Analisis Strategi Distribusi PR. Gagak Hitam Dalam Meningkatkan Volume Penjualan

KOMARIAH, SITI (2019) Analisis Strategi Distribusi PR. Gagak Hitam Dalam Meningkatkan Volume Penjualan. Undergraduate thesis, Universitas Islam Negeri Kiai Haji Achmad Siddiq Jember.

[img] Text
SITI KOMARIAH_083144207.pdf - Submitted Version

Download (1MB)

Abstract

Salah satu masalah yang ada di bidang pemasaran adalah masalah saluran distribusi. Saluran distribusi mempunyai arti penting untuk mencapai sukses suatu perusahaan dibidang pemasaran. Barang akan sampai ke tangan konsumen melalaui saluran distribusi, baik saluran distribusi langsung ataupun tidak langsung. Penelitian ini dilakukan di perusahaan PR. Gagak Hitam Maean Bondowoso. bertujuan untuk mengetahui saluran distribusi yang digunakan di PR. Gagak Hitam dan untuk mengetahui apakah saluran distribusi tersebut sudah tepat untuk meningkatkan volume penjualan di PR. Gagak Hitam. Penelitian ini mengangkat fokus permasalahan yaitu (1) Bagaimana strategi distribusi yang dilakukan oleh PR Gagak Hitam? (2) Apakah strategi Distribusi yang dilakukan PR Gagak Hitam sudah efektif untuk Meningkatkan Volume Penjualan? Tujuan dari penelitian ini yaitu (1) untuk mengetahui saluran distribusi yang digunakan di PR. Gagak Hitam (2) untuk mengetahui apakah saluran distribusi tersebut sudah tepat untuk meningkatkan volume penjualan di PR. Gagak Hitam Metode penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah kualitatif dengan jenis penelitian deskriptif. Penentuan subyek penelitian secara Teknik Purposive. Pengumpulan data menggunakan observasi, wawancara, dokumentasi, analisis data menggunakan dskriptif kualitatif, dan keabsahan data menggunakan Triangulasi sumber. Hasil penelitian yaitu: (1) strategi Distribusi yang di gunakan yaitu distribusi Insentif Yaitu perusahaan menggunakan penyalur terutama pengecer sebanyak banyaknya untuk mendekati dan mencapai konsumen dalam memenuhi kebutuhan konsumen. Dan menggunakan tiga tipe saluran distribusi yaitu, 1).Produsen – pedagang besar – Pengecar –konsumen, 2) Produsen – agen – pedagang besar – pengecer – konsumen. 3) Produsen – pengecer – konsumen. (2) strategi yang digunakan oleh PR. Gagak Hitam ini sudah tepat karena menggunakan banyak perantara sehingga dapat meningkatkan volume penjualan dan dengan model saluran distribusi tersebut perusahaan menjadi dekat dengan konsumen sehingga perusahaan dapat mengetahui minat beli konsumen dan produk yang di inginkan oleh konsumen.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Depositing User: Mr abdul mangang
Date Deposited: 27 Sep 2022 08:21
Last Modified: 27 Sep 2022 08:21
URI: http://digilib.uinkhas.ac.id/id/eprint/13404

Actions (login required)

View Item View Item