Kontribusi Pemerintah Desa pada UMKM Perempuan di Desa Karangpranti Kecamatan Pajarakan Kabupaten Probolinggo.

‘Aini, Ana Nurul (2018) Kontribusi Pemerintah Desa pada UMKM Perempuan di Desa Karangpranti Kecamatan Pajarakan Kabupaten Probolinggo. Undergraduate thesis, Universitas Islam Negeri Kiai Haji Achmad Siddiq Jember.

[img] Text
ANA NURUL ‘AINI_ 083144076.pdf

Download (1MB)

Abstract

Desa Karangpranti Kecamatan Pajarakan Kabupaten Probolinggo termasuk salah satu desa yang pemerintah desanya seperti Kepala Desa memberikan kontribusi pada UMKM perempuan yang ada di Desa Karangpranti Kecamatan Pajarakan Kabupaten Probolinggo adalah dengan kegiatan pelatihan- pelatihan dan pengadaan alat produksi. Pemerintah desa dalam kontribusinya memiliki alasan karena di desa Karangpranti ada UMKM yang didirikan dan dikelola oleh perempuan. Dimana UMKM perempuan tersebut perlu dibina dan diberdayakan dengan tujuan untuk menjadikan UMKM yang tangguh dan mampu bersaing dengan UMKM lain dan berpeluang untuk menciptakan lapangan pekerjaan bagi masyarakat di sekitarnya sehingga dapat menopang ekonomi desa yang baik yang bisa mensejahterakan perekonomian masyarakatnya. Fokus penelitian dalam skripsi ini adalah: (1) Bagaimana kontribusi Pemerintah Desa pada UMKM perempuan di Desa Karangpranti Kecamatan Pajarakan Kabupaten Probolinggo? (2) Bagaimana dampak kontribusi Pemerintah Desa pada UMKM perempuan di Desa Karangpranti Kecamatan Pajarakan Kabupaten Probolinggo? Penelitian ini bertujuan: (1) Mendeskripsikan kontribusi pemerintah desa pada UMKM perempuan di Desa Karangpranti Kecamatan Pajarakan Kabupaten Probolinggo. (2) Mendeskripsikan dampak kontribusi pemerintah desa pada UMKM perempuan di Desa Karangpranti Kecamatan Pajarakan Kabupaten Probolinggo. Metode penelitian yang digunakan adalah pendekatan kualitatif dan jenis penelitian menggunakan field research (penelitian lapangan). Penentuan subyek penelitian menggunakan teknik purposive. Sedangkan metode pengumpulan data menggunakan metode obsevasi, wawancara, dan dokumentasi. Metode analisis data menggunakan analisis deskriptif. Metode keabsahan data menggunakan triangulasi sumber. Kesimpulan dari penelitian ini yaitu: (1) Kontribusi yang diberikan oleh Pemerintah Desa kepada UMKM perempuan di Desa Karangpranti yaitu berupa kegiatan pelatihan-pelatihan dan pengadaan alat-alat produksi yang dibantu dari Dana Desa (2) Dampak kontribusi Pemerintah Desa pada UMKM perempuan di Desa Karangpranti adalah berdampak positif atau memberi pengaruh yang baik yaitu: Penyerapan tenaga kerja; Semakin berkembangnya produk UMKM perempuan; UMKM perempuan juga mampu bersaing dengan UMKM lain; Semakin bertambah pemesanan produk. Kata kunci: Kontribusi Pemerintah Desa, UMKM perempuan.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Subjects: 14 ECONOMICS > 1403 Econometrics > 140303 Economic Models and Forecasting
Divisions: Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam > Ekonomi Syariah
Depositing User: Anak PSG
Date Deposited: 16 Aug 2023 07:16
Last Modified: 16 Aug 2023 07:16
URI: http://digilib.uinkhas.ac.id/id/eprint/28266

Actions (login required)

View Item View Item