Implementasi Pembelajaran Tematik Berbasis Kurikulum 2013 Di MI Unggulan Nuris Antirogo Sumbersari Jember.

Nikmah, Nur Aidatun (2015) Implementasi Pembelajaran Tematik Berbasis Kurikulum 2013 Di MI Unggulan Nuris Antirogo Sumbersari Jember. Undergraduate thesis, Universitas Islam Negeri Kiai Haji Achmad Siddiq Jember.

[img] Text
Nur Aidatun Nikmah_084 111 049.pdf

Download (1MB)

Abstract

Usia anak SD merupakan masa keemasan. Oleh karena itu pembelajaran tematik mengangkat tema sesuai dengan kehidupan peserta didik agar pembelajaran lebih utuh dan bermakna. Kurikulum 2013 merupakan kurikulum yang menekankan pada dimensi pedagogik modern dalam pembelajaran, yaitu pendekatan ilmiah. Pembelajaran tematik merupakan sebuah cara untuk tidak membatasi anak dalam sebuah mata pelajaran dalam mempelajari sesuatu. Misalnya, sambil belajar menyanyi seorang anak belajar alfabets Atau sambil belajar mengenal hewan ia juga belajar mewarnai. Ketika proses pembelajaran berlangsung, peserta didik tidak merasa sedang mempelajari satu mata pelajaran saja. Berdasarkan uraian diatas, peneliti mengadakan penelitian yang berjudul implementasi pembelajaran tematik berbasis kurikulum 2013 di Madrasah Ibtidaiyah Nurul Islam Antirogo Sumbersari Jember karena mengingat bahwa MI tersebut merupakan salah satu MI favorit di Antirogo. Fokus penelitian ini adalah Bagaimana implementasi pembelajaran tematik berbasis kurikulum 2013 di Madrasah Ibtidaiyah Unggulan Nurul Islam Antirogo Sumbersari Jember?. Sedangkan sub fokus penelitian adalah (1) Bagaimana implementasi perencanaan pembelajaran tematik berbasis kurikulum 2013 di Madrasah Ibtidaiyah Unggulan Nurul Islam Antirogo Sumbersari Jember? (2) Bagaimanaimplementasi pelaksanaan pembelajaran tematik berbasis kurikulum 2013 di Madrasah Ibtidaiyah Unggulan Nurul Islam Antirogo Sumbersari Jember? (3) Bagaimana implementasi evaluasi pembelajaran tematik berbasis kurikulum 2013 di Madrasah Ibtidaiyah Unggulan Nurul Islam Antirogo Sumbersari Jember? Tujuan dari penelitian ini adalah Untuk mendeskripsikan implementasi pembelajaran tematik berbasis kurikulum 2013 di Madrasah Ibtidaiyah Unggulan Nurul Islam Antirogo Sumbersari Jember.Sedangkan tujuan khususnya adalah (1)Untuk mendeskripsikan implementasi perencanaan pembelajaran tematik berbasis kurikulum 2013 di Madrasah Ibtidaiyah Unggulan Nurul Islam Antirogo Sumbersari Jember. (2) Untukmendeskripsikanimplementasi pelaksanaan pembelajaran tematik berbasis kurikulum 2013 di Madrasah Ibtidaiyah Unggulan Nurul Islam Antirogo Sumbersari Jember. (3) Untuk mendeskripsikan implementasi evaluasi pembelajaran tematik berbasis kurikulum 2013 di Madrasah Ibtidaiyah Unggulan Nurul Islam Antirogo Sumbersari Jember. Pendekatan dan jenis penelitian adalah kualitatif dan penelitian lapangan (field research), subyek penelitian dengan teknik purposive sampling, metode pengumpulan data adalah wawancara bebas terpimpin, observasi non partisipan, dokumentasi, analisis data dengan teknik analisis deskriptif dan Validitas data dengan triangulasi sumber dan metode. Penelitian ini memperoleh kesimpulan bahwa implementasi pembelajaran tematik berbasis kurikulum 2013 di MI Unggulan Nuris telah berjalan dengan sungguh-sungguh oleh guru dan peserta didik dalam proses pembelajaran baik di digilib.iain-jember.ac.id—digilib.iain-jember.ac.id—digilib.iain-jember.ac.id—digilib.iain-jember.ac.id—digilib.iain-jember.ac.id—digilib.iain-jember.ac.id x dalam maupun di luar kelas. Dalam pelaksanaan pembelajaran, menggunakan pendekatan kontekstual dan pendekatan saintifik serta penilaian autentik.Sedangkan kesimpulan khususnya adalah (1) langkah-langkah perencanaan pembelajaran tematik di MI Unggulan Nuris yaitu menetapkan mata pelajaran, mempelajari kompetensi dasar yang sama dalam setiap mata pelajaran, mempelajari hasil belajar dan indikator hasil belajar dalam setiap mata pelajaran, menetapkan tema, memetakan keterhubungan KD dengan tema, menyusun silabus, dan menyusun RPP. (2) Dalam pelaksanaan pembelajaran tematik menggunakan pendekatan kontekstual dan pendekatan saintifik. (3) Implementasi evaluasi pembelajaran tematik di MI Unggulan Nuris menggunakan penilaian autentik yang meliputi penilaian kinerja, proyek, portofolio, dan tertulis.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Subjects: 13 EDUCATION > 1303 Specialist Studies In Education > 130309 Learning Sciences
Divisions: Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Keguruan > Pendidikan Agama Islam
Depositing User: Ms Diva Magang
Date Deposited: 27 Mar 2023 06:50
Last Modified: 27 Mar 2023 06:50
URI: http://digilib.uinkhas.ac.id/id/eprint/20975

Actions (login required)

View Item View Item