Implementasi Pembelajaran Pendidikan Agama Islam di Program Kesetaraan Kejar Paket C Pusat Kegiatan Belajar Masyarakat (PKBM) Mubarok Desa Tegalrejo Kecamatan Tegalsari Kabupaten Banyuwangi.

Zakiyah, Robiatus (2015) Implementasi Pembelajaran Pendidikan Agama Islam di Program Kesetaraan Kejar Paket C Pusat Kegiatan Belajar Masyarakat (PKBM) Mubarok Desa Tegalrejo Kecamatan Tegalsari Kabupaten Banyuwangi. Undergraduate thesis, Universitas Islam Negeri Kiai Haji Achmad Siddiq Jember.

[img] Text
Robiatus Zakiyah_084 111 312.pdf

Download (1MB)

Abstract

Penyelenggaraan pendidikan agama Islam di lembaga pendidikan nonformal khususnya di program pendidikan kesetaraan paket kejar C bertujuan untuk mencetak peserta didik agar mendapat dasar-dasar agama yang dapat dijadikan bekal dalam kehidupan dunia dan akhirat kelak. Fokus penelitian ini adalah:1). Bagaimana perencanaan pembelajaran PAI di program pendidikan kesetaraan kejar paket C PKBM Mubarok desa Tegalrejo kecamatan Tegalsari Kabupaten Banyuwangi, 2). Bagaimana pelaksanaan pembelajaran PAI di program pendidikan kesetaraan kejar paket C di PKBM Mubarok desa Tegalrejo kecamatan Tegalsari Kabupaten Banyuwangi, 3). Bagaimana evaluasi pembelajaran PAI di program pendidikan kesetaraan kejar paket C PKBM Mubarok Desa Tegalrejo Kecamatan Tegalsari Kabupaten Banyuwangi. Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif dan jenis penelitian deskriptif. Teknik pengumpulan datanya adalah dengan menggunakan metode observasi, interview, dan dokumenter. Sedangkan keabsahan data menggunakan triangulasi sumber dan triangulasi teknik. Hasil dari penelitian ini dapat diketahui bahwa implementasi pembelajaran pendidikan agama Islam di program pendidikan kesetaraan kejar paket C pusat kegiatan belajar masyarakat (PKBM) masih berkaitan dengan komponen pembelajaran yang menunjukkan bahwa 1).Perencanaan pembelajaran pendidikan agama Islam di program pendidikan kesetaraan kejar paket C menggunakan kurikulum tingkat satuan pendidikan (KTSP), Tutor membuat silabus dan RPP sebelum melaksanakan pembelajaran dikelas, Tujuan pembelajaran di program kesetaraan kejar paket C berbasis pada keheterogenan potensi warga belajar, serta perencanaan materi dan strategi pembelajaran pada program pendidikan kesetaraan kejar paket C beracuan pada tujuan pembelajaran. 2). Pelaksanaan pembelajaran pendidikan agama Islam yang berlangsung di program kesetaraan kejar paket C mengunakan pembelajaran sistem klasikal dengan menggunakan metode ceramah, metode diskusi dan metode tanya-jawab dalam pembelajarannya, pada media pembelajaran menggunakan media papan tulis dan modul pembelajaran. 3). Evaluasi pembelajaran pendidikan agama Islam yang digunakan di program pendidikan kesetaraan kejar paket C adalah evaluasi formatif dan sumatif, Evaluasi formatif dilaksanakan setiap akhir pokok bahasan materi disampaikan, jenis evaluasi formatif yang digunakan adalah tes lisan dan tes tulis. Evaluasi sumatif dilaksanakan 2 kali yaitu mid semester dan semester, mid semester dilaksanakan pada pertengahan semester dan semester dilaksanakan pada akhir tahun ajaran, jenis evaluasi sumatif yang digunakan adalah tes tulis.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Subjects: 13 EDUCATION > 1303 Specialist Studies In Education > 130309 Learning Sciences
Divisions: Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Keguruan > Pendidikan Agama Islam
Depositing User: Ms Diva Magang
Date Deposited: 08 Mar 2023 06:50
Last Modified: 08 Mar 2023 06:50
URI: http://digilib.uinkhas.ac.id/id/eprint/19747

Actions (login required)

View Item View Item