Analisis Kesulitan Siswa Dalam Memecahkan Masalah Menurut Polya Ditinjau Dari Motivasi Belajar Pada Materi SPLTV Kelas X IPA Di MA Bustanul Ulum Bulugading Tahun Ajaran 2022-2023

Norma, Dwi Utari (2022) Analisis Kesulitan Siswa Dalam Memecahkan Masalah Menurut Polya Ditinjau Dari Motivasi Belajar Pada Materi SPLTV Kelas X IPA Di MA Bustanul Ulum Bulugading Tahun Ajaran 2022-2023. Undergraduate thesis, Universitas Islam Negeri Kiai Haji Achmad Siddiq Jember.

[img] Text
NORMA DWI UTARI_T20187015.pdf

Download (6MB)

Abstract

Pemecahan masalah adalah salah satu yang terdapat dalam komponen tujuan pembelajaran matematika yang tertuang dalam standar nasional pendidikan di Indonesia. Untuk itu, pemecahan masalah oleh siswa dalam pembelajaran matematika sangat penting. Namun, dalam suatu hal apapun hambatan-hambatan pasti selalu ada. Hambatan-hambatan dalam pembelajaran matematika biasanya timbul karena siswa tidak menguasi konsep atau materi pelajaran. Kurangnya penguasaan konsep matematika mengakibatkan siswa tersebut kesulitan dalam memecahkan masalah matematika. Penelitian ini bertujuan 1) Untuk mendeskripsikan kesulitan siswa dengan motivasi belajar tinggi dalam memecahkan masalah matematika materi SPLTV kelas X IPA MA Bustanul Ulum Bulugading. 2) Untuk mendeskripsikan kesulitan siswa dengan motivasi belajar sedang dalam memecahkan masalah matematika materi SPLTV kelas X IPA MA Bustanul Ulum Bulugading. 3)Untuk mendeskripsikan kesulitan siswa dengan motivasi belajar rendah dalam memecahkan masalah matematika materi SPLTV kelas X IPA MA Bustanul Ulum BulugadingJenis penelitian yang digunakan adalah penelitian deskriptif dengan pendekatan kualitatif yang dilakukan di MA Bustanul Ulum Bulugading Jember. Teknik pengambilan subyek menggunakan purposive sampling dengan subyek sebanyak 6 siswa dari 26 siswa kelas X IPA Di MA Bustanul Ulum Bulugading. Teknik pengumpulan data menggunakan angket motivasi belajar sebanyak 25 butir pernyataan, soal cerita SPLTV sebanyak 2 soal dan wawancara. Penelitian ini menggunakan teknik analisis data Miles, Huberman, & Saldana yang meliputi pengumpulan data, reduksi data, penyajian data, verifikasi. Penelitian ini menggunakan triangulasi teknik dengan menggunakan angket,tes dan wawancara.Hasil dari penelitian ini menunjukkan bahwa pada kategori motivasi belajar tinggi berdasarkan teori Polya siswa kurang teliti saat memahami masalah dan melaksanakan penyelesaian masalah. Pada kategori motivasi belajar sedang berdasarkan teori Polya mengalami kesulitan pada semua tahapan. Pada kategori motivasi rendah berdasarkan teori polya mengalami kesulitan pada semua tahapan yaitu Memahami masalah, merencanakan masalah, melaksanakan rencana masalah dan memeriksa kembali.
Kata kunci: Kesulitan, Pemecahan Masalah Polya, Motivasi Belajar, SPLTV

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Subjects: 01 MATHEMATICAL SCIENCES > 0199 Other Mathematical Sciences > 019999 Mathematical Sciences not elsewhere classified
Divisions: Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Keguruan > Tadris Matematika
Depositing User: Norma Dwi Utari
Date Deposited: 02 Dec 2022 06:50
Last Modified: 02 Dec 2022 06:50
URI: http://digilib.uinkhas.ac.id/id/eprint/15545

Actions (login required)

View Item View Item