NI’MAH, UMI MASFUFATUN (2019) Pengembangan Kurikulum Ekstrakurikuler Kepramukaan dalam Membentuk Karakter Siswa Madrasah Ibtidaiyah Ma’arif 35 Nurul Ulum Kecamatan Ambulu Tahun Pelajaran 2019/2020. Undergraduate thesis, IAIN Jember.
Text
UMI MASFUFATUN NI’MAH_T20154089.pdf - Submitted Version Download (10MB) |
Abstract
Pengembangan Kurikulum Ekstrakurikuler Kepramukaan dalam Membentuk Karakter Siswa Madrasah IbtiSkripsi ini membahas tentang Pengembangan Kurikulum Ekstrakurikuler Kepramukaan dalam Membentuk Karakter Siswa Madrasah Ibtidaiyah Ma’arif 35 Nurul Ulum Kecamatan Ambulu Tahun Pelajaran 2019/2020. Kajiannya dilatarbelakangi oleh pentingnya sebuah karakter ditanamkan pada anak sejak dini. Namun pada kenyatannya masih banyak anak yang belum memiliki karakter seperti yang diharapkan. Akhirnya penelitian ini dilakukan pada ekstrakurikuler wajib bagi siswa yaitu ekstrakurikuler kepramukaan. Fokus penelitian yang diteliti dalam skripsi ini, yaitu: 1) Bagaimana pengembangan kurikulum ekstrakurikuler kepramukaan di Madrasah Ibtidaiyah Ma’arif 35 Nurul Ulum Kecamatan Ambulu Tahun Pelajaran 2019/2020?, 2) Bagaimana upaya ekstrakurikuler kepramukaan dalam membentuk karakter siswa Madrasah Ibtidaiyah Ma’arif 35 Nurul Ulum Kecamatan Ambulu Tahun Pelajaran 2019/2020?, 3) Apa faktor penghambat dalam membentuk karakter siswa melalui ekstrakurikuler kepramukaan Madrasah Ibtidaiyah Ma’arif 35 Nurul Ulum Kecamatan Ambulu Tahun Pelajaran 2019/2020? Tujuan penelitian ini yaitu: 1) untuk mendeskripsikan pengembangan kurikulum ekstrakurikuler kepramukaan di Madrasah Ibtidaiyah Ma’arif 35 Nurul Ulum Kecamatan Ambulu Tahun Pelajaran 2019/2020, 2) untuk mendeskripsikan upaya ekstrakurikuler kepramukaan dalam membentuk karakter siswa Madrasah Ibtidaiyah Ma’arif 35 Nurul Ulum Kecamatan Ambulu Tahun Pelajaran 2019/2020, 3) untuk mendeskripsikan faktor penghambat dalam membentuk karakter siswa melalui ekstrakurikuler kepramukaan Madrasah Ibtidaiyah Ma’arif 35 Nurul Ulum Kecamatan Ambulu Tahun Pelajaran 2019/2020. Untuk menjawab fokus penelitian di atas, peneliti menggunakan pendekatan penelitian kualitatif, dengan jenis penelitian lapangan (field research). Pemilihan subjek penelitian menggunakan teknik purposive. Adapun analisis data menggunakan model Miles dan Huberman yang meliputi reduksi data, penyajian data dan penarikan kesimpulan. Keabsahan data menggunakan triangulasi teknik dan triangulasi sumber. Hasil penelitian menunjukkan bahwa, 1) Kurikulum ekstrakurikuler pramuka dikembangkan sendiri oleh madrasah melibatkan Pembina gudep, guru penanggung jawab, serta Pembina pramuka. Syarat Kecakapan Umum (SKU) digunakan sebagai acuan dalam pelaksanaan kegiatan ekstrakurikuler kepramukaan. 2) Upaya untuk membentuk karakter siswa: pembiasaan sholat ashar berjamaah ketika latihan, berdo’a bersama sebelum dan sesudah kegiatan, menjaga kebersihan diri siswa, menghafal do’a harian, pembiasaan datang tepat waktu, mentaati peraturan yang berlaku, pengadaan kegiatan Persami (Perkemahan Sabtu dan Minggu), memberikan tugas mandiri kepada siswa. 3) Faktor yang menghambat dalam membentuk karakter yaitu faktor siswa yang malas, dan faktor pembantu pembina yang sering ganti saat latihan.aiyah Ma’arif 35 Nurul Ulum Kecamatan Ambulu Tahun Pelajaran 2019/2020
Item Type: | Thesis (Undergraduate) |
---|---|
Divisions: | Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Keguruan > Pendidikan Guru Madrasah Ibtidaiyah |
Depositing User: | Mr abdul mangang |
Date Deposited: | 25 Oct 2022 07:07 |
Last Modified: | 25 Oct 2022 07:07 |
URI: | http://digilib.uinkhas.ac.id/id/eprint/13990 |
Actions (login required)
View Item |