Strategi Pemasaran Rokok Gagak Hitam Di Tengah Pola Konsumsi Rokok Masyarakat Maesan Bondowoso.

Sofiyani, Wiwik (2018) Strategi Pemasaran Rokok Gagak Hitam Di Tengah Pola Konsumsi Rokok Masyarakat Maesan Bondowoso. Undergraduate thesis, Universitas Islam Negeri Kiai Haji Achmad Siddiq Jember.

[img] Text
WIWIK SOFIYANI_083 134 031.pdf

Download (17MB)

Abstract

Untuk meningkatkan kualitas pemasaran, strategi pemasaran bagi perusahaan sangat penting bagi perusahaan, bahkan perusahaan akan semakin maju dan berkembang untuk merealisasi hal tersebut, tentunya hal ini berkaitan dengan strategi penetapan harga, strategi promosi, dan strategi pengembangan produk. Fokus Penelitian (1). Bagaimana strategi penetapan harga dalam perusahaan rokok gagak hitam di maesan bondowoso? (2). Bagaimana perusahaan rokok gagak hitam dalam mempromosikan produknya? (3). Bagaimana perusahaan rokok gagak hitam dalam mengembangkan produknya? Tujuan dari peneliti ini yaitu: (1). Untuk mengetahui upaya perusahaan dalam penetapan harga dalam perusahaan rokok gagak hitam di maesan bondowoso. (2). Untuk mengetahui perusahaan rokok gagak hitam dalam mempromosikan produknya. (3). Untuk mengetahui perusahaan rokok gagak hitam dalam mengembangkan produknya. Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif deskriptif. Penentuan informan menggunakan: purposive sampling. Teknik pengumpulan data menggunakan: observasi, wawancara, dan dokumentasi. Adapun analisis data menggunakan: data reduction, data display, data verification. Sedangkan keabsahan data menggunakan: Triangulasi. Adapun temuan penelitian ini yaitu: (1). Strategi pemasaran dalam penetapan harga yang dilakukan oleh Perusahaan Rokok Gagak Hitam Maesan Bondowoso ada empat aspek yaitu sesuai aturan pemerintah, cost rasio, biaya produksi/bahan baku, dan pasar. (2). Strategi pemasaran dalam mempromosikan produknya yang di lakukan oleh Perusahaan Gagak Hitam Maesan Bondowoso Yaitu dengan user pemakaian, oulet, dan event. (3). Strategi pemasaran Perusahaan Rokok Gagak Hitam Maesan Bondowoso dalam pengembangan produk Perusahaan mengevaluasi dari hasil kerjatahun pertahun, dan juga melihat dari daya beli masyarakat

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Subjects: 14 ECONOMICS > 1402 Applied Economics > 140204 Economics of Education
Divisions: Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam > Ekonomi Syariah
Depositing User: Anak PSG
Date Deposited: 18 Aug 2023 07:01
Last Modified: 18 Aug 2023 07:01
URI: http://digilib.uinkhas.ac.id/id/eprint/28339

Actions (login required)

View Item View Item