Implementasi Sewa Menyewa Dalam Transaksi Rental Mobil Berdasarkan Hukum Ekonomi Syariah (Study Kasus Rental Mobil Yudi’s Kecamatan Silo, Kabupaten Jember)

Subhan, Subhan (2023) Implementasi Sewa Menyewa Dalam Transaksi Rental Mobil Berdasarkan Hukum Ekonomi Syariah (Study Kasus Rental Mobil Yudi’s Kecamatan Silo, Kabupaten Jember). Undergraduate thesis, UIN Khas jember.

[img] Text
outhor, subhan jurnal.pdf

Download (668kB)

Abstract

Sewa Menyewa yang merupakan salah satu bentuk perjanjian pemindahan hak guna (manfaat) atas suatu barang atau jasa dalam watu tertentu melalui pembayaran sewa/upah, tanpa harus pemindahan kepemilikan barang itu sendir. Rental Mobil Yudi’s kecamatan silo kabupaten jember adalah kegiatan usaha yang bergerak dalam bidang penyediaan layanan penyewaan mobil dengan cara menyewa harian ataupun kontrak dengan penggunan sopir atau menyewa lepas kunci (mobil saja). rental mobil ini dalam Hukum Ekonomi Syariahdikenal dengan istilah Sewa Menyewa. sebagai mana Hukum Ekonomi Syariahdisini yang merupakan suatu kegiatan yang dikerjakan oleh perorangan, kelompok orang, badan usaha yang berbadan hukum atau tidak berbadan hukum dalam rangka memenuhi kebutuhan yang sifatnya komersial dan tidak komersial menurut prinsip syariah. Fokus penelitian dalam skripsi ini adalah:1. bagaimana Implementasi Sewa Menyewa di Rental Mobil Yudi’s kecamatan silo kabupaten jember ? 2. Bagaimana Permasalahan Sewa Menyewa di Rental Mobil Yudi’s kecamatan silo kabupaten jember telah sesuai dengan hukum ekonomi syariah?. Adapun tujuan dari penelitian ini adalah : 1. Untuk mengetahui Implementasi Sewa Menyewa di Rental Mobil Yudi’s kecamatan silo kabupaten jember, 2. Untuk mengetahui permasalahan Sewa Menyewadi Rental Mobil Yudi’s kecamatan silo kabupaten jember telah sesuai atau tidak dengan hukum ekonomi syariah.
Jenis dan pendekatan penelitian skripsi ini ialah jenis penelitian lapangan (field research),. Adapun pendekatannya dalam penelitian ini menggunakan pendekatan studi kasus. Teknik umtuk pengumpulan data yang di gunakan adalah wawancara, terstuktur, observasi, studi dukumentasi. Analisis data yang digunakan adalah: metode deduktif dan induktif. keabsahan data mengunakan trianggulasi teknik.
Kesimpulan dari penelitian ini ialah 1. Secara hukum, usaha rental mobil dikecamatn silo sudah memenuhi persyaratan dikarenakan sudah memilki surat ijin usaha (SIUB) dalam menjalankan usaha tersebut. Yang mana dalam proses penyewaan mobil diawali melalui sebuah mekanisme regestrasi untuk memenuhi perjanjian sebelum terjadi sewa-menyewa dikhawatikan terjadi hal-hal yang tidak diiginkan. Didalamnya terdapat sebuah mekanisme serta mengenai bagaimana proses peneyelesin antara kedua belah pihak. Akan tetapi berselang beberapa tahun kemudian pemilik usaha rental mobil tidak lagi melakukan sebuah registrasi yang didalamnya terdapat sebuah perjanjian melainkan hanya melakukan akad secara lisan tanpa ada perjanjian tertulis atau jaminan yang menyebabkan tidak ada kekuatan hukum serta tidak memiliki acuan secara jelas dalam pelaksanaan sewa-menyewa jika terjadi permasalahan, seperti kerusakan, kecelakaan atau ada peyewa yang tidak bertaggung jawab semua ini sangat diperlukan perincian yang sangat jelas. 2. Pelaksanakan permasalahan Sewa Menyewa dalam transaksi Rental Mobil Yudi’s, di Kecamatan Silo, Kabupaten jember yang sduah ada kesesuai dengan hokum ekonomi syariah sebab terpenuhinya rukun dan syarat yang disebutkan dalam Fatwa Dewan Syariah Nasiaonal (DSN)No. 9/DSN-MUI/2000 tentang pembiayaan ijara. (Sighat Sewa Menyewa, yaitu ijab dan qabul berupa pernyataan dari kedua belah pihak yang berakad (berkontrak), baik secara verbal atau dalam bentuk lain. Pihak-pihak yang berakad: terdiri atas pemberi sewa/pemberi jasa dan penyewa/pengguna jasa.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Subjects: 18 LAW AND LEGAL STUDIES > 1801 Law > 180103 Administrative Law
18 LAW AND LEGAL STUDIES > 1801 Law > 180127 Mu'amalah (Islamic Commercial & Contract Law) > 18012710 al-Ijarah & al-Ju’alah (Sewa-menyewa & Kontrak Kerja)
Divisions: Fakultas Syariah > Hukum Ekonomi Islam
Depositing User: Subhan Subhan Subhan
Date Deposited: 27 Jan 2023 02:08
Last Modified: 27 Jan 2023 02:08
URI: http://digilib.uinkhas.ac.id/id/eprint/18133

Actions (login required)

View Item View Item