Wathon, Rohibul (2022) STRATEGI PENGEMBANGAN AKUNTANSI KEUANGAN DI PESANTREN NURUL JADID PAITON PROBOLINGGO. Undergraduate thesis, UIN Kiai Haji Achmad Siddiq Jember.
Text
ROHIBUL WATHON_E20173054.pdf Download (4MB) |
Abstract
ABSTRAK
Rohibul Wathon, Ana Pratiwi, 2022: STRATEGI PENGEMBANGAN AKUNTANSI KEUANGAN DI PESANTREN NURUL JADID PAITON PROBOLINGGO.
Pesantren sebagai bagian dari sub kultur masyarakat, dengan situasi apapun tetap hidup dengan kokoh walaupun dengan apa adanya kepiawaian kyai, para ustad, santri dan masyarakat sekitar, menjadi perhatian yang sangat serius untuk meneguhkan atau setidaknya meningkatkan kompetensi pesantren dalam visinya itu. Tetapi, di sisi lain ada juga pesantren yang mulai berfikir ulang dalam rangka meningkatkan kemampuan finansialnya, dan sering menjadi masalah serius sehingga membuat pesantren kurang dapat melaksanakan visi dan program utamanya. Masalah dana memang menjadi masalah serta tantangan besar bagi pengembangaan sebagian lembaga pesantren di Indonesia, padahal potensi yang ada dalam pesantren dan ekonomi sebenarnya cukup besar. Penulis disini mencoba meneliti dan menjadikan objek sebagai studi dalam Strategi Pengembangan Akuntansi Keuangan Pondok Pesantren Nurul Jadid Paiton Probolinggo.
Fokus masalah yang diteliti dalam penelitian ini adalah; 1) Bagaimanan Perencanaan Penganggaran di Pondok pesantren Nurul Jadid Paiton Probolinggo? 2) Bagaimana Pelaksanaan atau Pencatatan di Pondok Pesantren Nurul Jadid Paiton Probolinggo? 3) Bagaimana Evaluasi di Pondok Nurul Jadid Paiton Probolinggo?
Tujuan dalam penelitian ini adalah; 1) Mendeskripsikan Perencanaan Penganggaran di Pondok pesantren Nurul Jadid Paiton Probolinggo. 2) Mendeskripsikan Pelaksanaan atau Pencatatan di Pondok Pesantren Nurul Jadid Paiton Probolinggo. 3) Mendeskripsikan Evaluasi di Pondok pesantren Nurul Jadid Paiton Probolinggo.
Jenis penelitian yang digunakan adalah kualitatif, yang memusatkan serta membatasi kegiatannya pada lapangan dan kepustakaan untuk memperoleh data. Maka sumber data yang diperoleh dengan menelusuri literatur-literatur dan media-media, yang berhubungan dengan masalah yang akan dikaji dalam penelitian. Terutama terkait dengan akuntasi.
Sistem Pondok Pesantren Nurul Jadid Paiton Probolinggo sistem yang digunakan sudah baik dan tepat. Sehingga segala bentuk pelaksanaan kegiatan selalu terarah, baik dalam hal tujuan maupun dalam hal keuangan, mulai dari penganggaran hingga pelaporan selesai. Hal itulah yang mendukung majunya suatu pesantren, dengan manajemen yang baik, seperti halnya yang terjadi di Pondok Pesantren Nurul Jadid Paiton Probolinggo. Sistem Perencanaan yang diterapkan sudah sangat terorganisir dengan rapi, sehingga memudahkan dalam proses menajemen dan pengembangan pesantren. Sistem satu pintu yang dijalankan mampu menjadi hal yang istimewa dalam menjalankan manajemen pesantren, dimana pengambil keputusan utamanya berada dalam kebijakan pengasuh Sistem pelaporan yang digunakan sudah di support oleh sistem komputerisasi dan sangat modern. Sehingga sangat membantu pengurus pesantren dalam melaksanakan pelaporan saat sampai pada masa pelaporan.
Kata Kunci: Pengembangan, Akuntansi, Keuangan
Item Type: | Thesis (Undergraduate) |
---|---|
Subjects: | 14 ECONOMICS > 1401 Economic Theory > 140101 History of Economic Thought 15 COMMERCE, MANAGEMENT, TOURISM AND SERVICES > 1501 Accounting, Auditing and Accountability > 150199 Accounting, Auditing and Accountability not elsewhere classified 15 COMMERCE, MANAGEMENT, TOURISM AND SERVICES > 1501 Accounting, Auditing and Accountability |
Divisions: | Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam > Akuntansi Syariah |
Depositing User: | Mr Rohibul Wathon |
Date Deposited: | 10 Jan 2023 02:40 |
Last Modified: | 10 Jan 2023 02:40 |
URI: | http://digilib.uinkhas.ac.id/id/eprint/16782 |
Actions (login required)
View Item |