Virgina Z.M, Intan (2021) Dimensi Sosialisme Religius dan Pemikiran Politik Ir. Soekarno Tahun 1959-1966 M. Undergraduate thesis, Universitas Islam Negeri Kiai Haji Achmad Siddiq Jember.
Text
Intan Virgina Z.M_U20174014.pdf Download (6MB) |
Abstract
Sosialisme Religius adalah paham yang membentuk susunan pada lapisan masyarakat untuk menggantikan kapitalisme yang timbul dari reaksi revolusioner dari golongan masyarakat kecil sehingga barang kepemilikan pribadi menjadi milik negara yang dipadukan dengan nilai perjuangan Islam. Sosialisme dan Islam memiliki hubungan baik, dimana nilai-nilai Islam tidak hanya mengatur hubungan seorang hamba pada tuhannya, tetapi nilai-nilai Islam menjelaskan hubungan dan permasalahan sosial, politik, dan ekonomi baik dalam ranah kelompok serta bangsa. Fokus penelitian ini ada empat yaitu: (1) Bagaimana kondisi Sosial Politik Indonesia tahun 1959-1966?, (2) Bagaimana Pemikiran Politik Kebangsaan Ir. Soekarno?, (3) Bagaimana Dimensi Sosialisme Pemikiran Politik Kebangsaaan Ir. Soekarno?, (4) Bagaimana Dimensi Religiusitas Pemikiran Politik Kebangsaan Ir. Soekarno?. Tujuan dari penelitian ini untuk mengetahui sejarah dari kondisi sosial politik Indonesia dari tahun 1959 sampai tahun 1966. Selain untuk mengetahui kondisi sosial politik Indonesia, penelitian ini juga bertujuan untuk mengetahui pemikiran politik kebangsaan Ir. Soekarno utamanya mengenai sosialisme dan religius. Penelitian ini menggunakan pendekatan Arkaeologi Pengetahuan. Sumber datanya berdasarkan studi kepustakaan dan studi kearsipan yang diambil dari sumber-sumber tertulis berupa buku, skripsi, jurnal, lembaran lepas berupa surat, edaran atau pemberitahuan (brosur) dan juga terbitan yang dibukukan berupa peraturan, petunjuk pelaksanaan, dan lain-lain. teknik pengumpulan datanya adalah menggunakan metode heuristik dan kritik sejarah, dan analisis datanya menggunakan interpretasi dan historiografi. Teori yang digunakan dalam penelitian ini adalah teori geneologi kekuasaan dari Michel Foucualt. Teori ini mengacu pada kekuasaan yang tidak bisa dipahami hanya dengan barang kepemilikan oleh individu atau kelompok tertentu, melainkan strategi juga menjadi salah satu faktor kekuatan pada kekuasaan terjadi pada pemimpin. Kata Kunci: Ir. Soekarno, Pemikiran Politik Kebangsaan, Sosialisme, Religiusitas.
Item Type: | Thesis (Undergraduate) |
---|---|
Subjects: | 13 EDUCATION > 1399 Other Education > 139999 Education not elsewhere classified |
Divisions: | Fakultas Ushuluddin, Adab dan Humaniora > Sejarah Peradaban Islam |
Depositing User: | Ms Retno Amelia |
Date Deposited: | 08 May 2023 20:55 |
Last Modified: | 08 May 2023 20:55 |
URI: | http://digilib.uinkhas.ac.id/id/eprint/23193 |
Actions (login required)
View Item |