Perilaku Konsumsi Buruh Perempuan musiman Di Desa Seputih Kecamatan Mayang

MAGHFIROH RAMADHANI, KENNIS FITROTUL (2019) Perilaku Konsumsi Buruh Perempuan musiman Di Desa Seputih Kecamatan Mayang. Undergraduate thesis, Universitas Islam Negeri Kiai Haji Achmad Siddiq Jember.

[img] Text
KENNIS FITROTUL MAGHFIROH RAMADHANI_083144082.pdf - Submitted Version

Download (3MB)

Abstract

Pada masyarakat Desa Seputih Mayang sebagian besar perempuan terlibat dalam dunia kerja baik dalam instansi publik atau swasta. Mereka tidak memiliki banyak kesempatan kerja seperti umumnya masyarakat kota. Ketidak mampuan mereka untuk bekerja di sektor lain selain ini disebabkan karena minimnya fasilitas pendidikan yang ada. Hal tersebut menjadikan masyarakat Desa Seputih berpendidikan rendah dan kurang kompetitif dalam memperoleh pekerjaan, mereka hanya bisa kerajinan, dan menjadi buruh gudang. Konsumsi yang dilakukan oleh masyarkaat berkaitan dengan tingkat pendapatan yang diterima oleh keluarga. Pekerjaan menjadi faktor penentu besar kecilnya pendapatan dalam rumah tangga. Fokus penelitian ini mendeskripsikan perilaku konsumsi buruh perempuan di Desa Seputih Kecamatan Mayang terhadap barang dan jasa sebagai berikut 1. Bagaimanakah perilaku konsumsi rumah tangga buruh peremuan terhadap barang di Desa Seputih Kecamatan Mayang. 2. Bagaimanakah perilaku konsumsi rumah tangga buruh peremuan terhadap jasa di Desa Seputih Kecamatan Mayang Sedangkan tujuan penelitian yang ingin dicapai adalah 1. Untuk mengetahui dan mendeskripsikan Perilaku konsumsi buruh perempuan terhadap barang di Desa Seputih Kecamatan Mayang. 2. Untuk mengetahui dan mendeskripsikan Perilaku konsumsi buruh perempuan terhadap jasa di Desa Seputih Kecanatan Mayang Pendekatan dan jenis penelitian ini adalah penelitian lapangan yang dilaksanakan di Desa Seputih. Sedangkan teknik pengumpulan datanya menggunakan teknik observasi, wawancara dan dokumentasi.Teknik analisis data yang digunakan dalam penelitian ini adalah analisis deskriptif kualitatif. Menggunakan tiga komponen analisa yaitu, reduksi data, penyajian data dan penarikan kesimpulan atau verivikasi. Dengan menggunakan triangulasi sumber. Dari hasil penelitian yang dilakukan maka diperoleh kesimpulan bahwa pekerja perempuan di Desa Seputih Mayang dalam melakukan konsumsi barang terbatas pada terpenuhinya kebutuhan rumah tangga seperti beras, minyak, perlengkapan dapur, dan bedak. Hal ini memberikan gambaran bahwa pendapatan yang diterima pekerja perempuan hanya difokusnya untuk konsumsi barang yang sifat tidak tahan lama. Sementara untuk konsumsi barang lainnya seperti emas, serta barang mewah lainnya menjadi tanggung jawab suami atau menggunakan uang dari suami. Setiap pekerja memliki perbedaan tingkat kebutuhan dan tingkat konsumsinya, halini erat kaitannya dngan besar kceilnya pendatan yang diterima. Pekerja perempuan di Desa Seputih Mayang dalam mengkonsumi jasa terbatas pada biaya untuk transportasi seperti baiaya angkot, biaya bensin sepeda. Biaya untuk tsnsportasi sepeda memiliki pembiayaan yang relative lebih irit diabndingkan dengan bisaya angkot. Selisih untuk pengeluaran biaya angkat dengan speda motor sekitar 30.000 Kata Kunci : Perilaku, Konsumsi, Buruh

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Depositing User: Mr abdul mangang
Date Deposited: 29 Sep 2022 03:06
Last Modified: 29 Sep 2022 03:06
URI: http://digilib.uinkhas.ac.id/id/eprint/13464

Actions (login required)

View Item View Item