Lukman, Nur Hakim Pengembangan Bahan Ajar BIOMAGZ Pada Materi Sistem Gerak Manusia Untuk Peserta Didik Kelas XI MIPA di SMA Nurul Islam Jember. Pengembangan Bahan Ajar BIOMAGZ Pada Materi Sistem Gerak Manusia Untuk Peserta Didik Kelas XI MIPA di SMA Nurul Islam Jember.
Text
SKRIPSI Lukman Watermak.pdf Download (6MB) |
Abstract
Bahan ajar merupakan seperangkat bahan atau materi yang disusun secara sistematis untuk menciptakan suasana yang memungkinkan peserta didik dapat belajar. Berdasarkan hasil wawancara dengan Ibu Winda Dwi Astuti, M.Pd, selaku guru biologi SMA Nurul Islam Jember, bahwa guru biologi dan peserta didik menggunakan bahan ajar berupa buku paket yang telah disediakan dari pihak sekolah. Sedangkan berdasarkan hasil analisis angket karakteristik peserta didik sebanyak 100% mengatakan setuju jika terdapat variasi bahan ajar. BIOMAGZ menjadi pilihan untuk menunjang proses belajar yang menyenangkan dan menarik bagi peserta didik. BIOMAGZ memiliki desain yang menarik dengan menampilkan gambar-gambar, bentuk yang unik, praktis, dan materi terstruktur secara sistematis sehingga menimbulkan minat baca peserta didik. Selain itu, berdasarkan hasil analisis karakteristik peserta didik sebanyak 100% setuju jika bahan ajar pada materi sistem gerak manusia dikembangkan dalam bentuk BIOMAGZ.
Tujuan dari penelitian ini yaitu untuk: 1) mendeskripsikan kevalidan bahan ajar BIOMAGZ pada materi sistem gerak manusia untuk peserta didik kelas XI MIPA di SMA Nurul Islam Jember, 2) mendeskripsikan kepraktisan bahan ajar BIOMAGZ pada materi sistem gerak manusia untuk peserta didik kelas XI MIPA di SMA Nurul Islam Jember, 3) mendeskripsikan keefektifan bahan ajar BIOMAGZ pada materi sistem gerak manusia untuk peserta didik kelas XI MIPA di SMA Nurul Islam Jember.
Jenis penelitian yang digunakan ialah Research and Development (R&D) dengan model pengembangan Plomp yang terdiri dari tiga tahapan yaitu preliminary research, development or prototyphing phase, dan assessment phase. Penelitian ini dilakukan di SMA Nurul Islam Jember. Instrumen pengumpulan data yang digunakan yaitu: wawancara, angket (kuesioner), dan lembar tes.
Hasil penelitian menunjukkan bahwa (1) validasi ahli materi memperoleh nilai persentase sebesar 98,33% dengan kriteria sangat layak, validasi ahli media memperoleh nilai persentase sebesar 96,88% dengan kriteria sangat layak, validasi ahli bahasa memperoleh nilai persentase sebesar 83,33% dengan kriteria sangat layak, dan validasi guru biologi memperoleh nilai persentase sebesar 78,14% dengan kriteria layak. (2) Hasil kepraktisan BIOMAGZ didapatkan nilai rata-rata sebesar 89,89% untuk uji skala kecil dan nilai rata-rata sebesar 94,35% untuk uji skala besar dengan kategori sangat menarik. (3) Hasil uji efektivitas menggunakan paired sample test dengan bantuan SPSS Statistic versi 22 diperoleh nilai sig sebesar 0,00 < 0,05 sehingga dapat disimpulkan terdapat perbedaan yang signifikan terhadap hasil belajar peserta didik sebelum dan sesudah menggunakan BIOMAGZ. Sehingga bahan ajar BIOMAGZ pada materi sistem gerak manusia efektif digunakan dalam proses pembelajaran.
Item Type: | Article |
---|---|
Subjects: | 13 EDUCATION > 1399 Other Education > 139999 Education not elsewhere classified |
Depositing User: | Lukman Nur Hakim |
Date Deposited: | 18 Apr 2023 06:41 |
Last Modified: | 18 Apr 2023 06:41 |
URI: | http://digilib.uinkhas.ac.id/id/eprint/22752 |
Actions (login required)
View Item |