Nisa', Khoirun (2022) Meningkatkan Hasil Belajar Siswa Dalam Pembelajaran Pendidikan Kewarganegaraan Melalui Model Exampel Non Example Pada Siswa Kelas 2 SDN Dander III Bojonegoro. Undergraduate thesis, UIN KH Ahmad Sidiq Jember.
Text
Skripsi Khoirun Nisa' T20184032.pdf Download (5MB) |
Abstract
Pendidikan kewarganegaraan adalah salah satu pelajaran yang ada dalam sekolah tingkat dasar atau madrasah ibtida’iyah. Pemahaman siswa terhadap mata pelajaran Pendidikan Kewarganegaraan sangatlah penting, karena mata pelajaran ini menanamkan sifat kebangasaan dan rasa cinta tanah air dalam diri siswa. Sehubungan dengan latar belakang tersebut di kelas 2 SDN Dander III Bojonegoro ditemukan nilai hasil belajar mata pelajaran Pendidikan Kewarganegaraan belum mencapai kriteria ketuntasan minimal yang telah ditetapkan, yaitu 70. Untuk itu diperlukan adanya alternatif bagi siswa dalam meningkatkan hasil belajar pada mata pelajaran Pendidikan Kewarganegaraan melalui penggunaan model pembelajaran example non example.
Adapun fokus dalam penelitian ini adalah Bagaimana meningkatkan hasil belajar siswa dalam pembelajaran Pendidikan Kewarganegaraan melalui model example non example pada siswa kelas 2 SDN Dander III Bojonegoro. Tujuan penelitian ini untuk meningkatkan hasil belajar siswa dalam pembelajaran Pendidikan Kewarganegaraan melalui model example non example pada siswa kelas 2 SDN Dander III Bojonegoro
Penelitian ini menggunakan penelitian tindakan kelas model Kemmis dan Mc Tanggart yang dilaksanakan dalam 2 siklus. Masing-masing siklus terdiri dari empat tahapan yaitu tahap perencanaan, tahap pelaksanaan, tahap observasi, serta tahap refleksi, dengan subjek penelitian siswa kelas 2 yang berjumlah 13 siswa.
Hasil Penelitian menunjukkan bahwa, penggunaan model example non example dapat meningkatkan hasil belajar siswa dalam pembelajaran Pendidikan Kewarganegaraan pada siswa kelas 2 SDN Dander III Bojonegoro. Hal ini dapat dilihat dari peningkatan nilai siswa antara pra siklus dan pasca siklus. Dimana pada pra siklus skor rata-rata yang diperoleh siswa adalah 47 dengan ketuntasan belajar 8%. Siklus I nilai rata-rata yang diperoleh siswa yaitu 65 dengan ketuntasan belajar 46,15%. Sedangkan pada siklus II nilai rata-rata yang diperoleh siswa meningkat menjadi 80 dengan ketuntasan belajar meningkat 84,61%. Hasil pada siklus II ini sudah mencapai indikator kinerja yang ditetapkan, sehingga dapat disimpulkan bahwa melalui model example non example dapat meningkatkan hasil belajar siswa pada mata pelajaran Pendidikan Kewarganegaraan di kelas 2 SDN dander III Bojonegoro.
Item Type: | Thesis (Undergraduate) |
---|---|
Subjects: | 22 PHILOSOPHY AND RELIGIOUS STUDIES > 2204 Religion and Religious Studies > 220403 Islamic Studies |
Divisions: | Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Keguruan > Pendidikan Guru Madrasah Ibtidaiyah |
Depositing User: | Ni Sa Nisa |
Date Deposited: | 13 Jan 2023 08:21 |
Last Modified: | 13 Jan 2023 08:21 |
URI: | http://digilib.uinkhas.ac.id/id/eprint/17041 |
Actions (login required)
View Item |