Rofiqoh, Siti (2023) PENGARUH MODEL PEMBELAJARAN PROBLEM BASED LEARNING (PBL) TERINTEGRASI Science, Environment, Technology, Society, And Religious (SETSR) TERHADAP SIKAP LITERASI SAINS DAN KEMAMPUAN BERFIKIR KRITIS SISWA PADA MATERI SISTEM REPRODUKSI KELAS XI IPA DI MA WAHID HASYIM BALUNG JEMBER TAHUN PELAJARAN 2022/2023. Undergraduate thesis, UNIVERSITAS ISLAM NEGERI KYAI HAJI ACHMAD SIDDIQ JEMBER.
Text
SKRIPSI T20198073 SITI ROFIQOH watermark.pdf Download (9MB) |
Abstract
Kata Kunci : Problem Based Learning (PBL) Terintegrasi Science,
Environment, Technology, Society, and Religious (SETSR), Sikap Literasi Sains,
Kemampuan Berfikir Kritis.
Sistem Reproduksi merupakan salah satu materi pelajaran Biologi yang
cukup sulit difahami. Hal ini didukung dengan kondisi ditempat penelitian bahwa
peserta didik kesulitan memahami materi sistem reproduksi sehingga
membutuhkan inovasi model pembelajaran supaya peserta didik dapat lebih faham
terkait materi sistem reproduksi salah satunya dengan menerapkan model
pembelajaran PBL terintegrasi SETSR .
Penelitian ini bertujuan untuk : 1) Mendeskripsikan sikap literasi sains kelas
kontrol dan kelas eksperimen setelah dibelajarkan menggunakan model
pembelajaran PBL terintegrasi SETSR; 2) Mendeskripsikan kemampuan berfikir
kritis kelas kontrol dan kelas eksperimen setelah dibelajarkan menggunakan model
pembelajaran PBL terintegrasi SETSR; 3) Mengetahui pengaruh yang signifikan
model pembelajaran PBL terintegrasi SETSR pada materi sistem reproduksi
terhadap sikap literasi sains peserta didik; 4) Mengetahui pengaruh yang signifikan
model pembelajaran PBL terintegrasi SETSR pada materi sistem reproduksi
terhadap kemampuan berfikir kritis peserta didik.
Metode penelitian ini menggunakan metode penelitian kuantitatif dengan
jenis penelitian eksperimen, desain quasi experimental design dengan bentuk
penelitian nonequevalent group posttest only design. Sampel yang digunakan dalam
penelitian ini adalah 61 peserta didik . Pengambilan penentuan sampel pada
penelitian ini menggunakan teknik sampling purposive. Sampel yang terpilih
terdapat dua kelas yaitu kelas XI IPA 3 sebagai kelas kontrol dan kelas XI IPA 2
sebagai kelas eksperimen. Teknik pengumpulan data menggunakan tes, angket, dan
dokumentasi. Teknik analisis data menggunakan uji Z.
Hasil penelitian menunjukkan bahwa :1) Sikap literasi sains kelas
eksperimen diperoleh dengan rata-rata 73 % dengan standar deviasi 2,862 dan kelas
kontrol diperoleh dengan rata-rata 63 % dengan standar deviasi 2,474 ;2)
Kemampuan berfikir kritis kelas eksperimen diperoleh dengan rata-rata 41%
dengan standar deviasi 2,457 dan kelas kontrol diperoleh dengan rata-rata 33%
dengan standar deviasi 3,378 ; 3) Terdapat pengaruh yang signifikan model
pembelajaran PBL terintegrasi SETSR terhadap sikap literasi sains dengan nilai
signifikan 0,000; 4) Terdapat pengaruh yang signifikan pengaruh model
pembelajaran PBL terintegrasi SETSR terhadap kemampuan berfikir kritis dengan
nilai signifikan 0,000.
Item Type: | Thesis (Undergraduate) |
---|---|
Subjects: | 06 BIOLOGICAL SCIENCES > 0607 Plant Biology > 060703 Plant Developmental and Reproductive Biology |
Divisions: | Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Keguruan > Tadris Biologi |
Depositing User: | Siti Rofiqoh |
Date Deposited: | 10 Jul 2023 07:17 |
Last Modified: | 10 Jul 2023 07:17 |
URI: | http://digilib.uinkhas.ac.id/id/eprint/25955 |
Actions (login required)
View Item |