Penerapan Nilai-Nilai Ajaran Islam Pada Kegiatan Ekstrakurikuler Pramuka di SMPIT Al-Ghozali Jember Tahun Pelajaran 2018/2019

Agustin, Diyah Ayu Nur (2018) Penerapan Nilai-Nilai Ajaran Islam Pada Kegiatan Ekstrakurikuler Pramuka di SMPIT Al-Ghozali Jember Tahun Pelajaran 2018/2019. Undergraduate thesis, Universitas Islam Negeri Kiai Haji Achmad Siddiq Jember.

[img] Text
Diyah Ayu Nur Agustin_084141068.pdf

Download (5MB)

Abstract

Islam merupakan agama rahmatan lil ‘alamin artinya agama yang membawa rahmat bagi manusia dan alam semesta. Ajaran Islam adalah suatu norma atau aturan dari Allah SWT yang diyakini oleh umat muslim yang diambil dari Al-Qur’an dan Hadits. Ajaran Islam memiliki dasar sebagai pondasi yang dijadikan sebagai acuan dan pedoman oleh seluruh umat manusia. Hal itu sangat berperan penting dalam membentuk perilaku peserta didik sehingga sesuai dengan pertumbuhan dan perkembangan melalui kegiatan yang memadai agar peserta didik memiliki sifat yang terpuji. Adanya nilai-nilai yang terkandung dalam ajaran Islam tersebut seseorang dapat mendekatkan diri kepada Allah SWT melalui tingkah amaliyah sehari-hari Fokus penelitian yang diteliti dalam skripsi ini adalah: 1. Bagaimana penerapan nilai aqidah pada kegiatan ektrakurikuler pramuka di SMPIT AlGhozali Jember Tahun Pelajaran 2018/2019? 2. Bagaimana penerapan nilai syariah pada kegiatan ektrakurikuler pramuka di SMPIT Al-Ghozali Jember Tahun Pelajaran 2018/2019? 3. Bagaimana penerapan nilai akhlak pada kegiatan ektrakurikuler pramuka di SMPIT Al-Ghozali Jember Tahun Pelajaran 2018/2019? Tujuan penelitian ini adalah: 1. Mendeskripsikan penerapan nilai aqidah pada kegiatan ektrakurikuler pramuka di SMPIT Al-Ghozali Jember Tahun Pelajaran 2018/2019. 2. Mendeskripsikan penerapan nilai syariah pada kegiatan ektrakurikuler pramuka di SMPIT Al-Ghozali Jember Tahun Pelajaran 2018/2019. 3. Mendeskripsikan penerapan nilai aqidah pada kegiatan ektrakurikuler pramuka di SMPIT Al-Ghozali Jember Tahun Pelajaran 2018/2019. Penelitian menggunakan pendekatan kualitatif deskripif dengan jenis penelitian field research. Pengumpulan data dilakukan dengan model interaktif Miles Huberman meliputi: observasi, wawancara, dan dokumentasi. Analisis data menggunakan data collection, data reduction, data display, dan conclusion drawing/ verification. Untuk keabsahan data menggunakan triangulasi sumber dan teknik. Hasil dari penelitian ini sebagai berikut: 1. Penerapan nilai aqidah pada kegiatan ekstrakurikuler pramuka di SMPIT Al-Ghozali Jember dilakukan melalui yel-yel Islami berupa sholawat, bertakbir, pembacaan doa sebelum dan sesudah kegiatan pramuka, pembacaan kitab suci Al-Qur’an (one day one page) bersamasama, serta membaca doa setelah membaca Al-Qur’an. 2. Penerapan nilai syariah pada kegiatan ekstrakurikuler pramuka di SMPIT Al-Ghozali Jember dilakukan dengan pelaksanaan shalat dhuha sebelum kegiatan pramuka dimulai, siswa lakilaki dan perempuan dipisah pada saat kegiatan pramuka berlangsung, berpakaian syar’i sesuai dengan syariah Islam untuk siswa perempuan. 