Nasir, Afan (2016) Penggunaan Media Film Tutorial dalam Pembelajaran Pendidikan Agama Islam di Sekolah Menengah Atas Negeri 4 Jember tahun pelajaran 2016/2017. Undergraduate thesis, Universitas Islam Negeri Kiai Haji Achmad Siddiq Jember.
Text
Afan Nasir_084 121 071.pdf Download (7MB) |
Abstract
Penggunaan media film merupakan salah satu media Pembelajaran yang cukup signifikan dalam proses pembelajaran.Tugas pendidik dalam rangka optimalisasi proses belajar mengajar adalah sebagai fasilitator yang mampu mengembangkan kemauan belajar siswa, mengembangkan kondisi belajar yang relevan agar tercipta belajar dengan penuh kebahagiaan untuk mencapai kegiatan yang aktif dan menyenangkan maka harus dilandasi oleh prinsip prinsip. Pertama, berpusat pada peserta didik. Kedua, mengembangkan kreatifitas peserta didik. Ketiga, menciptakan kondisi menyenangkan dan menantang. Keempat, mengembangkan beragam kemapuan yang bermuatan nilai. Kelima, menyediakan pengalaman belajar yang beragam serta belajar melalui perbuatan. Dalam usaha pendidikan dan pengajaran agama, guru dan murid merupakan dua faktor yang sangat penting sehingga tidak heran jika penggunaan media film merupakan bagian dalam proses pembelajaran di sekolah khususnya Sekolah Menengah Atas Negeri 4 Jember. Berdasarkan latar belakang tersebut maka fokus penelitian dalam penelitian ini adalah: 1) Bagaimana penggunaan media film tutorial dalam pembelajaran Pendidikan Agama Islam materi prinsip dan praktik ekonomi Islam di Sekolah Menengah Atas Negeri 4 Jember tahun pelajaran 2016/2017 ?. 2) Bagaimana penggunaan media film tutorial dalam pembelajaran Pendidikan Agama Islam materi beriman kepada rasul di Sekolah Menengah Atas Negeri 4 Jember tahun pelajaran 2016/2017 ?. Tujuan penelitian adalah: 1) Mendeskripsikan penggunaan media film tutorial dalam pembelajaran Pendidikan Agama Islam materi prinsip dan praktik ekonomi Islam di Sekolah Menengah Atas Negeri 4 Jember tahun pelajaran 2016/2017. 2) Mendeskripsikan penggunaan media film tutorial dalam pembelajaran Pendidikan Agama Islam materi beriman kepada rasul di Sekolah Menengah Atas Negeri 4 Jember tahun pelajaran 2016/2017. Untuk mengidentifikasi permasalah tersebut peneliti menggunakan metode kualitatif dan jenis penelitiannya deskriptif, untuk memperoleh data, penelitian ini menggunakan teknik pengumpulan datanya meliputi: observasi, wawancara, dokumentasi. Dan analisis datanya menggunakan, data reduction, data display, conclusion drawing. Untuk keabsahan datanya menggunakan triangulasi tehnik dan sumber. Hasil penelitian sebagai berikut: 1) Penggunaan media film tutoril dalam pembelajaran Pendidikan Agama Islam materi prinsip dan praktik ekonomi Islam di Sekolah Menengah Atas Negeri 4 Jember tahun pelajaran 2016/2017. Membantu siswa mempermudah memahami dan dapat meningkatkan semangat siswa dalam proses pembelajaran. 2) Penggunaan media film tutorial dalam pembelajaran Pendidikan Agama Islam materi beriman kepada rasul di Sekolah Menengah Atas Negeri 4 Jember tahun pelajaran 2016/2017. Siswa lebih aktif dan digilib.iain-jember.ac.id—digilib.iain-jember.ac.id—digilib.iain-jember.ac.id—digilib.iain-jember.ac.id—digilib.iain-jember.ac.id—digilib.iain-jember.ac.id ix mudah mempraktikannya dalam kehidupan sehari hari. Dari hasil kesimpulan diatas penggunaan media film tutorial dalam pembelajaran Pendidikan Agama Islam di Sekolah Menengah Atas Negeri 4 Jember tahun pelajaran 2016/2017. Mempermudah siswa memahami materi yang diterima, sebab siswa lebih aktif, berfikir kritis dan siswa lebih mudah dalam mempraktikannya. Sehingga membantu guru dikelas dalam proses belajar mengajar secara optimal.
Item Type: | Thesis (Undergraduate) |
---|---|
Subjects: | 13 EDUCATION > 1303 Specialist Studies In Education > 130309 Learning Sciences |
Divisions: | Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Keguruan > Pendidikan Agama Islam |
Depositing User: | Ms Diva Magang |
Date Deposited: | 09 Mar 2023 07:17 |
Last Modified: | 09 Mar 2023 07:17 |
URI: | http://digilib.uinkhas.ac.id/id/eprint/19817 |
Actions (login required)
View Item |