Setya Amelia, Aquinita Shinta (2023) Pengembangan E-Magazine Biologi Hypercontent Dengan Konteks Inventarisasi Makrofungi Di Taman Nasional Bromo Tengger Semeru Untuk Siswa Kelas X IPA Di SMA Islam Al-Maarif Singosari Malang. Undergraduate thesis, UIN Kiai Haji Achmad Siddiq Jember.
Text
Aquinita Shinta Setya Amelia_T20198097.pdf Download (49MB) |
Abstract
Materi fungi merupakan materi yang memiliki pokok bahasan cukup banyak dan kompleks. Hasil analisis kebutuhan siswa yang dilakukan di SMA Islam Al-Maarif Singosari sebesar 90,4% dari 20 siswa mengalami kesulitan dalam memahami materi fungi jika hanya melalui LKS dan buku paket. Oleh karena itu, diperlukan inovasi bahan ajar yang menarik dan sesuai dengan kebutuhan siswa. Bahan ajar menarik dapat bersumber dari lingkungan sekitar atau potensi lokal yang ada di lingkungan sekitar siswa seperti Taman Nasional Bromo Tengger Semeru.
Tujuan dari penelitian ini antara lain : 1) Mendeskripsikan kevalidan E-Magazine Biologi Hypercontent dengan Konteks Inventarisasi Makrofungi di Taman Nasional Bromo Tengger Semeru. 2) Mendeskripsikan respon siswa terhadap E-Magazine Biologi Hypercontent dengan Konteks Inventarisasi Makrofungi di Taman Nasional Bromo Tengger Semeru. 3) Mengukur tingkat keefektifan E-Magazine Biologi Hypercontent dengan Konteks Inventarisasi Makrofungi di Taman Nasional Bromo Tengger Semeru.
Jenis penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah Penelitian dan Pengembangan (Research and Development) dengan model pengembangan ADDIE. Tahapannya adalah Analysis (Analisis), Design (Desain), Development (Pengembangan), Implementation (Implementasi) dan Evaluation (Evaluasi). Instrumen pengumpulan data menggunakan pedoman wawancara, lembar angket, dan nilai pre-test post-test. Teknik analisis data menggunakan analisis deskriptif kuantitatif dengan persentase validitas, persentase tingkat kelayakan, analisis deskripstif kualitatif dan analisis data keefektifan menggunakan uji paired sample T-Test dan N-Gain.
Hasil penelitian menunjukkan bahwa: 1) Hasil validasi ahli materi mendapatkan persentase sebesar 84% dengan kategori valid, validasi ahli evaluasi, ahli media, ahli bahasa, dan guru biologi mendapatkan persentase 95%, 96,5%, 96%, dan 96,8% dengan kategori sangat valid, 2) Presentase rata-rata respon siswa sebesar 91% dengan kategori sangat baik. 3) Hasil uji t diperoleh nilai sig sebesar 0,00<0,05, dan hasil uji N-gain sebesar 0,78. Oleh karena itu sumber belajar E-Magazine Biologi Hypercontent dengan konteks inventarisasi makrofungi di TNBTS dapat digunakan dalam proses pembelajaran.
Kata Kunci : E-Magazine, Hypercontent, Makrofungi, Taman Nasional Bromo Tengger Semeru
Item Type: | Thesis (Undergraduate) |
---|---|
Subjects: | 06 BIOLOGICAL SCIENCES > 0605 Microbiology > 060505 Mycology 13 EDUCATION > 1303 Specialist Studies In Education > 130309 Learning Sciences |
Divisions: | Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Keguruan > Tadris Biologi |
Depositing User: | Mahasiswa Aquinita Shinta Setya Amelia |
Date Deposited: | 22 Jun 2023 04:30 |
Last Modified: | 22 Jun 2023 04:30 |
URI: | http://digilib.uinkhas.ac.id/id/eprint/24480 |
Actions (login required)
View Item |