Motivasi mahasiswa Patani Thailand selatan memilih kuliah di Indonesia; dalam membangun syiar Islam (Studi kasus Mahasiswa Patani di Institut Agama Islam Negeri (IAIN) Jember)

Yusoh, Nurfatchari (2018) Motivasi mahasiswa Patani Thailand selatan memilih kuliah di Indonesia; dalam membangun syiar Islam (Studi kasus Mahasiswa Patani di Institut Agama Islam Negeri (IAIN) Jember). Undergraduate thesis, Universitas Islam Negeri Kiai Haji Achmad Siddiq Jember.

[img] Text
Nurfatchari Yusoh_082 141 021.pdf

Download (8MB)

Abstract

Selama ini belum diketahui seberapa besar motivasi mahasiswa memilih tempat kuliah. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui seberapa besar motivasi mahasiswa Patani Thailand selatan, Memilih IAIN Jember sebagai tempat kuliah. Karena motivasi merupakan faktor penting pada mahasiswa dalam menentukan tempat kuliah yang diinginkan. Fokus penelitian adalah: 1)Bagaimanakah latar belakang dan motivasi mahasiswa dari Patani Thailand selatan memilih untuk kuliah di Institut Agama Islam Negeri Jember, 2)Bagaimanakah usaha dan peran mahasiswa dari Patani Thailand selatan dalam memperdalam pengetahuan syiar Islam di Institut Agama Islam Negeri Jember. Penelitian ini merupakan penelitian kualitatif deskriptif, menggunakan Teknik purposive sampling dengan mengambil latar belakang kampus IAIN Jember. Pengumpulan data, menggunakan beberapa metode yaitu observasi, interview dan dokumentasi. Pengujian keabsahan data yang diperoleh menggunakan triangulasi sumber dan triangulasi Teknik. Yang menjadi subjek dan sekaligus sumber informasi, adalah mahasiswa berasal dari Patani yang kuliah di IAIN Jember. Hasil penelitian menunjukkan bahwa para mahasiswa Patani tersebut memiliki dua jenis motivasi yaitu: motivasi instrinsik dan motivasi ekstrinsik. Motivasi Instrinsik, meliputi: Minat terhadap ilmu pengetahuan. Harapan dan orientasi masa depan, Cita-cita serta keinginan membanggakan orangtua. Motivasi Ekstrinsik, meliputi: merupakan Perguruan Tinggi Islam, mahasiswa Thailand seluruhnya berasal dari wilayah selatan yang beragama Islam. Seluruh subjek mengatakan tidak merasa bermasalah dengan jarak yang terbentang antara Negara Thailand dengan Negara Indonesia.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Subjects: 13 EDUCATION > 1303 Specialist Studies In Education > 130309 Learning Sciences
Divisions: Fakultas Dakwah dan Komunikasi > Komunikasi dan Penyiaran Islam
Depositing User: Anak PSG
Date Deposited: 09 Aug 2023 08:05
Last Modified: 09 Aug 2023 08:05
URI: http://digilib.uinkhas.ac.id/id/eprint/27935

Actions (login required)

View Item View Item