Mendidik Umat Melalui Amar Ma’ruf Nahi Mungkar (Studi Kasus Metode Dakwah Front Pembela Islam Jember) Tahun 2019.

Imanuddin Kamil, Wirdanu (2019) Mendidik Umat Melalui Amar Ma’ruf Nahi Mungkar (Studi Kasus Metode Dakwah Front Pembela Islam Jember) Tahun 2019. Undergraduate thesis, IAIN Jember.

[img] Text
Wirdanu Imanuddin Kamil_T20151239.pdf - Submitted Version

Download (6MB)

Abstract

Berdasarkan hasil observasi awal, data yang diperoleh peneliti adalah Front Pembela Islam Jember merupakan salah satu organisasi yang fokur pada dakwah dengan tujuan menegakkan Amar Ma’ruf Nahi Mungkar. namun yang menarik dari FPI Jember adalah jarangnya pemberitaan bentrokan terjadi antara FPI dengan ormas lain dalam pelaksanaan aksi dakwahnya. Hal itu karena menurut mereka dalam menegakkan syariat Islam ada tiga cara: lewat Dakwah. lewat hizbah. lewat Jihad. Fokus penelitian yang diambil oleh peneliti adalah sebagai berikut: 1. Bagaimana pandangan Front Pembela Islam terhadap ‘amar makruf nahi mungkar? 2. Bagaimana pelaksanaan mendidik umat melalui ‘Amar Makruf Nahi Mungkar (studi kasus metode dakwah Front Pembela Islam jember)? Tujuan penelitiannya yaitu sebagai berikut: (1) Untuk menjelaskan pandangan Front Pembela Islam terhadap ‘amar makruf nahi mungkar. (2) Untuk mendeskripsikan pelaksanaan mendidik umat melalui ‘Amar Makruf Nahi Mungkar (studi kasus metode dakwah Front Pembela Islam jember). Pendekatan yang digunakan dalam penelitian ini adalah kualitatif deskriptif dengan jenis penelitian field research. Penentuan subyek penelitian menggunakan purpossive. Teknik pengumpulan datanya menggunakan observasi, wawancara, dan dokumentasi. Analisis datanya menggunakan analisis Miles and Huberman. Langkah pertamanya yaitu kondensasi data dengan tahapan selecting, Focusing, Abstracting, Simplifying dan transforming. Selanjutnya dilanjutkan dengan penyajian data dan penarikan kesimpulan serta verivikasi. Teknik keabsahan data yang digunakan adalah trianggulasi sumber dan metode. Adapun hasil penelitian yang didapatkan adalah sebagai berikut: 1. ‘Amar makruf nahi mungkar adalah suatu kewajiban yang dimiliki oleh setiap individu untuk memerintah melakukan kebaikan dan melarang untuk melakukan keburukan pada dirinya dan orang lain. Hukumnya adalah wajib, serta mendahulukan nahi mungkar lebih utama dibandingkan melakukan ‘amar ma’ruf. 2. Metode dakwah yang dilakukan oleh FPI jember masih sama dengan Ormas yang lain. Yaitu secara Bil-Hikmah, Bil-Mauidzhotil Hasanah, dan Mujadilah. Namun di FPI juga ada Metode Bil-Hisbah yaitu dengan Ketegasan. Semua metode tersbut dipakai dalam setiak kegiatan baik dalam penegakan amar ma’ruf dan penegakan yang mungkar. 2.1. Kegiatan dalam penegakan yang amar ma’ruf antara lain: a. Penguatan keagamaan anggota melalui ceramah, diskusi, dan istighasah. b. Melakukan kegiatan aksi sosial bagi masyarakat jember. 2.2. Penegakan Nahi Mungkar antara lain: a. Penutupan lokalisasi, hiburan malam, dan penghancuran miras dilakukan dengan cara Bil-Hisbah. b. Pelarangan merayakan hari valentine dengan melakukan sosialisasi ketika car free day. c. Melakukan penolakan terhadap gerakan LGBT. 2.3. Hambatan yang dialami oleh Front Pembela Islam dalam kegiatan dakwahnya adalah melekatnya stigma negatif masyarakat terhadap FPI. Hal ini menimbulkan kesulitan dalam setiap kegiatan dakwah yang dilakukan oleh FPI.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Divisions: Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Keguruan > Pendidikan Agama Islam
Depositing User: Mr abdul mangang
Date Deposited: 07 Nov 2022 02:17
Last Modified: 07 Nov 2022 02:17
URI: http://digilib.uinkhas.ac.id/id/eprint/14533

Actions (login required)

View Item View Item