Analisis Pemberian Pembiayaan Produk Gadai Emas (Rahn) pada Unit Pegadaian Syariah Lumajang

afdolul, fatiha (2023) Analisis Pemberian Pembiayaan Produk Gadai Emas (Rahn) pada Unit Pegadaian Syariah Lumajang. Undergraduate thesis, UIN Kiai Haji Achmad Siddiq Jember.

[img] Text
(Afdolul Fatiha) WATERMAK.pdf

Download (1MB)

Abstract

Afdolul Fatiha, “Analisis Kelayakan Pemberian Pembiayaan Produk Gadai Emas (Rahn) pada Unit Pegadaian Syariah Lumajang”

Pembiayaan gadai emas syariah merupakan salah satu produk yang dimiliki oleh Pegadaian Syariah. Produk ini merupakan produk yang paling diminati oleh masyarakat. Perjanjian gadai menurut islam disebut dengan rahn, kata rahn menurut bahasa berarti "menahan". Sedangkan menurut istilah rahn berarti menjadikan sesuatu barang yang memiliki nilai sebagai syara' sebagai jaminan utang, karena adanya jaminan itu sebagian utang atau seluruhnya dapat diterima. Rahn merupakan perjanjian penyerahan barang gadai yang digunakan sebagai jaminan atas pembayaran yang diberikan. Gadai emas syariah ini merupakan produk yang banyak diminati masyarakat karena prosesnya yang cukup mudah dan dapat membantu masyarakat ketika membutuhkan dana secara cepat.
Penelitian ini terdapat dua fokus penelitian: 1) Bagaimana prosedur dan mekanisme pemberian pembiayaan produk gadai emas pada UPS Pegadaian Syariah Lumajang?. 2) Bagaimana analisis kelayakan pembiayaan produk gadai emas pada UPS Pegadaian Syariah Lumajang?
Tujuan penelitian ini yaitu untuk mengetahui mengetahui prosedur dan mekanisme pemberian pembiayaan produk gadai emas pada UPS Pegadaian Syariah Lumajang. Serta untuk mengetahui mengenai kelayakan pembiayaan produk gadai emas pada UPS Pegadaian Syariah Lumajang.
Penelitian menggunakan pendekatan kualitatif, dan jenis penelitian yang digunakan adalah field research yaitu penelitian lapangan. Dengan menggunakan teknik pengumpulan data yaitu observasi, wawancara, dan dokumentasi. Pemilihan subyek pada penelitian ini menggunakan teknik purposive, keabsahan data menggunakan teknik triangulasi.
Hasil penelitian: Prosedur dan mekanisme pembiayaan produk gadai emas pada UPS Pegadaian Syariah Lumajang harus sesuai dengan SOP yang berlaku yaitu: Nasabah datang ke outlet pegadaian syariah dengan menyerahkan barang jaminannya dan menanyakan mengenai akad, nilai taksir barang jaminan dan biaya yang dikeluarkan. Dokumen yang harus dibawa nasabah yaitu fotocopy KTP/Paspor dan juga membawa barang jaminan berupa emas yang akan digadaikan. 2. Analisis kelayakan pembiayaan produk gadai emas pada UPS Pegadaian Syariah Lumajang dalam menentukan layak tidaknya dalam mendapatkan pembiayaan gadai emas syariah yaitu menggunakan 2 analisis yang pertama menggunakan 3 metode penaksiran barang gadai yaitu: uji fisik, uji berat jenis, dan uji kimia, yang kedua UPS Pegadaian Syariah Lumajang dalam menentukan kelayakan pembiayaan produk gadai emas menggunakan analisis 5C yaitu: Character, Collateral, Capital, Capacity, Condition of Economy.

Kata kunci: Analisis Kelayakan, Pembiayaan Gadai Emas, Prosedur dan Mekanisme Gadai Emas

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Subjects: 15 COMMERCE, MANAGEMENT, TOURISM AND SERVICES > 1501 Accounting, Auditing and Accountability > 150101 Accounting Theory and Standards
15 COMMERCE, MANAGEMENT, TOURISM AND SERVICES > 1501 Accounting, Auditing and Accountability > 150103 Financial Accounting
15 COMMERCE, MANAGEMENT, TOURISM AND SERVICES > 1501 Accounting, Auditing and Accountability > 150115 Sharia Accounting
Divisions: Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam > Akuntansi Syariah
Depositing User: Ms Afdolul Fatiha
Date Deposited: 06 Apr 2023 02:19
Last Modified: 06 Apr 2023 02:19
URI: http://digilib.uinkhas.ac.id/id/eprint/21893

Actions (login required)

View Item View Item