Penghimpunan Dana Zakat, Infaq dan Sedekah melalui Aplikasi Sistem Informasi Manajemen (SIMBA) Pada Badan Amil Zakat Nasional (BAZNAS) Kota Probolinggo

Nisa', Khoirun (2023) Penghimpunan Dana Zakat, Infaq dan Sedekah melalui Aplikasi Sistem Informasi Manajemen (SIMBA) Pada Badan Amil Zakat Nasional (BAZNAS) Kota Probolinggo. Undergraduate thesis, UIN KH Achmad Siddq JEmber.

[img] Text
FINISH SIDANG.pdf

Download (12MB)

Abstract

Khoirun Nisa’, Sofiah, 2023: Penghimpunan Dana Zakat, Infaq dan Sedekah
melalui Aplikasi Sistem Informasi Manajemen (SIMBA) Pada Badan Amil
Zakat Nasional (BAZNAS) Kota Probolinggo
Hadirnya aplikasi SIMBA mempermudah pihak Badan Amil Zakat
Nasional (BAZNAS) dalam memproses penghimpunan dana ZIS, dengan adanya
system tersebut penghimpunan dana ZIS dapat mewujudkan suatu kegiatan yang
efektif dan efesien.
Fokus penelitian skripsi ini, diantaranya : (1) Bagaimana penghimpunan
dana zakat, infaq dan sedekah menggunakan aplikasi Sistem Informasi
Manajamen (SIMBA) di BAZNAS Kota Probolinggo? (2) Apa sajakah faktor
pendukung dan penghambat penghimpunan dana zakat, infaq dan sedekah
menggunakan aplikasi Sistem Informasi Manajamen (SIMBA) di BAZNAS Kota
Probolinggo?.
Tujuan penelitian ini yaitu (1) Untuk mengetahui penghimpunan dana
zakat, infaq dan sedekah menggunakan aplikasi Sistem Informasi Manajamen
(SIMBA) di BAZNAS Kota Probolinggo. (2) Untuk mengetahui faktor
pendukung dan penghambat penghimpunan dana zakat, infaq dan sedekah
menggunakan aplikasi Sistem Informasi Manajamen (SIMBA) di BAZNAS Kota
Probolinggo.
Penelitian ini menggunakan metode kualitatif dan pendekatan deskriptif
dengan jenis penelitian lapangan (field research). Subjek penelitian menggunakan
purposive. Untuk pengumpulan data yang meliputi observasi, wawancara dan
dokumentasi. Selain itu, teknis pengumpulan data ada tiga alur yaitu resuksi data,
penyajian data dan penarikan kesimpulan. Keakuratan data yang diperoleh
dengan triangulasi sumber merupakan langkah terakhir.
Hasil dari penelitian ini, peneliti memperoleh kesimpulan (1)
Penghimpunan dana zakat, infaq dan sedekah melalui aplikasi sistem informasi
manajemen (SIMBA) pada BAZNAS Kota Probolinggo setelah adanya perwali
nomor 237 pada tahun 2020 tentang pengumpulan zakat profesi seperti
pendapatan bagi ASN dan pegawai BUMD jauh lebih efektif dibandingkan
dengan sebelum adanya aplikasi SIMBA atau menginput data secara manual.
(2) faktor pendukung diantaranya jaringan internet yang stabil, sumber daya
manusia dan sarana prasarana pada Baznas Kota Probolinggo sudah tercukupi.
Faktor penghambat diantaranya internet kurang, server yang dipusat masih dalam
keadaan peliharaan, perangkat yang di Baznas Kota Probolinggo mengalami eror
dan jumlah muzakki di beberapa OPD atau ASN yang yang setiap tahunnya
kadang naik turun karena banyak yang pensiun sedangkan pengangkatan ASN
kadang kala tidak sesuai jumlah yang pensiun dan lebih banyak.
Kata Kunci: Penghimpunan ZIS, Aplikasi SIMBA, BAZNAS Kota
Probolinggo.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Subjects: 08 INFORMATION AND COMPUTING SCIENCES > 0806 Information Systems > 080609 Information Systems Management
08 INFORMATION AND COMPUTING SCIENCES > 0806 Information Systems > 080610 Information Systems Organisation
Divisions: Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam > Manajemen Zakat dan Wakaf
Depositing User: Skrpisi Khoirun Nisa
Date Deposited: 10 Jul 2023 07:09
Last Modified: 10 Jul 2023 07:09
URI: http://digilib.uinkhas.ac.id/id/eprint/25904

Actions (login required)

View Item View Item