Mekanisme Restrukturisasi Utang Dalam Pembiayaan Murabahah Di Bank Syariah Mandiri Kantor Area Jember

Hasanah, Holifatul (2018) Mekanisme Restrukturisasi Utang Dalam Pembiayaan Murabahah Di Bank Syariah Mandiri Kantor Area Jember. Undergraduate thesis, Universitas Islam Negeri Kiai Haji Achmad Siddiq Jember.

[img] Text
Holifatul Hasanah_083133158.pdf

Download (3MB)

Abstract

Tahap pertama dalam melakukan penyelamatan kredit bermasalah di Bank Syariah Mandiri Jember Kantor Area Jember yaitu menggunakan restrukturisasi yang biasanya cukup efektif apabila kondisi usaha debitur masih baik meskipun kinerjanya menurun. Penurunan kinerja bisa diketahui dan penurunan omset penjualan yang sekaligus juga penurunan laba kotor usaha. Bank Syariah Mandiri Kantor Area Jember dalam menerapkan restrukturisasi yakni nasabah yang mengalami kolektibilitas 1 (lancar), namun dalam teori nasabah yang direstrukturisasi adalah nasabah yang mengalami kolektibilitas 3 (macet). Alasan mengapa BSM menerapkan kol 1 untuk merestrukturisasi nasabah adalah ketika nasabah mengalami penurunan kemampuan membayar, penyebabnya banyak mulai dari kondisi ekonomi, sakit, ada biaya sekolah anak, kena musibah, tertipu dan segala macamnya. Meskipun dia kolektibilitas 1 (lancar) namun dia merasa tidak mampu membayar angsuran secara tepat waktu, nasabah bisa mengajukan untuk dilakukannya restrukturisasi maka BSM nanti akan membantu nasabah dan akan memberi solusi. Fokus penelitian dalam skripsi ini adalah: 1) Bagaimana praktik pembiayaan murabahah di Bank Syariah Mandiri Kantor Area Jember. 2) Bagaimana mekanisme restrukturisasi utang di Bank Syariah Mandiri Kantor Area Jember. 3) Bagaimana kolektibilitas nasabah setelah dilakukannya restrukturisasi. Tujuan penelitian ini dilakukan: 1) Untuk mengetahui praktik pembiayaan murabahah di Bank Syariah Mandiri Kantor Area Jember. 2) Untuk mengetahui mekanisme restrukturisasi utang di Bank Syariah Mandiri Kantor Area Jember. 3) Untuk mengetahui kolektibilitas nasabah setelah dilakukan restrukturisasi. Penelitian ini diidentifikasi dengan menggunakan metode pendekatan kualitatif. Dilihat dari jenisnya, penelitian ini menggunakan jenis studi kasus, yang mana peneliti langsung terjun ke lapangan untuk memperoleh data yang valid dan lengkap. Adapun teknik pengumpulan data dalam penelitian ini menggunakan wawancara, observasi dan dokumentasi. Hasil penelitian menunjukkan bahwa: 1) Produk penyaluran dana BSM lebih sering menggunakan akad murabahah. Adapun prosedur pembiayaan murabahah yakni sebagai berikut nasabah mengajukan permohonan kepada pihak BSM Jember, BSM dan nasabah melakukan negoisasi atas harga barang, persyaratan dan cara pembayaran, pihak bank membeli barang sesuai spesifikasi yang diinginkan oleh nasabah, BSM melakukan akad murabahah, suplier mengirim barang kepada nasabah, nasabah menerima barang dan membayar pokok serta margin. 2) nasabah mengajukan permohonan restrukturisasi lalu pihak bank menganalisa memantau prospek usaha nasabah, setelah memenuhi data lengkap, pnasabah dan pihak bank melakukan negoisasi terkait jangka waktunya, selanjutnya berkas-berkas pengajuan nasabah diserahkan kepada admin untuk diperiksa kelengkapannya, jika disetujui manajer lalu dilakukan akad baru. 3) Kolektibilitas nasabah yang awalnya kol 3 akan berubah menjadi kol 1 apabila nasabah pada bulan pertama membayar angsuran 3 bulan berturut-turut. Kata Kunci: Restrukturisasi Utang, Pembiayaan Murabahah

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Subjects: 15 COMMERCE, MANAGEMENT, TOURISM AND SERVICES > 1502 Banking, Finance and Investment > 150203 Financial Institutions (incl. Banking)
Divisions: Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam > Perbankan Syari'ah
Depositing User: Ms Diva Magang
Date Deposited: 28 Feb 2023 07:45
Last Modified: 28 Feb 2023 07:45
URI: http://digilib.uinkhas.ac.id/id/eprint/19292

Actions (login required)

View Item View Item