai. Mereka saling menghormati, membantu dan menghargai dalam menjalani kehidupan bermasyarakat, tidak pandang bulu dan latar belakang, semua itu dilakukan dengan tujuan untuk merawat keharmonisan antarumat beragama di Desa Sidorejo.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Depositing User: Mr abdul mangang
Date Deposited: 25 Aug 2022 01:39
Last Modified: 25 Aug 2022 01:39
URI: http://digilib.uinkhas.ac.id/id/eprint/12559

Actions (login required)

View Item View Item