Hubungan antara koping religius dengan tingkat stres kerja tenaga pendidik Madrasah Ibtidaiyah di Kecamatan Banyuwangi pada masa pandemi covid-19

A'yuni, Mei Riza (2023) Hubungan antara koping religius dengan tingkat stres kerja tenaga pendidik Madrasah Ibtidaiyah di Kecamatan Banyuwangi pada masa pandemi covid-19. Undergraduate thesis, Universitas Islam Negeri Kiai Haji Achmad Siddiq Jember.

[img] Text
MEI RIZA A'YUNI_D20185043.pdf

Download (3MB)

Abstract

Pada kondisi pandemi COVID-19 saat itu, banyak penelitian yang menemukan bahwa banyak tenaga pendidik mengalami kondisi depresi atau stres saat mendapati sebuah tugas yang menekan sehingga kemampuan mengajar individu kurang maksimal. Fokus masalah pada penelitian ini apakah ada hubungan antara koping religius dengan tingkat stres kerja tenaga pendidik Madrasah Ibtidaiyah di Kecamatan Banyuwangi pada masa pandemi covid-19. Untuk mengidentifikasi permasalahan tersebut dalam penelitian ini menggunakan metode kuantitatif korelasional. Dengan menggunakan populasi tenaga pendidik Madrasah Ibtidaiyah di Kecamatan Banyuwangi sebanyak 96 orang. Teknik pengambilan sampel menggunakan sampling jenuh dengan jumlah subjek sebanyak 96 orang. Adapun teknik pengumpulan data menggunakan angket atau kuesioner. Data dalam penelitian ini diperoleh dengan menggunakan skala koping religius dan stres kerja.
Analisis data yang digunakan dalam penelitian ini analisis product moment Pearson dengan menggunakan ketentuan nilai sig. < 0,05. Hasil penelitian ini menunjukkan nilai koefisien korelasi rxy= -0,289 yang berarti korelasi antar variabel koping religius dengan tingkat stres kerja memiliki hubungan berkorelasi negatif. Sehingga, hipotesis (Ha) yang telah dirumuskan pada penelitian ini diterima. Kesimpulannya adalah jika koping religius yang dimiliki tinggi maka tingkat stres kerja tenaga pendidik yang dialaminya rendah.
Kata Kunci: Koping Religius; Tingkat Stres Kerja; Tenaga Pendidik

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Subjects: 17 PSYCHOLOGY AND COGNITIVE SCIENCES > 1701 Psychology > 170107 Industrial and Organisational Psychology
Depositing User: Mrs Mei Riza A'yuni Meycha
Date Deposited: 16 Jan 2023 00:29
Last Modified: 16 Jan 2023 00:29
URI: http://digilib.uinkhas.ac.id/id/eprint/17471

Actions (login required)

View Item View Item