AMALIA, NAILUL ILMI (2018) ”PENGARUH SELF ASSESSMENT SYSTEM DAN KUALITAS PELAYANAN PAJAK TERHADAP TINGKAT KEPATUHAN WAJIB PAJAK ORANG PRIBADI (Pada Kantor Pelayanan Pajak (KPP) Pratama Jember)”. Undergraduate thesis, Universitas Islam Negeri Kiai Haji Achmad Siddiq Jember.
Text
Nailul Ilmi Amalia_083 144 050.pdf Download (4MB) |
Abstract
Penilitian ini dilakukan karena tingkat kepatuhan masyarakat Jember untuk membayar pajak masih minim, hanya sekitar 30% orang mampu yang membayar pajak. Jadi kepatuhan wajib pajak dapat meningkat dengan sukarela dengan mengoptimalkan sistem self assessment yang dalam hal ini Direktur Jendral Pajak dengan memberikan pelayanan pajak. Kualitas pelayanan pajak yang memuaskan pasti juga akan memberikan kepuasan kepada wajib pajak untuk tetap patuh dalam membayar pajak. Rumusan masalah yang diteliti dalam skripsi ini adalah : 1. Adakah pengaruh self assessment system terhadap tingkat kepatuhan wajib pajak orang pribadi di Kantor Pelayanan Pajak Pratama Jember? 2. Adakah pengaruh kualitas pelayanan pajak terhadap tingkat kepatuhan wajib pajak orang pribadi di Kantor Pelayanan Pajak Pratama Jember? 3. Berapa besar pengaruh self assessment system dan kualitas pelayanan pajak terhadap tingkat kepatuhan wajib pajak orang pribadi di Kantor Pelayanan Pajak Pratama Jember secara simultan? Tujuan penulisan : 1. Menganalisis pengaruh Self Assessment System terhadap tingkat kepatuhan wajib pajak orang pribadi di Kantor Pelayanan Pajak Pratama Jember. 2. Menganalisis pengaruh kualitas pelayanan pajak terhadap tingkat kepatuhan wajib pajak orang pribadi di Kantor Pelayanan Pajak Pratama Jember. 3. Menganalisis pengaruh self assessment system pengaruh self assessment system dan kualitas pelayanan pajak terhadap tingkat kepatuhan wajib pajak orang pribadi di Kantor Pelayanan Pajak Pratama Jember secara simultan. Metode penelitian yang digunakan yaitu menggunakan pendekatan kuantitatif, jenis penelitian yaitu survey, teknik penentuan suubyek menggunakan purposive sampling, teknik pengambilan data menggunakan angket atau quitiner dan observasi. Analisa data menggunakan statistik deskriptif. Kesimpulan dari hasil penelitian ini adalah : 1. Berdasarkan pengujian secara parsial atau uji t dapat dilihat bahwa self assessment system, dimana nilai signifikansi yang dihasilkan adalah 0,000. Berdasarkan analisis diatas dapat dikatakan bahwa self assessment sytem secara parsial berpengaruh signifikan terhadap tingkat kepatuhan wajib pajak orang pribadi. 2. Berdasarkan uji t dapat dilihat kualitas pelayanan pajak, dimana nilai signifikansi yang dihasilkan yaitu 13,133. Berdasarkan analisis diatas dapat dikatakan bahwa kualitas pelayanan pajak secara parsial tidak berpengaruh signifikan terhadap tingkat kepatuhan wajib pajak orang pribadi. 3. Berdasarkan pengujian koefesien determinasi R2 yang menunjukkan bahwa nilai tingkat pengaruh sebesar 83,7%. Hal tersebut dapat disimpulkan bahwa variabel self assessment system dan kualitas pelayanan pajak berpengaruh signifikan terhadap tingkat kepatuhan wajib pajak orang pribadi pada kantor pelayanan pajak Jember.
Item Type: | Thesis (Undergraduate) |
---|---|
Subjects: | 14 ECONOMICS > 1402 Applied Economics > 140204 Economics of Education |
Divisions: | Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam > Ekonomi Syariah |
Depositing User: | Anak PSG |
Date Deposited: | 18 Aug 2023 06:52 |
Last Modified: | 18 Aug 2023 06:52 |
URI: | http://digilib.uinkhas.ac.id/id/eprint/28306 |
Actions (login required)
View Item |