Penerapan Pembelajaran Humanis Pada Mata Pelajaran Pendidikan Agama Islam Di Sekolah Menengah Pertama Negeri 1 Balung Kabupaten Jember.

Arif, M. (2019) Penerapan Pembelajaran Humanis Pada Mata Pelajaran Pendidikan Agama Islam Di Sekolah Menengah Pertama Negeri 1 Balung Kabupaten Jember. Masters thesis, Institut Agama Islam Negeri Jember.

[img] Text
M. Arif_0849317027.pdf

Download (4MB)

Abstract

Kata Kunci : Pembelajaran Humanis, Pendidikan Agama Islam Pendidikan yang menjadi acuan pemerintah untuk program wajib belajar adalah sebagai wahana untuk para peserta didik dalam mengembangkan potensi yang dimilikinya melalui proses pembelajaran. Yang dilakukan pendidik untuk menggali dan menumbuhkan potensi-potensi yang dimiliki oleh para peserta didik, dengan cara menerapkan pendekatan dalam pembelajaran pendidikan agama Islam. Seperti yang dilakukan oleh guru PAI di lokasi penelitian, guru PAI menerapkan pendekatan dalam menggali potensi para peserta didik dan mengaktifkan para siswa dalam kelas. Pendekatan yang dimaksud adalah pendekatan teori humanisme sebuah konsep yang memanusiakan manusia, serta upaya humanisasi ilmu-ilmu dengan tetap memperhatikan tanggung jawab hablum minallah dan hablum minannas. Berdasarkan uraian di atas, maka ditetapkan fokus penelitian sebagai berikut: 1) Bagaimana pendidik humanis pada mata pelajaran Pendidikan Agama Islam di Sekolah Menengah Pertama Negeri 1 Balung Kabupaten Jember. 2) Bagaimana metode humanis pada mata pelajaran Pendidikan Agama Islam di Sekolah Menengah Pertama Negeri 1 Balung Kabupaten Jember. 3) Bagaimana evaluasi humanis pada mata pelajaran Pendidikan Agama Islam di Sekolah Menengah Pertama Negeri 1 Balung Kabupaten Jember. Tujuan dalam penelitian ini adalah: 1) Untuk mendeskripsikan penerapan pembelajaran humanis dalam aspek pendidik pada mata pelajaran Pendidikan Agama Islam di Sekolah Menengah Pertama Negeri 1 Balung Kabupaten Jember. 2) Untuk mendeskripsikan penerapan pembelajaran humanis dalam aspek metode pada mata pelajaran Pendidikan Agama Islam di Sekolah Menengah Pertama Negeri 1 Balung Kabupaten Jember. 3) Untuk mendeskripsikan penerapan pembelajaran humanis dalam aspek evaluasi pada mata pelajaran Pendidikan Agama Islam di Sekolah Menengah Pertama Negeri 1 Balung Kabupaten Jember. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah: 1) Pendekatan penelitian menggunakan pendekatan kualitatif deskriptif. 2) Lokasi penelitian. 3) Kehadiran peneliti. 4) Subyek penelitian melalui teknik purposive sampling. 5) Sumber data. 6) Teknik pengumpulan data adalah wawancara, observasi, dan dokumentasi. 7) Analisis data menggunakan deskriptif kualitatif melalui tiga langkah: reduksi data, penyajian data, penarikan kesimpulan dan verifikasi data. 8) Keabsahan data menggunakan triangulasi sumber dan triangulasi teknik. 9) Tahapan-tahapan penelitian.

Item Type: Thesis (Masters)
Subjects: 22 PHILOSOPHY AND RELIGIOUS STUDIES > 2204 Religion and Religious Studies > 220403 Islamic Studies
Divisions: Program Magister > Pendidikan Agama Islam
Depositing User: Ms Maulida Agustiningsih
Date Deposited: 18 May 2021 03:02
Last Modified: 18 May 2021 03:02
URI: http://digilib.uinkhas.ac.id/id/eprint/2103

Actions (login required)

View Item View Item