Implementasi Program Ijaz dalam Meningkatkan Kemampuan Membaca Kitab Kuning Bagi Siswa Kelas IX di MTs AsySyafi’iyah Desa Sukorejo Kecamatan Bangsalsari Kabupaten Jember Tahun Pelajaran 2016/2017

Anwar, Zainul (2017) Implementasi Program Ijaz dalam Meningkatkan Kemampuan Membaca Kitab Kuning Bagi Siswa Kelas IX di MTs AsySyafi’iyah Desa Sukorejo Kecamatan Bangsalsari Kabupaten Jember Tahun Pelajaran 2016/2017. Undergraduate thesis, Universitas Islam Negeri Kiai Haji Achmad Siddiq Jember.

[img] Text
Zainul Anwar_084128007.pdf

Download (4MB)

Abstract

Pendidikan adalah proses mempersiapkan masa depan anak didik dalam mencapai tujuan hidup secara efektif dan efisien, dengan kata lain pendidikan islam harus berorientasi ke masa yang akan datang , karena ”anak didik di masa kini adalah bangsa yang akan datang” Fokus penelitian yang dilakukan oleh peneliti adalah (1) Bagaimana program ijaz Salik el fatih dalam meningkatkan kemampuan implementasi membaca Kitab kuning di Madrasah Tsanawiyah Asy-Syafi’iyah Sukorejo Kecamatan Bangsalsari Kabupaten Jember Tahun Pelajaran 2016/2017 ? (2) Bagaimana implementasi program ijaz al Istihlal dalam meningkatkan kemampuan membaca Kitab kuning di Madrasah Tsanawiyah Asy-Syafi’iyah Sukorejo Kecamatan Bangsalsari Kabupaten Jember Tahun Pelajaran 2016/2017 Tujuan penelitian (1) Untuk mendiskripsikan implementasi program ijaz salik el fatih dalam meningkatkan kemampuan membaca kitab kuning di madrasah tsanawiyah asy-syafi’iyah Sukotejo Kecamatan bangsalsari Kabupaten Jember Tahun Pelajaran 2016/2017 (2) Untuk mendiskripsikan implementasi Program ijaz al Istihlal dalam meningkatkan kemampuan membaca Kitab kuning di Madrasah Tsanawiyah Asy-Syafi’iyah Sukorejo Kecamatan Bangsalsari Kabupaten Jember Tahun Pelajaran 2016/2017 Pendekatan yang digunakan adalah pendekatan kualitatif. Jenis penelitian menggunakan penelitian kualitatif deskriptif, Sedangkan subyek penelitian yang dilibatkan dalam memperoleh data adalah; kepala sekolah, guru dalam Pembelajaran Ijaz, walikelas IX, guru TU, dan sebagian siswa. Metode pengumpulan data yang digunakan ialah metode observasi, interview, dan dokumenter. Sedangkan analisis datanya menggunakan reduksi data, penyajian data dan penarikan kesimpulan dan keabsahan datanya menggunakan tekhnik triangulasi sumber. Dari data yang diperoleh dan analisis yang telah dilakukan, penelitian ini dapat disimpulkan bahwa: 1. implementasi Program Ijaz Salik el Fatih dalam meningkatkan kemampuan membaca kitab kuning yang dilaksanakan di MTs AsySyafi’iyah tidak hanya menerapkan satu metode, namun telah menerapkankan beberapa metode pembelajaran yaitu metode hafalan, pengulangan, ceramah, Tanya –jawab, pembelajaran tuntas, dan evaluasi 2. implementasi Program Ijas al Istihlal dalam meningkatkan kemampuan membaca kitab kuning yang dilaksanakan di MTs Asy-Syafi’iyah, dalam penerapannya guru menggunakan beberapa metode. diantaranya adalah metode menghafal, Metode pengulangan, Tanya-jawab, pembelajaran tuntas, metode ceramah dan evaluasi.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Subjects: 22 PHILOSOPHY AND RELIGIOUS STUDIES > 2204 Religion and Religious Studies > 220403 Islamic Studies
Divisions: Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Keguruan > Pendidikan Agama Islam
Depositing User: Ms Retno Amelia
Date Deposited: 04 Apr 2023 08:55
Last Modified: 04 Apr 2023 08:55
URI: http://digilib.uinkhas.ac.id/id/eprint/21721

Actions (login required)

View Item View Item