Akuntabilitas pengelolaan keuangan berdasarkan isak 35 di Masjid Baytul Amal Gebang Panti Jember

Aini, Rukyatul (2023) Akuntabilitas pengelolaan keuangan berdasarkan isak 35 di Masjid Baytul Amal Gebang Panti Jember. Undergraduate thesis, UIN KH Achmad Siddiq Jember.

[img] Text
Rukyatul Aini_E20193081.pdf

Download (2MB)

Abstract

Rukyatul Aini, 2023, Munir Is’adi, S.E., M.Akun: Akuntabilitas Pengelolaan Keuangan Berdasarkan ISAK 35 Di Masjid Baytul Amal Gebang Panti Jember

Implementasi Standar Akuntansi Keuangan masjid yaitu ISAK 35 yang resmi Efektif per 1 januari 2020, PSAK 45 dicabut dan digantikan oleh ISAK 35 Penyajian Laporan Keuangan Entitas Berorientasi Nonlaba. Masjid kini termasuk salah satu organisasi nonlaba, oleh karena itu agar masjid dapat mengelola keuangan masjid dengan sesuai dengan standar akuntansi yaitu ISAK 35, penyajiannya yaitu terdiri dari: Laporan Posisi Keuangan, Laporan Perubahan Aset Neto, Laporan Penghasilan Komprehensif, Catatan atas Laporan Keuangan. Masjid Baytul Amal dalam pencatatan keuangannya sudah sesuai akuntansi yaitu terdiri kolom tanggal, keterangan, debet, kredit dan saldo akan tetapi masih sederhana. Dana yang dikelola yaitu dari hasil donatur, kotak amal, jempetan dan juga pendapatan pembyaran air bersih.
Penelitian ini fokus pada 1) Bagaimana penyusunan laporan keuangan yang sesuai dengan ISAK 35 di Masjid Baytul Amal Gebang Panti Jember berdasarkan ISAK 35? 2) Bagaiamana akuntabilitas laporan keuangan Masjid Baytul Amal Gebang Panti Jember berdasarkan ISAK 35?
Penelitian ini bertujuan 1) Untuk mengetahui bentuk laporan keuangan yang sesuai dengan ISAK 35 di masjid Baytul Amal Gebang Panti Jember berdasarkan ISAK 35. 2) Untuk mengetahui akuntabilitas laporan keuangan Masjid Baytul Amal Gebang Panti Jember berdasarkan ISAK 35
Metode penelitian ini menggunakan metode kualitatif dengan jenis penelitian deskriptif dimana untuk mengetahui secara mendalam mengenai fenomena yang ada di Masjid Baytul Amal.
Hasil temuan penelitian ini yaitu 1) Masjid Baytul Amal dalam mengelola keuangan sudah sesuai dengan akuntansi, yaitu pengurus masjid sudah membuat laporan keuangan yang terdiri dari kolom tanggal, keterangan, pemasukan, pengeluaran dan kolom saldo, dan juga sudah membuat laporan keuangan perbulan, pertahun dan laporan posisi keuangan. 2) Akuntabilitas dalam penyampaian di Masjid Baytul Amal dengan cara diumumkan ketika selesai sholat jum’at yaitu melalui lisan kepada jama’ah dan penyampaian setiap bulannya yang diumumkan oleh bendahara dengan persetujuan ketua ta’mir masjid.

Kata Kunci: Akuntabilitas; Pengelolaan Keuangan Masjid; ISAK 35

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Subjects: 15 COMMERCE, MANAGEMENT, TOURISM AND SERVICES > 1501 Accounting, Auditing and Accountability > 150102 Auditing and Accountability
15 COMMERCE, MANAGEMENT, TOURISM AND SERVICES > 1501 Accounting, Auditing and Accountability > 150199 Accounting, Auditing and Accountability not elsewhere classified
Divisions: Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam > Akuntansi Syariah
Depositing User: ms Rukyatul Aini
Date Deposited: 07 Jul 2023 06:32
Last Modified: 07 Jul 2023 06:32
URI: http://digilib.uinkhas.ac.id/id/eprint/25465

Actions (login required)

View Item View Item