Noviana, Linda (2016) Persepsi Siswa pada Perpustakaan dalam Menunjang Proses Pembelajaran di MA Miftahul Ulum Bettet Pamekasan. Undergraduate thesis, Universitas Islam Negeri Kiai Haji Achmad Siddiq Jember.
Text
Linda Noviana_084 123 018.pdf Download (3MB) |
Abstract
Pengertian perpustakaan secara istilah, adalah suatu unit kerja dari suatu lembaga yang mengelola bahan pustaka. Berdasarkan hasil pengamatan peneliti, perpustakaan di Miftahul Ulum Bettet Pamekasan merupakanbagian yang sangat penting dan komponen yang tidak dapat dipisahkan dari lembaga sekolah. Perpustakaan adalah sebagai salah satu sarana yang dapat menunjang proses Pembelajaran. Bardasarkan latar belakang, penulis tertarik untuk melakukan penelitian. Dalampenelitian ini penulis ingin mengetahui persepsi siswa pada perpustakaan dalam menunjang proses pembelajaran di MA Miftahul Ulum Bettet Pamekasan. Mengingat persepsi siswa pada perpustakaan sangat luas cakupannya, Fokus masalah yang diteliti dalam skripsi ini adalah: 1) Bagaimana persepsi siswa pada pengadaan perpustakaan MA Miftahul Ulum Bettet Pamekasan dalam menunjang proses pembelajaran? 2) Bagaimana persepsi siswa pada pemeliharaan perpustakaan MA Miftahul Ulum Bettet Pamekasan dalam menunjang proses pembelajaran? 3) Bagaimana persepsi siswa pada pelayanan perpustakaan MA Miftahul Ulum Bettet Pamekasan dalam menunjang proses pembelajaran? Tujuan umum penelitian ini adalah mendeskripsikan persepsi siswa pada pengadaan, pemeliharaan dan pelayanan perpustakaan MA Miftahul Ulum Bettet Pamekasan dalam menunjang proses Pembelajaran. Tujuan Khusus penelitian ini adalah untuk mendeskripsikan persepsi siswa pada pengadaan perpustakaan MA Miftahul Ulum Bettet Pamekasan dalam menunjang proses Pembelajaran, untuk mendeskripsikan persepsi siswa pada pemeliharaan perpustakaan MA Miftahul Ulum Bettet Pamekasan dalam menunjang proses pembelajaran dan untuk mendeskripsikan persepsi siswa pada pelayanan perpustakaan MA Miftahul Ulum Bettet Pamekasan dalam menunjang proses Pembelajaran. Untuk mengidentifikasi permasalahan tersebut, Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif jenisnya deskriptif, menganalisis persepsi siswa pada perpustakaan dalam menunjang proses pembelajaran di MA Miftahul Ulum Bettet Pamekasan. Adapaun teknik pengumpulan data menggunakan observasi, wawancara dan dokumenter. Penelitian ini memperoleh kesimpulan 1) Persepsi siswa pada pengadaan perpustakaan adalah perpustakaan di MA Miftahul Ulum Bettet guru pustakawannya mengusahakan memiliki bahan-bahan pustaka yang belum dimiliki dan menambah yang sudah dimiliki sesuai dengan kebutuhan. 2) Persepsi siswa pada pemeliharaan perpustakaan adalah bahan-bahan pustaka di MA Miftahul Ulum Bettet Pamekasan adalah pemeliharaannya pada dasarnya merupakan usaha yang sifatnya preventif, di mana sebelum buku-buku rusak dilakukan usaha pencegahannya. 3) Persepsi siswa pada pelayanan perpustakaan di MA Miftahul Ulum Bettet Pamekasan dalam menunjang proses pembelajaran adalah pelayanan pembaca merupakan kegiatan pemberian pelayanan kepada pengunjung perpustakaan sekolah dalam menggunakan bukubuku dan bahan-bahan pustaka lainnya.
Item Type: | Thesis (Undergraduate) |
---|---|
Subjects: | 13 EDUCATION > 1303 Specialist Studies In Education > 130309 Learning Sciences |
Divisions: | Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Keguruan > Manajemen Pendidikan Islam |
Depositing User: | Ms Diva Magang |
Date Deposited: | 20 Feb 2023 02:28 |
Last Modified: | 20 Feb 2023 02:28 |
URI: | http://digilib.uinkhas.ac.id/id/eprint/18893 |
Actions (login required)
View Item |