Upaya Meningkatkan Sikap Sosial Anak Dengan Kegiatan Makan Bersama Di Ra Dewi Masyithoh Muslimat Nu Desa Mojomulyo Kecamatan Puger Kabupaten Jember Tahun 2019/2020

Jannah, Siti Feny Masfufatul (2020) Upaya Meningkatkan Sikap Sosial Anak Dengan Kegiatan Makan Bersama Di Ra Dewi Masyithoh Muslimat Nu Desa Mojomulyo Kecamatan Puger Kabupaten Jember Tahun 2019/2020. Undergraduate thesis, Institut Agama Islam Negeri Jember.

[img] Text
Siti Feny Masfufatul Jannah_T201511023.pdf

Download (4MB)

Abstract

Salah satu cara untuk meningkatkan sikap sosial anak-anak adalah dengan dilaksanakannya makan bersama. Karena dengan makan bersama selain nilai-nilai kebersamaan dan membiasakan anak-anak untuk mandiri, juga dengan makan sehat anak-anak dibiasakan untuk makan dengan sehat, yaitu makanan yang mengandung empat sehat lima sempurna. Dalam perencanaan pihak sekolah mengkondisikan ruangan untuk tempat makan bersama, menentukan menu melalui kerjasama dengan orang tua untuk menyiapkan di rumah bekal yang harus dibawa. Pelaksanaan makan bersama dilakukan setelah guru mengkodisikan ruang kelas, yaitu dengan membentuk lingkaran atau berkelompok, sebelum makan dimulai anak-anak diajak berdoa bersama dan melaksanakan adab makan secara islami. Kegiatan makan bersama ditutup dengan evaluasi dengan tujuan anak dapat melaksanakan makan sebagaimana dianjurkan dalam Islam. Fokus skripsi ini adalah (1) Bagaimana perencanaan kegiatan makan bersama untuk meningkatkan sikap sosial siswa RA Dewi Masyithoh Muslimat NU Desa Mojomulyo Kecamatan Puger Kabupaten Jember tahun 2019/2020?, (2) Bagaimana pelaksanaan kegiatan makan bersama untuk meningkatkan sikap sosial siswa RA Dewi Masyithoh Muslimat NU Desa Mojomulyo Kecamatan Puger Kabupaten Jember tahun 2019/2020? dan (3) Bagaimana evaluasi kegiatan makan bersama untuk meningkatkan sikap sosial siswa RA Dewi Masyithoh Muslimat NU Desa Mojomulyo Kecamatan Puger Kabupaten Jember tahun 2019/2020? Tujuan skripsi ini adalah (1) Mendeskripsikan perencanaan kegiatan makan bersama untuk meningkatkan sikap sosial siswa RA Dewi Masyithoh Muslimat NU Desa Mojomulyo Kecamatan Puger Kabupaten Jember tahun 2019/2020, (2) Mendeskripsikan pelaksanaan kegiatan makan bersama untuk meningkatkan sikap sosial siswa RA Dewi Masyithoh Muslimat NU Desa Mojomulyo Kecamatan Puger Kabupaten Jember tahun 2019/2020 dan (3) Mendeskripsikan evaluasi kegiatan makan bersama untuk meningkatkan sikap sosial siswa RA Dewi Masyithoh Muslimat NU Desa Mojomulyo Kecamatan Puger Kabupaten Jember tahun 2019/2020. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode penelitian kualitatif, dengan jenis penelitian deskriptif. Adapun penentuan subyek penelitiannya menggunakan teknik purposive, dengan teknik pengumpulan datanya menggunakan observasi, wawancara, dan dokumentasi. Sedangkan analisis datanya dianalisis menggunakan analisis deskriptif dengan menggunakan analisis model Miles dan Hubberman yaitu kondensasi data, penyajian dan kesimpulan. Untuk menguji keabsahan data menggunakan triangulasi sumber dan teknik. Hasil dari skipsi ini adalah (1) Bahwa untuk meningkatkan sikap sosial siswa RA Dewi Masyithoh Muslimat NU Desa Mojomulyo Kecamatan Puger Kabupaten Jember Tahun 2019/2020 guru melakukan terlebih dahulu yang meliputi guru melakukan perencanaan menu dan guru melakukan penyajian menu., (2) Bahwa pelaksanaan kegiatan makan bersama mampu meningkatkan sikap sosial siswa RA Dewi Masyithoh Muslimat NU Desa Mojomulyo Kecamatan Puger Kabupaten Jember Tahun 2019/2020 di antaranya menumbuhkan nilai sosial yang meliputi ketercapaian nilai tanggung jawab, kedisiplinan, ketekunan, kejujuran, dan kepedulian siswa selama mengikuti program makan bersama di sekolah, (3) Bahwa untuk meningkatkan sikap sosial siswa di RA. Dewi Masyithoh Muslimat NU Desa Mojomulyo Kecamatan Puger Kabupaten Jember Tahun 2019/2020 guru melakukan evaluasi kegiatan makan bersama yaitu dengan teknik yang digunakan adalah non tes. Teknik non tes dilakukan dengan memberikan penilaian terhadap kecakapan, keterampilan, sikap serta kemampuan siswa dalam melakukan sesuatu yang kaitannya dengan kegiatan makan bersama.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Subjects: 13 EDUCATION > 1301 Education Systems > 130102 Early Childhood Education
Divisions: Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Keguruan > Pendidikan Islam Anak Usia Dini
Depositing User: Ms Maulida Agustiningsih
Date Deposited: 20 May 2021 02:20
Last Modified: 20 May 2021 02:20
URI: http://digilib.uinkhas.ac.id/id/eprint/2140

Actions (login required)

View Item View Item