Pembelajaran Kaligrafi dengan Kitab At-Thoriqoh Al- Hamidiyyah Fi Tahsinil kitabah Al-I’tiyadiyah di Ma’had al-Jamiah Syaifuddin Zuhri IAIN Jember.

Nur Aini, Rifqi (2019) Pembelajaran Kaligrafi dengan Kitab At-Thoriqoh Al- Hamidiyyah Fi Tahsinil kitabah Al-I’tiyadiyah di Ma’had al-Jamiah Syaifuddin Zuhri IAIN Jember. Undergraduate thesis, IAIN Jember.

[img] Text
Rifqi Nur Aini_T20151362.pdf - Submitted Version

Download (7MB)

Abstract

Problematika pembelajaran khath atau kaligrafi saat ini adalah tulisan khath atau kaligrafi yang berbeda sama sekali dengan tulisan latin, menjadi kendala tersendiri bagi pelajar khususnya di Indonesia. Terlihat jelas beberapa berpedaan antara tuisan latin dengan tulisan khath atau kaligrafi misalnya tulisan latin di mulai dari kiri ke kanan, sedangkan tulisan khath atau kaligrafi dimulai dari kanan ke kiri. Huruf latin hanya mempunyai dua bentuk yaitu huruf kapital dan huruf kecil sedangkan huruf khath atau kaligrafi mempunyai berbagai bentuk, yaitu berdiri sendiri, awal, tengah, dan akhir. Itulah perbedaan tulisan Indonesia dan tulisan khath atau kaligrafi. Fokus penelitian dalam penelitian ini adalah: 1) Bagaimana perencanaan Pembelajaran Kaligrafi dengan Kitab At-Thoriqoh Al-Hamidiyyah Fi Tahsinil kitabah Al-I’tiyadiyah di Ma’had al-Jamiah Syaifuddin Zuhri IAIN Jember. 2) Bagaimana pelaksanaan Pembelajaran Kaligrafi dengan At-Thoriqoh Al- Hamidiyyah Fi Tahsinilkitabah Al-I’tiyadiyah di Ma’had al-Jamiah Syaifuddin Zuhri IAIN Jember. 3) bagaimana evaluasi Pembelajaran Kaligrafi dengan Kitab At-Thoriqoh Al-Hamidiyyah Fi Tahsinil kitabah Al-I’tiyadiyah di Ma’had al- Jamiah Syaifuddin Zuhri IAIN Jember. Peneliti mengunakan pendekatan kualitatif dengan Jenis penelitian yang digunakan adalah Field Research. Penelitian lapang Field Research merupakan penelitian dimana peneliti mengamati dan berpartisipasi secara langsung dalam penelitian skala kecil dan mengamati budaya setempat. Adapun teknik pengumpulan data yang digunakan yakni observasi, wawancara, dan dokumenter. Dan analisis yang digunakan adalah analisis data Miles dan Hubermant dengan melalui empat tahap yakni (data Collection), (data kondensation), (data display), dan (conclusion drawing). Adapun uji keabsahan data yang digunakan adalah triangulasi sumber dan triangulasi teknik. Adapun hasil penelitian ini: 1. Perencanaan pembelajaran kaligrafi dengan At-Thoriqoh Al-Hamidiyyah Fi Tahsinil kitabah Al-I’tiyadiyah mencakup: a) tujuan pembelajaran kaligrafi dengan kitab Tahsin adalah: memudahkan murid untuk bisa mengetahui cara menulis kaligrafi dengan baik dan benar dan juga mengetahui bagaimana cara memulainya. b) ada dua metode yang dipakai yakni metode Hamidiyyah dan Latihan atau Driil c) media yang dipersipakan: Kitab panduan, Buku tugas, Lembaran latihan, Pena kering (bulpoin warna hitam) 2. Pelaksanaan pembelajaran kaligrafi dengan At-Thoriqoh Al-Hamidiyyah Fi Tahsinil kitabah Al-I’tiyadiyah mencakup; kegiatan awal, kegiatan inti dan keggiatan akhir. 3. Evaluasi pembelajaran kaligrafi dengan At-Thoriqoh Al- Hamidiyyah Fi Tahsinilkitabah Al-I’tiyadiyah jenis evaluasi sumatif , karena terlihat jelas bahwa murid dilatih untuk memahami kerangka huruf secara bertahap yang dalam kitab ini sudah dimudahkan dengan adanya pengelompokan huruf yang hampir sama dan ada latihan setelah penyelesaian materi sebelum masuk ke tahap materi selanjutnya.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Divisions: Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Keguruan > Pendidikan Agama Islam
Depositing User: Mr abdul mangang
Date Deposited: 02 Nov 2022 02:40
Last Modified: 02 Nov 2022 02:40
URI: http://digilib.uinkhas.ac.id/id/eprint/14391

Actions (login required)

View Item View Item