Strategi Pembinaan Fahm Alquran (Studi Kasus Markaz Dirasah Alquran (MDQ) Pondok Pesantren Darul Ulum Banyuanyar)

Fendi, Mr. (2017) Strategi Pembinaan Fahm Alquran (Studi Kasus Markaz Dirasah Alquran (MDQ) Pondok Pesantren Darul Ulum Banyuanyar). Undergraduate thesis, Universitas Islam Negeri Kiai Haji Achmad Siddiq Jember.

[img] Text
Mr. FENDI_082 112 012.pdf

Download (27MB)

Abstract

Pada masa sekarang, ummat sangat membutuhkan kitab Al-Qur’an yang bisa menjadi bekal bagi para pembacanya, karena Al-Qur’an ibarat tali barang siapa yang berpegang teguh padanya niscaya beruntung dan orang yang mengingkarinya dialah orang yang bakal menuai kerugian, karena Al-Qur’an sebagai benteng dan petunjuk ke jalan yang lurus, Allah swt berfirman dalam QS. Al–isra’ :9 “sesungguhnya Al-Qur’an ini memberikan petunjuk kepada (jalan) yang lebih lurus.” Mengingat Al-Qur’an sebagai kitab suci dan sangat penting bagi kehidupan manusia terutama bagi umat islam, maka sepatutnya generasi muslim untuk mempelajari dan memahaminya dari kitab-kitab tafsir dan bukubuku yang berkaitananak baik belajar melalui maklis taklim, lembaga maupun dengan sendiri. Melihat kondisi masyarakat muslim saat ini terutama kalangan pemoda sudah banyak yang seakan perilaku dan ahklaqnya tidak mencerminkan nilai-nilai keislaman, semua itu bisajadi karena memang sebagian faktor kurangnya pemahaman mereka terhadap pesan Al-Qur’an, oleh sebab itu sangat penting keberadaan lembaga yang memfasilitasi kajian husus untuk memahami isi Al-Qur’an hingga melahirkan generasi muslim yang baik dan mumpuni dibidang memahami Al-Qur’an. Tantangan besar yang dihadapi saat ini adalah munculnya orentalis, mereka dengan srius mengkaji Al-Qur’an namun tujuannya untuk membelokkan pemahaman dan keimanan umat islam terhadap eksistensi AlQur’an kemudian yang kedua melihat realita yang terjadi masyarakat sehubungan demngan model-model interaksi umat islam sangat beranika ragam, ada yang memang memfungsikan Al-Qur’an sebagai hudan linnas, sumber hidayah dan ada jua yang berinterasi sebagai bentuk justivikasi atas kejadian yang dialami oleh kalangan masyarakat tertentu. oleh sebab itu sangatlah penting keberadaan lembaga yang memfasilitasi pemahaman Al-Qur’an yang baik hingga melahirkan output yang mampu mentransformasikan pemahamn yang sesuai dengan tujuan aQur’an sebenarnya. Terkait dengan hal tersebut, peneliti mengangkat judul “Strategi Pembinaan Fahm Alquran (Studi Kasus Markaz Dirasah Alquran (MDQ) Pondok Pesantren Darul Ulum Banyuanyar)”. Dengan fokus penelitian: 1) Bagaimana model pembinaan fahm al-Qur’an yang diterapkan di MDQ Banyuanyar. 2) Apa dampak implikasinya bagi pemahaman para santri di Markaz Dirasah Al-Qur’an (MDQ) Pondok Pesantren Darul Ulum Banyuanyar. digilib.iain-jember.ac.id—digilib.iain-jember.ac.id—digilib.iain-jember.ac.id—digilib.iain-jember.ac.id—digilib.iain-jember.ac.id—digilib.iain-jember.ac.id vii Tujuan penelitian untuk mengetahui bagaimana strategi pembinaan yang diterapkan di Markaz Dirasah Al-Qur’an (MDQ) Pondok Pesantren Darul Ulum Banyuanyar dan untuk mengetahui bagaimana dampak implikasi bagi pemahaman para santri di Markaz Dirasah Al-Qur’an (MDQ) Pondok Pesantren Darul Ulum Banyuanyar. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode kualitatif dengan pendekatan deskriptif, Teknik pengumpulan data yang utama menyandarkan pada wawancara dan pengamatan. Tahap-tahap penelitian yang dilakukan yaitu pengumpulan data, berupa observasi langsung dan pengambilan data dari lapangan, kemudian mengidentifikasi data yang akhirnya disajikan dalam bentuk skripsi. Berdasarkan hasil penelitian ini maka dapat disimpulkan bahwa Strategi Pembinaan Fahm Al-Quran bertujuan untuk mencetak generasi muslim yang berjiwa qur’ani, keimanan yang baik, berakhlaqul karimah, dan mengamalkan AlQur’an dalam kehidupan sehari-harinya, santun, bertanggung jawab dan mampu bersaing dalam berbagai festival dari semua sekala baik internasional maupun lokal serta siap tampil dimasyarakat dengan mengembangkan pemahamannya sesuai dengan kreatifitas masing-masing agar masyarakat interaksi umat islam dengan Al-Qur’an sesuai dengan tujuan yang sebenarnya, diantaranya yaitu sebagai hudan linnas, sumber hidayah.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Subjects: 22 PHILOSOPHY AND RELIGIOUS STUDIES > 2204 Religion and Religious Studies > 220403 Islamic Studies
Divisions: Fakultas Ushuluddin, Adab dan Humaniora > Ilmu Al-Qur'an dan Tafsir
Depositing User: Ms Diva Magang
Date Deposited: 17 Mar 2023 01:55
Last Modified: 17 Mar 2023 01:55
URI: http://digilib.uinkhas.ac.id/id/eprint/20529

Actions (login required)

View Item View Item