PENERAPAN STANDAR LAPORAN KEUANGAN BERDASARKAN SAK EMKM PADA USAHA PENETASAN BIBIT TELUR BEBEK DI UD. MERI BALAP KECAMATAN KUNIR KABUPATEN LUMAJANG

Aini, Ana Nurul (2022) PENERAPAN STANDAR LAPORAN KEUANGAN BERDASARKAN SAK EMKM PADA USAHA PENETASAN BIBIT TELUR BEBEK DI UD. MERI BALAP KECAMATAN KUNIR KABUPATEN LUMAJANG. Undergraduate thesis, UIN KH Achmad Siddiq Jember.

[img] Text
SKRIPSI FIXXX Ana Nurul Aini.pdf

Download (1MB)

Abstract

Ana Nurul Aini, Dr. Munir Is’adi, SE., M. Akun. 2022: Penerapan Standar Laporan Keuangan Berdasarkan SAK EMKM Pada Usaha Penetasan Bibit Telur Bebek Di UD. Meri Balap Kecamatan Kunir Kabupaten Lumajang.Laporan keuangan UMKM sudah diatur dalam SAK EMKM yang diterbitkan oleh IAI yang berlaku per tanggal 1 Januari 2018. Dengan tujuan agar perusahaan kecil dan menengah dapat menyusun laporan keuangannya sehingga perusahaan yang dikelola dapat menggunakan laporan keuangan untuk mendapat dana dalam mengembangan usahanya. Akan tetapi, keberadaannya belum banyak diketahui oleh pelaku usaha kecil dan menengah dan kurangnya sosialisasi mengenai SAK EMKM menjadi faktor utama kurang dikenalnya standar ini di lingkungan UMKM. Termasuk UD. Meri Balap pun belum pernah tahu mengenai SAK EMKM.Fokus Masalah dalam penelitian ini yaitu: (1) Bagaimana pencatatan laporan keuangan yang dilakukan oleh UD. Meri Balap? (2) Apakah penerapan standar laporan keuangan pada UD. Meri Balap sudah sesuai dengan SAK EMKM? (3) Kendala apa saja yang menyebabkan tidak terlaksananya pencatatan laporan keuangan berdasarkan SAK EMKM pada UD. Meri Balap?Tujuan dalam penelitian ini yaitu: (1) Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui laporan keuangan UD. Meri Balap (2) Untuk mengetahui laporan keuangan UD. Meri Balap apa sudah sesuai dengan SAK EMKM (3) Untuk mengetahui kendala apa saja yang menyebabkan tidak terlaksananya pencatatan laporan keuangan berdasarkan SAK EMKM dalam usahanya.Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif dengan jenis penelitian deskriptif. Teknik pengumpulan data ini menggunakan teknik triangulasi. Pengumpulan data yang digunakan yaitu dengan metode observasi, wawancara, dan dokumentasi.Hasil penelitian ini menyatakan bahwa (1) UD. Meri Balap melakukan pencatatan laporan keuangan hanya mencatat pembelian dos dod, pembelian bahan baku dan penjualannya saja. (2) Laporan yang ada di UD. Meri Balap dicatat sesuai dengann apa yang dimengerti oleh pemiliknya dan laporan tersebut tidak sesuai dengan standar laporan yaitu SAK EMKM (3) Kendala yang menyebabkan tidak terlaksananya pencatatan laporan SAK EMKM pada UD Meri Balap yaitu pertama, kurangnya pengetahuan pemilik mengenai SAK EMKM. Kedua, belum adanya tenaga akuntansi yang profesiaonal. Ketiga, faktor pendidikan.Kata Kunci : Laporan Keuangan, SAK EMKM

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Subjects: 15 COMMERCE, MANAGEMENT, TOURISM AND SERVICES > 1501 Accounting, Auditing and Accountability > 150101 Accounting Theory and Standards
15 COMMERCE, MANAGEMENT, TOURISM AND SERVICES > 1501 Accounting, Auditing and Accountability > 150103 Financial Accounting
15 COMMERCE, MANAGEMENT, TOURISM AND SERVICES > 1501 Accounting, Auditing and Accountability > 150115 Sharia Accounting
Divisions: Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam > Akuntansi Syariah
Depositing User: Ms Ana Nurul Aini
Date Deposited: 25 Oct 2022 07:56
Last Modified: 25 Oct 2022 07:56
URI: http://digilib.uinkhas.ac.id/id/eprint/13983

Actions (login required)

View Item View Item