Azizah, Maidatul (2016) Pengaruh Risk Based Capital Terhadap Tingkat Profitabilitas AJB (Asuransi Jiwa Bersama) Bumiputera Syari’ah Periode 2010 – 2015. Undergraduate thesis, Universitas Islam Negeri Kiai Haji Achmad Siddiq Jember.
Text
Maidatul Azizah_083122133.pdf Download (5MB) |
Abstract
Tuntutan bagi perusahaan asuransi syari’ah untuk menjaga eksistensinya dalam persaingan dengan mengoptimalkan laba. Namun, hal tersebut dibatasi dengan adanya ketentuan harus mencapai tingkan solvabilitas minimum yang diukur dengan metode Risk Based Capital. Jika semakin tinggi batas tingkat solvabilitas dana perusahaan, maka otomatis jaminan baik berupa modal atau aktiva yang harus dimilki perusahaan untuk menanggulangi risiko terhadap kewajiban semakin tinggi, sehingga pengelolaan investasi akan kurang efisien dan cenderung memilih investasi berisiko rendah. Hal ini dapat mempengaruhi profitabilitasnya. Fokus masalah yang diteliti dalam skripsi ini adalah : 1) Apakah terdapat Pengaruh yang signifikan RBC (Risk Based Capital) terhadap Profitabilitas ROA (Return On Asset) AJB (Asuransi Jiwa Bersamma) Bumiputera Syari’ah Periode 2010 – 2015? 2) Apakah terdapat Pengaruh yang signifikan RBC (Risk Based Capital) terhadap Profitabilitas ROE (Return On Equity) AJB (Asuransi Jiwa Bersamma) Bumiputera Syari’ah Periode 2010 – 2015?. Tujuan penelitian ini adalah 1) untuk mengetahui apakah RBC (Risk Based Capital) berpengaruh secara signifikan terhadap Profitabilitas ROA (Return On Asset) AJB (Asuransi Jiwa Bersamma) Bumiputera Syari’ah Periode 2010 – 2015? 2) untuk mengetahui apakah RBC (Risk Based Capital) berpengaruh secara signifikan terhadap Profitabilitas ROE (Return On Equity) AJB (Asuransi Jiwa Bersamma) Bumiputera Syari’ah Periode 2010 – 2015?. Penelitian ini dilakukan pada AJB (Asuransi Jiwa Bersama) se-Indonesia. Dalam penelitian ini data diambil dengan menggunakan teknik dokumentasi dengan teknik pengumpulan data nonprobability sampling dengan pendekatan purposive sampling. Data yang dikumpulkan berupa laporan keuangan tahunan AJB (Asuransi Jiwa Bersama) Bumiputera Syari’ah Periode 2010 – 2011. Analisis kuantitatif meliputi: uji asumsi klasik, analisis regresi sederhana, pengujian hipotesis melalui uji signifikasi t dan uji koefisien determinasi. Berdasarkan hasil penelitian pada AJB (Asuransi Jiwa Bersama) Bumiputera Syari’ah Periode 2010 – 2015 tentang pengaruh risk based capital terhadap profitabilitas dapat disimpulkan bahwa 1) risk based capital berpengaruh secara signifikan terhadap tingkat profitabilitas ROA (Return On Asset) dengan konstribusi sebesar 86,3% sisanya 13,7% dipengaruhi oleh faktor lain yang tidak diteliti dalam penelitian ini. 2) risk based capital berpengaruh secara signifikan terhadap tingkat profitabilitas ROE (Return On Equity) dengan konstribusi sebesar 91,3% sisanya 8,7% dipengaruhi oleh faktor lain yang tidak diteliti dalam penelitian ini. Kata kunci : risk based capital, profitabilitas, ROA (Return On Asset), dan (Return On Equity).
Item Type: | Thesis (Undergraduate) |
---|---|
Subjects: | 15 COMMERCE, MANAGEMENT, TOURISM AND SERVICES > 1502 Banking, Finance and Investment > 150204 Insurance Studies |
Divisions: | Fakultas Syariah > Hukum Ekonomi Islam |
Depositing User: | Ms Diva Magang |
Date Deposited: | 13 Mar 2023 07:31 |
Last Modified: | 13 Mar 2023 07:31 |
URI: | http://digilib.uinkhas.ac.id/id/eprint/20054 |
Actions (login required)
View Item |