PERAN PERSADA AGUNG DALAM MEMPERKUAT EKSISTENSI GURU NGAJI (STUDI KASUS PERSADA AGUNG CABANG JEMBER)

Khoiron, Hamdan (2017) PERAN PERSADA AGUNG DALAM MEMPERKUAT EKSISTENSI GURU NGAJI (STUDI KASUS PERSADA AGUNG CABANG JEMBER). Undergraduate thesis, Universitas Islam Negeri Kiai Haji Achmad Siddiq Jember.

[img] Text
Hamdan Khoiron_084121089.pdf

Download (4MB)

Abstract

Key Word: Persada Agung, Eksistensi dan Guru Ngaji. Sering kita lihat di pelosok desa ada seorang guru yang tanpa pamrih mencerdaskan generasi muda, ia adalah guru ngaji. Namun dalam kehidupan sosial guru ngaji sering mengalami hal terbalik dari statusnya yang tinggi. Di mulai dari perekonomianya, problem kehidupanya dan yang lainya.dari banyak problem yang dihadapi guru ngaji maka lahirlah Persada Agung. Persada Agung selain sebagai jawaban ketimpangan fenomena sosial-keagamaan yang dihadapi guru ngaji, juga untuk memberi motivasi, dukungan, serta pertimbangan kepada guru ngaji dalam mengqurankan masyarakat dengan berpegang teguh pada ajaran Islam Ahlusunnah Waljamaah. Di samping itu forum ini juga berguna untuk menciptakan silaturahmi yang lebih nyata, terencana, dan terorganisir tanpa membedakan status sosial anggotanya. Agar cita-cita empowerment dikalangan guru ngaji bisa terwujud, Persada Agung mengembangkan berbagai divisi, baik yang berorientasi untuk menguatkan capacity building maupun mengembangkan ekonomi anggota. Di samping itu, berbagai lembaga konsultasi dan upaya advokasi hukum juga dibentuk sebagai wujud kepedulian terhadap problem-problem kemasyarakatan yang muncul, baik di skala lokal maupun lebih luas. Fokus penelitian ini adalah: pertama, Bagaimana Peran Persada Agung Dalam Memperkuat Pengembangan Kapasitas Diri Guru Ngaji (Studi Kasus Persada Agung Cabang Jember)?.kedua, Bagaimana Peran Persada Agung Dalam Mengembangkan Perekonomian Guru Ngaji (Studi Kasus Persada Agung Cabang Jember)? Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif deskriptif. Lokasi penelitian ini di Persada Agung Kab. Jember. Penentuan informan menggunakan: teknik Purposive Sampling . Teknik pengumpulan data menggunakan: observasi, wawancara, dan dokumentasi. Adapun analisis data menggunakan: data reduction, data display, dan verification. Sedangkan keabsahan data menggunakan teknik triangulasi sumber dan triangulasi teknik. Adapun temuan dari penelitian ini yaitu: pertama, Peranan Persada Agung dalam pengembangan kapasitas guru ngaji ialah persada agung berperan sebagai wadah untuh mengaakomodir para guru ngaji dan sebagai alat komunikasi dalm setiap masalah yang dialami sesama guru ngaji. Untuk meningkatkan kapasitas para guru ngaji Persada Agung membuat beberapa program diantaranya ialah dengan mengadakan kajian-kajian kitab, pelatihan, dan penulisan Alquran secara bersama. kedua.Peran Persada Agung dalam meningkatkan perekonomian guru ngaji ialah Persada Agung menawarkan solusi untuk meringankan beban Persada Agung dengan memberikan program berupa Kube (kelompok usaha bersama), Surum (Surau dan rumah), dan LPPA (Lembaga Pertanian Persada Agung).

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Subjects: 13 EDUCATION > 1399 Other Education > 139999 Education not elsewhere classified
Divisions: Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Keguruan > Pendidikan Agama Islam
Depositing User: Ms Retno Amelia
Date Deposited: 04 Apr 2023 08:51
Last Modified: 04 Apr 2023 08:51
URI: http://digilib.uinkhas.ac.id/id/eprint/21666

Actions (login required)

View Item View Item