Sholeha, Siti (2019) Upaya Meningkatkan Kemampuan Bahasa Melalui Bermain Media Buku Cerita Pada Kelompok A di Raudhatul Athfal Darul Ulum Sukorambi Jember Tahun Pelajaran 2018/2019. Undergraduate thesis, Universitas Islam Negeri Kiai Haji Achmad Siddiq Jember.
Text
Siti Sholeha_T201511054.pdf Download (3MB) |
Abstract
Salah satu kemampuan anak usia dini yang sedang berkembang adalah kemampuan bahasa. Kegiatan menggunakan pembelajaran melalui media buku cerita adalah salah satu kegiatan bermain yang menggunakan media dibutuhkan dalam pembelajaran dalam meningkatkan kemampuan bahasa. Kegiatan ini melatih anak menggunakan bahasa dalam meningkatkan bicara, perbendaharaan kata dan kosentrasi anak dalam bercerita melalui media buku cerita, dalam rangka meningkatkan kemampuan bahasa anak, dimana terdapat sebagian anak yang kemampuan bahasa anak seperti tidak mau berbicara dengan keras, dan memberikan rasa berani untuk tampil di depan teman temannya masih banyak yang lainnya masih. Fokus penelitian yang diteliti dalam skripsi ini adalah: 1) Bagaimana upaya meningkatkan kemampuan bahasa melalui media buku cerita pada anak kelompok A di Raudhatul Athfal Darul Ulum Sukorambi Kabupaten Jember Tahun Pelajaran 2018/2019? 2) Bagaimana pelaksanaan media buku cerita dalam meningkatkan kemampuan bahasa pada anak kelompok A di Raudhatul Athfal Darul Ulum Sukorambi kabupaten Jember Tahun Pelajaran 2018/2019? Tujuan penelitian ini adalah: 1) Mendeskripsikan upaya meningjatkan kemampuan bahasa melalui buku cerita pada anak kelompok A di Raudhatul Athfal Darul Ulum Sukorambi Kabupaten Jember Tahun Pelajaran 2018/2019. 2) Mendeskripsikan pelaksanaan media buku cerita dalam upaya meningkatkan kemampuan bahasa pada anak kelompok A di Raudhatul Athfal Darul Ulum Sukorambi Kabupaten Jember Tahun Pelajaran 2018/2019. Untuk mengidentifikasi permasalahan tersebut, peneliti menggunakan pendekatan deskriptif kualitatif dan lokasi penelitian ini di Raudhatul Athfal Darul Ulum Sukorambi Kabupaten Jember, penentuan informan manggunakan purposive. Tehnik Pengumpulan data menggunakan: observasi participant, wawancara semi tertruktur, dan dokumentasi. Adapun analisis data menggunakan condantation, data display, dan verification. Sedangkan keabsahan data menggunakan triangulasi sumber dan triangulasi tehnik. Penelitian ini memperoleh kesimpulan 1) Meningkatkan Kemampuan bahasa melalui metode bercerita dengan media buku cerita pada anak usia dini kelompok A di Raudhatul Athfal Darul Ulum memang tidak semua peserta didik mempunyai semangat dan minat yang sama, tetapi sebagian besar mereka sudah pandai bercerita melalui media yang disiapkan guru, karena dapat dilihat dari peningkatan anak dalam menggunakan media buku cerita. 2) Pelaksanaan pembelajaran metode bercerita melalui media buku cerita pada anak usia dini kelompok A di Raudhatul Athfal Darul Ulum yaitu: Menentukan tema atau materi yang akan dicapai, menyiapkan bahan ajar yang akan disampaikan. Kata Kunci : Kemampuan bahasa dan media buku cerita
Item Type: | Thesis (Undergraduate) |
---|---|
Subjects: | 13 EDUCATION > 1301 Education Systems > 130102 Early Childhood Education |
Divisions: | Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Keguruan > Pendidikan Islam Anak Usia Dini |
Depositing User: | Anak PSG |
Date Deposited: | 18 Aug 2023 06:53 |
Last Modified: | 18 Aug 2023 06:53 |
URI: | http://digilib.uinkhas.ac.id/id/eprint/28315 |
Actions (login required)
View Item |