3. Penerapan nilai akhlak pada kegiatan ekstrakurikuler pramuka di SMPIT Al-Ghozali Jember yaitu yaitu dengan khusyu’ ketika melaksanakan shalat dhuha dan berdoa, menghargai pendapat sesama ketika diskusi, saling tolong-menolong antar sesama, menghormati serta mematuhi pembina, dan membersihkan lingkungan.Islam merupakan agama rahmatan lil ‘alamin artinya agama yang membawa rahmat bagi manusia dan alam semesta. Ajaran Islam adalah suatu norma atau aturan dari Allah SWT yang diyakini oleh umat muslim yang diambil dari Al-Qur’an dan Hadits. Ajaran Islam memiliki dasar sebagai pondasi yang dijadikan sebagai acuan dan pedoman oleh seluruh umat manusia. Hal itu sangat berperan penting dalam membentuk perilaku peserta didik sehingga sesuai dengan pertumbuhan dan perkembangan melalui kegiatan yang memadai agar peserta didik memiliki sifat yang terpuji. Adanya nilai-nilai yang terkandung dalam ajaran Islam tersebut seseorang dapat mendekatkan diri kepada Allah SWT melalui tingkah amaliyah sehari-hari Fokus penelitian yang diteliti dalam skripsi ini adalah: 1. Bagaimana penerapan nilai aqidah pada kegiatan ektrakurikuler pramuka di SMPIT AlGhozali Jember Tahun Pelajaran 2018/2019? 2. Bagaimana penerapan nilai syariah pada kegiatan ektrakurikuler pramuka di SMPIT Al-Ghozali Jember Tahun Pelajaran 2018/2019? 3. Bagaimana penerapan nilai akhlak pada kegiatan ektrakurikuler pramuka di SMPIT Al-Ghozali Jember Tahun Pelajaran 2018/2019? Tujuan penelitian ini adalah: 1. Mendeskripsikan penerapan nilai aqidah pada kegiatan ektrakurikuler pramuka di SMPIT Al-Ghozali Jember Tahun Pelajaran 2018/2019. 2. Mendeskripsikan penerapan nilai syariah pada kegiatan ektrakurikuler pramuka di SMPIT Al-Ghozali Jember Tahun Pelajaran 2018/2019. 3. Mendeskripsikan penerapan nilai aqidah pada kegiatan ektrakurikuler pramuka di SMPIT Al-Ghozali Jember Tahun Pelajaran 2018/2019. Penelitian menggunakan pendekatan kualitatif deskripif dengan jenis penelitian field research. Pengumpulan data dilakukan dengan model interaktif Miles Huberman meliputi: observasi, wawancara, dan dokumentasi. Analisis data menggunakan data collection, data reduction, data display, dan conclusion drawing/ verification. Untuk keabsahan data menggunakan triangulasi sumber dan teknik. Hasil dari penelitian ini sebagai berikut: 1. Penerapan nilai aqidah pada kegiatan ekstrakurikuler pramuka di SMPIT Al-Ghozali Jember dilakukan melalui yel-yel Islami berupa sholawat, bertakbir, pembacaan doa sebelum dan sesudah kegiatan pramuka, pembacaan kitab suci Al-Qur’an (one day one page) bersamasama, serta membaca doa setelah membaca Al-Qur’an. 2. Penerapan nilai syariah pada kegiatan ekstrakurikuler pramuka di SMPIT Al-Ghozali Jember dilakukan dengan pelaksanaan shalat dhuha sebelum kegiatan pramuka dimulai, siswa lakilaki dan perempuan dipisah pada saat kegiatan pramuka berlangsung, berpakaian syar’i sesuai dengan syariah Islam untuk siswa perempuan. 3. Penerapan nilai akhlak pada kegiatan ekstrakurikuler pramuka di SMPIT Al-Ghozali Jember yaitu yaitu dengan khusyu’ ketika melaksanakan shalat dhuha dan berdoa, menghargai pendapat sesama ketika diskusi, saling tolong-menolong antar sesama, menghormati serta mematuhi pembina, dan membersihkan lingkungan.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Subjects: 18 LAW AND LEGAL STUDIES > 1801 Law > 180199 Law not elsewhere classified
Divisions: Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Keguruan > Pendidikan Agama Islam
Depositing User: Ms Diva Magang
Date Deposited: 30 Jan 2023 03:23
Last Modified: 30 Jan 2023 03:23
URI: http://digilib.uinkhas.ac.id/id/eprint/18239

Actions (login required)

View Item View Item