Vita Nuriyah, Dewi (2022) Penerapan PSAK NO. 109 Pada Lembaga Amil Zakat Nurul Hayat Jember. Undergraduate thesis, UIN Kiai Haji Achmad Siddiq Jember.
Text
DEWI VITA NURIYAH_E20183007.pdf Download (1MB) |
Abstract
Dewi Vita Nuriyah, Nur Ika Mauliyah. SE. M, Ak, 2022:“Penerapan PSAK No.109 Pada Lembaga Amil Zakat Nurul Hayat Jember”.
PSAK No. 109 digunakan sebagai pedoman bagi OPZ dalam pengakuan, pengukuran, penyajian dan pengungkapan transaksi-transaksi zakat dan infak/sedekah. Sesuai dengan syariat Islam, amanah, kemanfaatan, keadilan, kepastian hukum, terintegrasi, dan akuntabilitas.
Berdasarkan pemaparan diatas, maka penulis merumuskan beberapa permasalahan yang menarik untuk dikaji dan dianalisis, diantaranya:
(1) Bagaimanakah penerapan PSAK No. 109 pada LAZ Nurul Hayat Jember?
(2) Bagaimana kesesuaian penerapan akuntansi ZIS pada LAZ Nurul Hayat Jember berdasarkan PSAK No. 109?.
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui mengenai: (1) penerapan PSAK No.109 pada LAZ Nurul Hayat Jember (2) kesesuaian penerapan praktek akuntansi ZIS pada LAZ Nurul Hayat Jember berdasarkan PSAK No. 109.
Dalam penelitian ini, metode yang digunakan adalah pendekatan kualitatif dengan jenis penelitian lapangan (field research). Sementara teknik pengumpulan datanya menggunakan teknik observasi, wawancara dan dokumentasi. Kemudian untuk analisis data peneliti menggunakan tiga hal, yaitu reduksi data, penyajian data dan kesimpulan, selain itu untuk keabsahan data menggunakan triangulasi sumber.
Demikian peneliti memperoleh kesimpulan, (1) Penerapan akuntansi zakat, infak dan sedekah pada Lembaga Amil Zakat Nurul Hayat Jember menerapkan sesuai dengan pedoman PSAK No.109. LAZ Nurul Hayat Jember layaknya perusahaan nirlaba lainnya dalam melaksanakan kegiatan aktivitasnya sebagai lembaga amil zakat tidak terlepas dari tugas pokok amil zakat dalam melakukan, mengumpulkan, mendistribusikan dan mendayagunakan serta tidak terlepas dari proses pencatatan setiap adanya transaksi. (2) Kesesuaian akuntansi zakat, infak dan sedekah pada Lembaga Amil Zakat Nurul Hayat Jember telah sesuai dengan PSAK No. 109 yang berkaitan dengan akuntansi zakat, infak dan sedekah.
Kata Kunci: PSAK No. 109
Item Type: | Thesis (Undergraduate) |
---|---|
Subjects: | 14 ECONOMICS > 1402 Applied Economics > 140207 Financial Economics |
Depositing User: | MS Dewi Vita Nuriyah |
Date Deposited: | 25 Nov 2022 08:43 |
Last Modified: | 25 Nov 2022 08:43 |
URI: | http://digilib.uinkhas.ac.id/id/eprint/15349 |
Actions (login required)
View Item |