Peran Guru Dalam Menanamkan Karakter Religius Peserta Didik Melalui Kegiatan Ekstrakurikuler Darus Keliling (Darling) Di Madrasah Ibtidaiyah Negeri 3 Jember Tahun 2019.

Sholekhah, Ana Mar’atus (2019) Peran Guru Dalam Menanamkan Karakter Religius Peserta Didik Melalui Kegiatan Ekstrakurikuler Darus Keliling (Darling) Di Madrasah Ibtidaiyah Negeri 3 Jember Tahun 2019. Undergraduate thesis, IAIN Jember.

[img] Text
Ana Mar’atus Sholekhah_T20154019.pdf - Submitted Version

Download (3MB)

Abstract

Kegiatan keagamaan merupakan kegiatan yang amat penting di MI Negeri 3 Jember, mengingat masih banyak peserta didik yang membutuhkan bimbingan guru untuk memiliki karakter yang sesuai dengan tuntunan Islam, di zaman teknologi ini tidak bisa dipungkiri bahwa anak-anak zaman sekarang sudah mengenal yang namanya internet. Maka dari itu pendampingan orang tua dan guru sangat dibutuhkan dalam perkembangan anak-anaknya. Salah satu pendidikan yang diajarkan guru kepada peserta didiknya sejak dini adalah pengajaran tentang al-Qur’an. Oleh karena itu darus keliling (darling) merupakan kegiatan yang tepat dalam proses membelajarkan al-Qur’an dalam rangka menanamkan karakter religius kepada peserta didik. Fokus penelitian yang dikaji dalam skripsi ini adalah: Bagaimana peran guru sebagai pembimbing, peran guru sebagai penghubung, peran guru sebagai evaluator dalam menanamkan karakter religius peserta didik melalui kegitan ekstrakurikuler darus keliling (darling) di MI Negeri 3 Jember tahun 2019? Tujuan penelitian ini adalah untuk mendiskripsikan tentang: Peran guru sebagai pembimbing, peran guru sebagai penghubung, peran guru sebagai evaluator dalam menanamkan karakter religius peserta didik melalui kegitan ekstrakurikuler darus keliling (darling) di MI Negeri 3 Jember tahun 2019. Metode penelitian yang digunakan melalui pendekatan kualitatif dengan menggunakan analisa yang bersifat deskriptif. Teknik pengumpulan data yang digunakan yaitu wawancara, observasi dan dokumentasi. Analisis data menggunakan Miles dan Huberman, serta metode keabsahan data menggunakan triangulasi sumber dan teknik. Penelitian ini memperoleh kesimpulan: 1) Peran guru sebagai pembimbing dalam menanamkan karakter religius peserta didik melalui kegiatan ekstrakurikuler darus keliling di MI Negeri 3 Jember dalam hal ini adalah guru yang senantiasa membimbing anak-anak anggota darling untuk belajar al-Qur’an. Darling ini adalah sebuah wadah yang diberikan oleh guru untuk mengembangkan potensi peserta didik. Karakter religius pun terbentuk yakni sikap patuh dalam menjalankan agama Islam, misalnya membaca al-Qur’an. 2) Peran guru sebagai penghubung dalam menanamkan karakter religius peserta didik melalui kegiatan ekstrakurikuler darus keliling di MI Negeri 3 Jember dalam hal ini adalah darling menjadikan hubungan antara madrasah dengan masyarakat menjadi semakin dekat. Karena darling ini adalah pembacaan al-Qur’an yang berkunjung dari rumah ke rumah. Karakter religius yang dibentuk oleh guru untuk peserta darling ini adalah karakter sosial. 3) Peran guru sebagai evaluator dalam mena namkan karakter religius peserta didik melalui kegiatan ekstrakurikuler darus keliling di MI Negeri 3 Jember dalam hal ini menggunakan instrumen penilaian yang memiliki 3 aspek penilaian yakni aktif, kurang aktif dan tidak aktif.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Divisions: Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Keguruan > Pendidikan Guru Madrasah Ibtidaiyah
Depositing User: Mr abdul mangang
Date Deposited: 27 Oct 2022 07:14
Last Modified: 27 Oct 2022 07:14
URI: http://digilib.uinkhas.ac.id/id/eprint/14129

Actions (login required)

View Item View Item