Penerapan Reading Corner Dalam Menumbuhkan Minat Baca Siswa Madrasah Ibtidaiyah Negeri Tutul Balung Jember Tahun Pelajaran 2016/2017

Firmansyah, M. Rizal Bagus (2017) Penerapan Reading Corner Dalam Menumbuhkan Minat Baca Siswa Madrasah Ibtidaiyah Negeri Tutul Balung Jember Tahun Pelajaran 2016/2017. Undergraduate thesis, Universitas Islam Negeri Kiai Haji Achmad Siddiq Jember.

[img] Text
M. Rizal Bagus Firmansyah_084134017.pdf

Download (3MB)

Abstract

Salah satu upaya dalam mengembangkan kualitas peserta didik dan kualitas pendidikan adalah dengan mengembangkan pula minat membaca pada diri peserta didik. Membaca merupakan langkah awal dalam transfer pengetahuan kepada peserta didik. Majunya peradaban suatu bangsa berbanding lurus dengan majunya teknologi dan pengetahuan yang dimiliki bangsa tersebut. Membaca adalah suatu kebudayaan yang dibutuhkan oleh bangsa-bangsa maju tersebut. Pemberdayaan reading corner di kelas IV A Madrasah Ibtidaiyah Negeri Tutul Balung Jember ini merupakan contoh upaya dalam menumbuhkan minat baca dalam diri siswa. Fokus penelitian dalam skripsi ini meliputi: 1) bagaimana penerapan Reading Corner di Kelas IV A Madrasah Ibtidaiyah Negeri Tutul Balung Jember Tahun Pelajaran 2016/2017?; 2) apa saja problematika yang dihadapi dalam penerapan Reading Corner di Kelas IV A Madrasah Ibtidaiyah Negeri Tutul Balung Jember Tahun Pelajaran 2016/2017? Maka sesuai dengan fokus tersebut, tujuan dari penelitian ini untuk: 1) mendeskripsikan penerapan Reading Corner di Kelas IV A Madrasah Ibtidaiyah Negeri Tutul Balung Jember Tahun Pelajaran 2016/2017; 2) mendeskripsikan problematika yang dihadapi dalam penerapan Reading Corner di Kelas IV A Madrasah Ibtidaiyah Negeri Tutul Balung Jember Tahun Pelajaran 2016/2017. Pendekatan penelitian yang digunakan dalam penelitian skripsi ini adalah pendekatan kualitatif dengan metode deskriptif analitis. Penelitian kualitatif deskriptif analitis dipilih sebab penelitian ini bertujuan memperoleh informasi terkait sebuah kegiatan atau yang disebut reading corner pada sebuah kelompok di dalam lembaga tertentu. Hasil yang diperoleh dari penelitian ini berdasarkan fokus penelitian yaitu sebagai berikut: Penerapan reading corner di kelas IV A Madrasah Ibtidaiyah Negeri Tutul Balung Jember Tahun Pelajaran 2016/2017 terbagi atas: 1) Tata ruang: dalam tahap pengerjaannya melibatkan peran siswa. Siswa bersama dengan guru membuat dan mengelola reading corner; 2) Bahan pustaka: bukubuku yang tersedia di reading corner berasal dari koleksi pribadi siswa; 3) Tata tertib: siswa diharuskan untuk menjaga kebersihan dan kerapian, serta buku-buku tidak diperbolehkan dibawa pulang; 4) Manfaat: Reading corner di kelas IV A, dalam pelaksanaannya, berfungsi sebagai penyempurna perpustakaan sekolah dan berfungsi untuk mendekatkan perpustakaan kepada siswa. Problematika yang dihadapi dalam penerapan reading corner di kelas IV A Madrasah Ibtidaiyah Negeri Tutul Balung Jember Tahun Pelajaran 2016/2017 ini yang meliputi problem internal dan eksternal siswa. Masalah internal yaitu karakteristik siswa yang majemuk dan beberapa siswa memiliki minat baca yang rendah. Dari segi eksternal yaitu bahan bacaan yang tidak memadai, dan juga problem keamanan reading corner dari kerusakan yang disebabkan oleh siswa. Baik oleh siswa kelas IV A sendiri maupun dari siswa kelas lain.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Subjects: 13 EDUCATION > 1303 Specialist Studies In Education > 130309 Learning Sciences
Divisions: Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Keguruan > Pendidikan Agama Islam
Depositing User: Ms Retno Amelia
Date Deposited: 12 Apr 2023 14:12
Last Modified: 12 Apr 2023 14:12
URI: http://digilib.uinkhas.ac.id/id/eprint/22341

Actions (login required)

View Item View Item